JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Jaksa Agung ST Burhanuddin tengah mengkaji penerapan hukuman mati untuk koruptor. Ahli Hukum Tata Negara Bivitri Susanti pun menyinggung Kejaksaan Agung yang menuntut jaksa Pinangki Sirna Malasari sangat ringan, yaitu 4 tahun penjara.
“Jangankan hukuman mati, bukankah Kejaksaan sendiri yang menuntut jaksanya sendiri yang melakukan tipikor, Pinangki, dengan tuntutan yang demikian rendah?” ujar Bivitri kepada wartawan, Jumat (29/10/2021).
“Lebih baik semua aparat penegak hukum berfokus pada penegakan hukum acaranya supaya semua koruptor bisa ditangani dengan maksimal, mempelajari soal pola penghukuman dan efek jera, serta pengawasan eksekusi hukuman,” ujar Bivitri.
Bivitri menilai kajian tuntutan hukuman mati ke koruptor sebagai sebuah wacana yang tidak konsisten. Mengingat Pinangki hanya dituntut 4 tahun penjara.
“Jika penegak hukum peduli pada isu korupsi maka hal yang difokuskan yakni penegakan hukum acara agar semua koruptor bisa ditangani dengan maksimal,” papar Bivitri.
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri SDM dan Pembangunan Sosial Arab Saudi, Ahmed Al-Rajhi di Dubai pada Kamis (28/10).
Dalam pertemuan tersebut, Ahmed Al-Rajhi menawarkan pembentukan kerja sama kedua negara di bidang penempatan tenaga kerja sektor formal dalam skema professional examination.
“Kami menyambut baik tawaran pihak Arab Saudi tersebut dan telah menyampaikan kesediaan untuk mengadakan pertemuan lebih lanjut dengan pihak Arab Saudi,” ujar Ida dalam keterangan tertulis, Minggu (31/10/2021).
Ida mengatakan hal tersebut sejalan dengan upaya Pemerintah RI dalam hal meningkatkan penempatan Pekerja Migran Indonesia (PMI) sektor formal.
“Kami sepakat akan membentuk joint working group antara Indonesia dengan Arab Saudi untuk menindaklanjuti proses pelaksanaan proyek (one channel system /SPSK),” terang Ida.(DAB)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi bicara soal kasus Light Rail Transit (LRT) mengalami insiden tabrakan di kawasan Munjul, Cibubur, Jakarta Timur. Dia meminta sumber daya manusia (SDM) terkait dievaluasi.
Budi Karya menegaskan aspek keselamatan menjadi utama dalam setiap infrastruktur transportasi. Karena itu, setiap orang yang bekerja di sektor ini harus memiliki etos kerja yang mengutamakan keselamatan.
Pernyataan itu disampaikan Budi Karya pada agenda Simulasi Perbaikan Standard Operating Procedure (SOP) Tabletop Exercise SOP Pelaksanaan Uji Coba LRT Jabodetabek. Agenda ini diselenggarakan Ditjen Perkeretaapian Kemenhub di Jakarta, Sabtu (30/10).
Simulasi tersebut dilakukan untuk mengevaluasi dan memperbaiki SOP guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan kembali terjadi. Budi Karya dalam arahannya menyoroti kelalaian yang disebabkan faktor manusia.
“Kelalaian yang disebabkan faktor manusia (human error) tidak akan terjadi kalau dalam melaksanakan pekerjaannya memiliki etos kerja yang mengutamakan keselamatan,” kata Budi Karya seperti tertulis dalam rilis yang diterima, Sabtu (30/10/2021).(DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mempersilakan para peserta lomba Bhayangkara Mural Festival 2021 untuk mengkritik apapun ke Polri melalui gambar yang dibuat. Jenderal Sigit menyebut muralis yang paling pedas dalam mengkritik bakal jadi sahabatnya.
“Khususnya tentang Polri, kalau itu gambarnya paling pedas, itu juga akan kami terima. Dan saya jamin yang berani menggambar seperti itu akan jadi sahabatnya Kapolri, jadi temannya Kapolri,” kata Sigit dalam sambutannya di Lapangan Bhayangkara, Mabes Polri, Jakarta Selatan, Sabtu (30/10/2021).
“Kami institusi Polri menginginkan bahwa masyarakat bisa memberikan gambaran kepada kami tentang bagaimana persepsi masyarakat tentang Polri. Sehingga kami setiap hari bisa berbenah institusi, sehingga kita bisa siapkan institusi ini, personel-personel kami jadi lebih baik. Jadi Polri yang dipercayai publik, Polri yang dicintai masyarakat,” tuturnya.
