JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Sri Mulyani mengaku sempat curhat kepada Menhub soal padatnya agenda dirinya bersama DPR RI untuk membahas APBN tahun depan. Termasuk di dalamnya adalah pembahasan soal RKA dari masing-masing Kementerian Lembaga (K/L).
“Kami juga membahas mengenai RKA @kemenhub15 untuk TA 2025. Saya sempat cerita kepada Pak Budi mengenai padatnya agenda rapat saya bersama @dpr_ri belakangan ini untuk membahas APBN TA 2025, termasuk di dalamnya, RKA dari masing-masing K/L,” tulis Sri Mulyani di Instagramnya @smindrawati, Selasa (10/9/2024).
Meski padat agenda, Sri Mulyani menyebut hal tersebut harus dijalani dengan semangat. “Minggu-minggu penuh agenda yang sangat penting, namun tetap harus dijalani dengan semangat!” ujarnya.
Keduanya juga diketahui membahas soal RUU Pelayaran. Menurut Bendahara negara, RUU Pelayaran bertujuan untuk meningkatkan pemberdayaan angkutan laut pelayaran rakyat. (VAN)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Dikutip dari RTI, Selasa (10/9/2024), IHSG pada penutupan tercatat naik 58,64 poin ke level 7.761,38 atau menguat 0,76%. IHSG dibuka di level 7.702 dengan level tertinggi 7.764,78 dan terendah 7.723,30.
Volume transaksi tercatat 23,20 miliar, turnover Rp 10,98 triliun dengan frekuensi transaksi 1.169.006 kali. Sebanyak 306 saham tercatat menguat, 276 saham melemah, dan 215 saham tidak mengalami pergerakan.
Pada Bursa Asia lainnya, Nikkei pada penutupan ini terkoreksi 0,16%, Hang Seng Index ditutup menguat 0,22%, Shanghai Composite Index naik 0,28%, Straits Times menguat 0,46%, sementara LQ45 naik 0,44%. (DAB)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Direktur Eksekutif Reforminer Institute, Komaidi Notonegoro mengatakan, memanasnya geopolitik kedua negara itu berpontensi membuat harga minyak dunia melonjak hingga US$ 60 karena Iran menguasai Selat Hormuz yang memegang peran penting dalam perdagangan. Selat Hormuz berpengaruh terhadap 40-50% perdagangan minyak global.
“Ketika ada perang terbuka antara Iran dan Israel, itu kalau sampai terjadi perang terbuka, kenaikan harga minyak itu bisa sampai US$ 60,” kata Komaidi dalam acara Media Briefing bertema Penguatan BUMN Menuju Indonesia Emas, di Sarinah.
Harga minyak dunia saat ini berada di kisaran US$ 72 per barel untuk minyak mentah berjangka Brent. Dengan demikian, apabila terjadi peningkatan harga hingga US$ 60, maka harga minyak mentah bisa tembus ke posisi US$ 132 per barel. (MAD)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
“Pagu anggaran Kementerian ATR/BPN tahun anggaran 2025 sebesar Rp 6.454.781.052. Angka ini sama persis dengan pagu indikatif yang sebagaimana kami laporkan Komisi II DPR RI,” kata AHY di Gedung DPR RI.
AHY menjelaskan ada pengalihan anggaran terkait alokasi anggaran yang telah ditetapkan. Dia menyebut khusus untuk program dukungan manajemen dialokasikan anggaran sebesar Rp 4,27 triliun. Sementara, untuk program pengelolaan dan pelayanan pertanahan naik dari Rp 2,02 triliun menjadi Rp 2,03 triliun.
Adapun sumber dananya berasal dari rupiah murni sebesar Rp 4,53 triliun dan dari penerima negara bukan pajak (PNBP) sebesar Rp 1,92 triliun.
