JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Gempa bumi dengan magnitudo (M) 5,1 terjadi di Bayah, Banten. Getaran gempa dirasakan di Jakarta hingga Tangerang Selatan (Tangsel).
Getaran gempa dirasakan paling kuat di Palabuhanratu, Sukabumi, Jawa Barat (Jabar).
“Dirasakan 3 MMI di Palabuhanratu,” kata Koordinator Bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono, Jumat (1/4/2022).
Skala III MMI artinya getaran dirasakan nyata dalam rumah seperti ada truk lewat.
Gempa dirasakan dalam skala lebih rendah di Jakarta dan Ciputat.
“Jakarta, Ciputat (dirasakan skala) 2 MMI,” katanya.(DON)
MEDAN, KHATULISTIWAONLINE.COM –
“Setiap hari, kita diseluruh wilayah kabupaten kota, TNI- Polri, Pemda melaksanakan vaksinasi. Tadi saya sudah sampaikan capaian kita di Sumut dengan 33 kabupaten kota. Capaian terakhir update hitungan kemarin kita sudah mencapai dosis pertama 93,69 persen dengan sasaran 11 juta,” kata Panca kepada wartawan saat tinjau vaksin di Kantor Camat Medan Tembung, Rabu (30/3/2022).
Panca menuturkan untuk vaksinasi dosis kedua telah mencapai 78 persen. Dan dosis ketiga, telah berada di atas rata-rata target nasional
“Khusus untuk dosis ketiga, booster, kita sudah di atas nasional rata-rata 11 persen. Dan ini terus karena vaksin ketiga atau booster itu vaksinnya tiga bulan setelah dosis kedua,” ujar Panca
Panca mengatakan jelang Ramadhan, pihaknya terus mendorong masyarakat melaksanakan vaksinasi. Hal ini dilakukan guna meningkatkan imun jelang perayaan idul fitri.
“Saya terus mendorong, meskipun kita akan memasuki bulan suci Ramadhan tapi kita tujuannya adalah pada akhirnya nanti pada perayaan idul fitri. Insyaallah masyarakat dalam keadaan sehat karena mereka sudah divaksin dan kita bisa tingkatkan imun masyarakat biar bisa silaturahmi,” sebut Panca.(DON)
RIAU, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Kabid Humas Polda Riau Kombes Sunarto menyebut ada puluhan kasus premanisme terjadi. Termasuk ribuan botol minuman keras diamankan saat operasi serentak itu.
“Dari kegiatan yang digelar hari ini dengan polres jajaran di Riau diamankan 46 kasus premanisme. Termasuk ada 1.067 botol minuman keras berbagai merk diamankan,” kata Sunarto, Selasa (29/3/2022) malam.
Sunarto mengatakan pihaknya tak segan menindak tegas para pelaku kejahatan. Apalagi yang membuat keamanan dan ketertiban masyarakat terganggu.
“Sebelumnya, Polda Riau sudah memulai kegiatan rutin kepolisian yang ditingkatkan, Minggu (27/3) malam. Di mana kegiatan itu digelar untuk memberikan rasa aman masyarakat menjelang masuknya bulan suci Ramadan 1443 H,” imbuh Sunarto.
Dalam setiap kegiatan ada beberapa yang menjadi fokus kepolisian, di antaranya kasus jambret, begal, penyalahgunaan senjata api, senjata tajam. Termasuk soal pencurian sepeda motor, premanisme, narkotika, prostitusi, minuman keras, balap liar, dan kejahatan lain.
“Langkah ini diambil Polda Riau sebagai upaya menciptakan situasi keamanan ketertiban masyarakat yang aman kondusif. Termasuk mengantisipasi gangguan kamtibmas yang cenderung meningkat menjelang bulan Ramadan,” katanya.(VAN)
SURABAYA, KHATUILISTIWAONLINE.COM –
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memerintahkan seluruh kapolda dan jajarannya, Dia ingin kebutuhan masyarakat akan minyak goreng terpenuhi.
“Dan tentunya tempat-tempat lain, nanti kapolda dengan tim satgas dicek dan diikuti setiap harinya. Termasuk tempat yang kosong di mana untuk diinformasikan, sehingga kemudian bisa dihubungi para distributor yang sudah dicatat untuk mengisi wilayah yang kosong,” kata Sigit setelah mengecek produsen minyak goreng, PT Smart di Rungkut, Kota Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (26/3/2022).
Sigit mengatakan pengawasan dan pemantauan oleh kepolisian bertujuan memberikan kepastian sekaligus jaminan kepada masyarakat soal ketersediaan minyak goreng jenis curah. Bukan hanya stok, Sigit pun meminta harga jual minyak goreng ke masyarakat sesuai harga eceran tertinggi (HET).
Sigit lalu mengimbau masyarakat tetap tenang soal pemenuhan kebutuhan minyak goreng selama menunaikan ibadah puasa. Mantan Kabareskrim Polri ini menegaskan jajarannya untuk mengawasi betul distribusi, stok serta harga minyak goreng curah, khususnya untuk memenuhi kebutuhan masyarakat selama Ramadan.
“Jadi tentunya hal-hal yang harus terus kita cek dan kemudian kita pastikan seluruh kegiatan distribusi berjalan baik. Ini akan kita ikuti terus. Mudah-mudahan ketersediaan minyak curah dan harga eceran tertinggi betul-betul ada di pasaran, khususnya di bulan Ramadan,” tutur Sigit.(DON)