“Oleh karena itu, hari ini saya tegaskan bahwa Polri sangat menghormati kebebasan berekspresi. Tadi Pak Presiden juga sudah sampaikan bahwa Indonesia adalah negara yang sangat demokratis dan sangat menghargai kebebasan berekspresi,” sambung Sigit.
“Jadi kali ini kita sampaikan bahwa pemerintah, polisi tidak antikritik. Tentunya ini jadi kebanggaan kami bahwa ternyata kawan-kawan tidak takut dam berani tampil. Gambar yang positif, negatif, silakan. Kami akan menghargai betul,” imbuhnya.(DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Presiden Joko Widodo (Jokowi) tak memakai pesawat kepresidenan untuk kunjungan kerja ke luar negeri perdananya di masa pandemi. Jokowi memilih Garuda Indonesia untuk mengantarkannya bertandang ke Inggris Raya, Italia, dan Uni Emirat Arab.
Menteri BUMN Erick Thohir yang ikut mendampingi Jokowi dalam lawatan itu menilai dipilihnya Garuda membuktikan kualitas protokol kesehatan yang baik dimiliki maskapai nasional tersebut. Erick pun mengapresiasi seluruh kru Garuda yang telah maksimal menjalankan protokol kesehatan secara disiplin dan edukatif pada setiap penumpang di Indonesia.
“Sebuah kehormatan tentunya bagi Garuda yang menjadi moda transportasi udara pertama yang digunakan Presiden dalam lawatan luar negeri pertamanya di masa pandemi. Ini membuktikan kualitas protokol kesehatan yang sangat baik. Apresiasi untuk seluruh awak Garuda,” ujar Erick dalam keterangan tertulisnya, Jumat (29/10/2021).
Kunjungan Presiden ke tiga negara membutuhkan pesawat yang memiliki kemampuan jarak tempuh yang jauh. Oleh karenanya Garuda tipe Boeing 777-300ER dipilih ketimbang pesawat kepresidenan.(DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Kebijakan tes PCR mengundang berbagai kritikan salah satunya dari mantan Sekretaris Kementerian BUMN, Muhammad Said Didu. Dia menilai, PCR masuk dalam kategori kebutuhan publik karena berhubungan dengan penyebaran virus saat seseorang menggunakan fasilitas publik contohnya pesawat terbang.
Pemerintah seharusnya hadir dalam memenuhi kebutuhan PCR tersebut.
“PCR ini sebenarnya banyak sekali pelanggaran yang terjadi dalam kebijakan. Saya tidak bicara tentang harga. Pertama bahwa menyerahkan kepentingan publik untuk dibayar rakyat lewat regulasi dan dinikmati oleh swasta,” ujarnya dalam webinar virtual bertajuk ‘Bisnis Dibalik Pandemi’, Jumat (29/10/2021).
Jika kondisi ini dibiarkan maka menimbulkan permainan bisnis yang memanfaatkan kebijakan negara terhadap rakyatnya
“Kalau ini kita biarkan, saya takutnya ada muncul bisnis lain di kemudian hari. Maksudnya kepentingan publik dibisniskan padahal itu tugas negara, apalagi saat ini masih pandemi yang pemerintah masih bebas menggunakan apapun karena masih darurat,” sambungnya.(VAN)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini akan melakukan kunjungan kerja ke beberapa negara seperti ke Italia, Britania Raya, dan Uni Emirat Arab.
Dalam keterangannya, Jokowi juga akan menghadiri KTT COP26 di Glasgow. Setelah itu dia akan bertemu dengan para pimpinan bisnis di Inggris.
“Saya akan bertemu bisnis dengan para pimpinan di Inggris yang rencananya akan berinvestasi ke Indonesia,” kata dia dalam keterangan pers, Jumat (29/10/2021).
Setelah dari Glasgow, Jokowi menuju Uni Emirat Arab yang merupakan kunjungan bilateral pertamanya di masa pandemi.
Di sana Jokowi akan memperkuat kerja sama terutama di bidang perdagangan dan investasi. Dia juga akan menghadiri pertemuan bisnis yang diharapkan bisa memberikan dampak baik untuk ekonomi nasional.
Pada kunjungan pertama, Jokowi akan menghadiri KTT G20 di Roma, Italia pada 30-31 Oktober 2021. Lalu ke Glasgow, Skotlandia 1-2 November 2021.
Selain acara KTT G20, Jokowi akan menjadi pembicara side event terkait usaha mikro, kecil dan menengah dan peran perempuan dalam bisnis UMKM.
“Saya akan melakukan pertemuan bilateral dengan pemimpin dunia. Di akhir KTT G20, Indonesia akan menerima keketuaan presidensi dari G20 dan akan dimulai 1 Desember 2021 hingga November 2022,” jelas dia.