“Sedangkan program pengelolaan dan pelayanan pertanahan ada penyesuaian pagu indikatif dari sekitar Rp 2,03 triliun menjadi Rp 2,02 triliun. Dari sekitar Rp 143 miliar menjadi Rp 156 miliar sehingga ada pengalihan sekitar Rp 13 miliar,” jelasnya. (MAD)
JAKARTA, KHATLISTIWAONLINE.COM –
Menanggapi hal itu, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam proses penurunan harga tiket pesawat domestik. Menurutnya ada empat hal yang harus diperhatikan.
“Kalau tiket, sebenarnya secara struktur kita nggak bisa ngambil angka begitu saja. Prosesnya harus dilakukan. Ada empat yang saya sampaikan dalam usulan pada saat menteri rapat dengan Pak Menko Marinves,” kata dia ditemui di Gedung DPR RI.
Usulan pertama terkait pajak suku cadang. Budi Karya mengatakan mengenai hal tersebut telah disetujui dan sedang dilakukan perbaikan di Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
“Satu itu berkaitan dengan pajak-pajak berkaitan dengan suku cadang. Itu prinsipnya sudah disetujui dan sedang dilakukan upaya perbaikan di Kementerian Keuangan,” terangnya. (VAN)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Direktur Utama Bayu Krisnamurthi diganti Wahyu Suparyono. Perombakan ini dibenarkan Sekretaris Perusahaan Perum Bulog, Arwakhudin Widiarsa.
“Betul sore tadi jam 17.00 WIB,” katanya. Senin (9/9/2024).
Dalam perombakan ini, Erick juga menunjuk Marga Taufik sebagai wakil direktur utama dan Sudarsono Hardjosoekarto sebagai direktur human capital.
Sebelumnya, mengutip situs Bulog, Bayu Krisnamurthi ditunjuk menjadi Direktur Utama Perum BULOG menggantikan Budi Waseso melalui Surat Keputusan Menteri BUMN nomor SK-341/MBU/12/2023 tanggal 1 Desember 2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota-anggota Direksi Perum BULOG. (MON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan anggaran khusus Kemenkeu yang senilai Rp 42,81 triliun itu akan dikucurkan untuk lima program yakni kebijakan fiskal; pengelolaan penerimaan negara; pengelolaan belanja negara; pengelolaan perbendaharaan, kekayaan negara dan risiko; serta dukungan manajemen.
“Jadi untuk Kemenkeu yang Rp 42,8 triliun itu untuk empat program plus satu dukungan manajemen,” kata Sri Mulyani dalam rapat kerja dengan Komisi XI DPR RI.
Dalam kesimpulan kesepakatan Kemenkeu dengan Komisi XI DPR RI juga terungkap rincian pengalokasian anggaran Kemenkeu 2025 untuk berbagai direktorat jenderalnya, beserta 7 BLU yang berada di bawah Kemenkeu.
Untuk Direktorat Jenderal Anggaran (DJA) mendapatkan jatah senilai Rp 78,40 miliar, Direktorat Jenderal Pajak (DJP) senilai Rp 6,9 triliun, Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Rp 3,51 triliun, Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Rp 78,38 miliar, serta Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan (DJPK) Rp 81,05 miliar.
Sementara itu, untuk Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) disatukan dengan BLU LMAN senilai Rp 838,15 miliar, Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR) disatukan dengan BLU LDKPI Rp 121,93 miliar, serta Direktorat Jenderal Perbendaharaan dan BLU PIP, BLU BPDPKS, dan BLU BPDLH Rp 7,70 triliun.
Adapun Sekretariat Jenderal dan BLU LPDP anggaran kesepakatannya disatukan menjadi sebesar Rp 33,16 triliun, dan BPPK serta BLU Politeknik Keuangan Negara (PKN) STAN RP 553,69 miliar, sedangkan Inspektorat Jenderal mendapatkan pagu anggaran Rp 67,16 miliar, dan Lembaga Nasional Single Window Rp 86,55 miliar.