Dalam KTT COP26 di Glasgow, Indonesia memiliki peran penting terkait isu perubahan iklim. Karena Indonesia adalah negara yang memiliki hutan tropis dan mangrove terbesar di dunia.(DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Rocky Gerung disebut sudah berdamai dengan PT Sentul City perihal sengketa lahan. Rocky Gerung meluruskan kabar yang menyebut berdamai dengan Sentul City.
Pengakuan Rocky Gerung, Sentul City batal menggusur rumahnya yang berada di Desa Bojong Koneng, Babakan Madang, Kabupaten Bogor. Penggusuran batal karena Sentul City mencabut somasi yang dilayangkan untuk Rocky Gerung.
“Nggak jadi digusur karena saya ngotot bahwa kalau saya digusur, boleh, tapi jangan kampung di bawah saya. Akibatnya Sentul di pers, katanya berdamai. Padahal saya nggak berdamai. Sentul yang menarik somasi itu. Itu mesti diluruskan,” kata Rocky Gerung di Tentative Cafe, Jakarta Selatan, pada Kamis (28/10/2021)
“Jadi saya tetap bersama dengan 160 KK di situ, tetap hidup damai di situ. Dan Sentul mundur dari somasinya,” imbuhnya.
Rocky Gerung mengingatkan opini publik yang kuat bisa membuat perusahaan mengendurkan sikap. Terkait kasus sengketa lahan dengan Sentul City, Rocky Gerung meyakini akan tetap digusur jika berdamai.
“Saya udah kasih contoh, nggak bisa. Kalau kita pakai opini publik yang kuat, korporasi itu bisa mengendur. Jadi saya nggak berdamai. Dia (Sentul City) yang mundur dari somasi. Itu semacam, karena banyak isu di luar bahwa seolah saya berdamai. Kalau saya berdamai maka saya digusur. Ternyata nggak,” sebutnya.(DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Mahkamah Konstitusi (MK) memutuskan pemerintah harus mengumumkan status pandemi COVID-19 pada akhir tahun kedua sejak status itu dibuat. Bila status dilanjutkan, maka anggaran COVID sesuai UU Nomor 2 Tahun 2020 (atau yang dikenal dengan Perppu Corona) harus dengan persetujuan DPR.
“Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang ini mulai berlaku pada tanggal diundangkan dan harus dinyatakan tidak berlaku lagi sejak Presiden mengumumkan secara resmi bahwa status pandemi COVID-19 telah berakhir di Indonesia dan status tersebut harus dinyatakan paling lambat akhir tahun ke-2.
Dalam hal secara faktual pandemi COVID-19 belum berakhir, sebelum memasuki tahun ke-3 UU a quo masih dapat diberlakukan namun pengalokasian anggaran dan penentuan batas defisit anggaran untuk penanganan Pandemi COVID-19, harus mendapatkan persetujuan DPR dan pertimbangan DPD,” kata Ketua MK, Anwar Usman, dalam sidang yang dibacakan di Gedung MK dan disiarkan di chanel YouTube MK, Kamis (28/10/2021).(DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Pemerintah melaporkan ada tambahan 723 kasus positif virus Corona atau COVID-19 baru di Indonesia hari ini. Selain itu, ada 34 pasien Corona yang meninggal dalam 24 jam terakhir.
Data penyebaran kasus COVID-19 ini disampaikan oleh Humas BNPB, Kamis (28/10/2021). Data ini diperbarui setiap hari dengan cut off pukul 12.00 WIB.
Tambahan 723 kasus membuat total positif Corona di Indonesia berjumlah 4.242.532 kasus. Dari jumlah itu, 12.440 merupakan kasus aktif.
Jumlah kasus aktif ini turun 295 kasus dari data kemarin. Kasus aktif artinya pasien Corona belum sembuh atau meninggal.
Pemerintah juga melaporkan kasus sembuh dari Corona sebanyak 984 kasus. Total pasien Corona yang telah sembuh sebanyak 4.086.759 orang.
Selain itu, ada 34 kasus kematian akibat Corona yang dilaporkan hari ini. Total kematian akibat virus Corona di Indonesia berjumlah 143.333 kasus.
Pemerintah juga melaporkan jumlah suspek yang dipantau hari ini. Ada 7.248 suspek yang dipantau. Sedangkan jumlah spesimen yang diuji hari ini sebanyak 259.541.
Pemerintah terus-menerus mengimbau warga agar menaati protokol kesehatan pencegahan COVID-19, yakni mengenakan masker, mencuci tangan menggunakan sabun dengan air yang mengalir, serta menjaga jarak.(DON)