Sri Mulyani sendiri secara rinci mengungkapkan pengalokasian anggaran untuk tujuh BLU Kemenkeu. Di antaranya LPDP Rp 3,93 triliun, BPDPKS Rp 6,06 triliun, BPDLH Rp 69,6 miliar, LDKPI Rp 43,1 miliar, PKN STAN Rp 15,02 miliar, LMAN Rp 163,47 miliar, dan PIP Rp 95,64 miliar. (DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Direktur Utama Perum Bulog Bayu Krisnamurthi merinci beras impor yang telah masuk 2,4 juta ton, kemudian telah berkontrak baru sebanyak 300 ribu ton. Maka statusnya yang telah masuk dan akan masuk 2,7 juta ton.
“Prosesnya sudah berjalan, kita akan segera berkontrak 300 ribu lagi. Jadi, totalnya kira-kira 2,7 juta ton sehingga sisanya kira-kira 900 ribu ton lagi dari 3,6 juta ton,” kata dia dalam diskusi di Kantor Perum Bulog, Jakarta Selatan, Jumat (30/8/2024).
Untuk pengadaan dalam negeri juga telah terserap sebanyak 900 ribu ton dari petani. Saat ini stok beras saat ini 1,5 juta ton di gudang-gudang Bulog.
“Kita juga melakukan pengadaan dalam negeri. Sampai dengan saat ini kita sudah lebih dari 900 ribu ton pengadaan dalam negerinya,” ujar dia. (MON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Usulan yang baik agar landasan UU (undang-undang khusus Ojol) itu dibuat, kami setuju untuk dilakukan. Kami juga sebenarnya sangat concern dengan apa yang dimintakan oleh para Ojol,” kata Budi di Komplek DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat.
Menurut Budi, kesejahteraan para pengemudi Ojol memang harus diperhatikan. Apalagi, pekerjaan itu digeluti oleh jutaan orang. “Bahkan ada mereka-mereka yang disabilitas yang kami apresiasi pada minggu lalu, dan banyak upaya-upaya daripada operator untuk menggunakan EV (kendaraan listrik),” tuturnya.
Oleh sebab itu, Budi mengaku bakal bekerja sama dengan DPR untuk mengevaluasi undang-undang yang berkaitan dengan para pekerja Ojol. Sebab, dia mengatakan bahwa diskresi pekerjaan Ojol memang sudah ada lewat Keputusan Menteri, dia mengatakan perlu ada landasan hukum yang lebih kuat lagi seperti Undang-Undang.
“Yang jelas sekalipun cantolan daripada UU itu belum ada, tapi benih untuk memberikan suatu kesempatan bekerja bagi jutaan masyarakat di Ojol itu sudah ada landasan diskresi dari Keputusan Menteri. Pada dasarnya itu juga legal tapi akan lebih bagus kalau nanti kita bahas, dan kami terbuka,” jelas dia. (DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Basuki menjelaskan terkait ketahanan pangan Kementerian PUPR diamanahkan untuk mencetak sawah dengan pembangunan irigasi. Amanah itu tertuang dalam Peraturan Presiden (Perpres) No 24 Tahun 2024 tentang perubahan Perpres No 27 Tahun 2020 Kementerian PUPR.
“Jadi Perpres yang baru itu cetak sawah ditugaskan ke Kementerian PUPR. Jadi kami mengusulkan tambahan anggaran dari Rp 75 triliun (pagu anggaran) jadi Rp 136 triliun, tadi ada usulannya Rp 61 triliun, pertama untuk ketahanan pangan. Apa saja? Pembangunan jaringan irigasi dari bendungan yang sudah selesai. Pemanfaatannya airnya harus dibangun jaringan irigasi,” kata dia ditemui di Gedung DPR RI.
Selain membangun sawah dengan jaringan irigasi baru, Kementerian PUPR juga akan mengoptimalkan bedungan dan irigasi yang sudah ada.
“Makanya di bendungan-bendungan baru yang sudah diresmikan Presiden harus dibangun daerah irigasi baru termasuk cetak sawah,” jelasnya. (MAD)