GUNUNGKIDUL,KHATULISTIWAONLINE.COM
Pesawat latih microlight tipe sky ranger yang jatuh di Playen, Gunungkidul, DI Yogyakarta pada Selasa (4/8) sore berhasil dievakuasi aparat TNI AU. Proses evakuasi dilakukan pada Selasa malam.
“Sudah (dievakuasi TNI AU), sudah dibawa (ke Yogyakarta),” kata Koordinator Humas Basarnas DIY, Eriyanto saat dihubungi, Rabu (5/9/2018).
Eriyanto menuturkan, pesawat latih yang diawaki sekaligus milik vokalis band Endank Soekamti, Erix yang jatuh sempat tersangkut pohon kelapa dan mahoni. Setelahnya petugas gabungan dari TNI AU, Basarnas, BPBD, dan relawan menurunkan pesawat pada Selasa sekitar pukul 18.52 WIB.
Setelahnya, proses evakuasi diambil alih sepenuhnya oleh aparat TNI AU. Beberapa bagian badan pesawat seperti sayap dicopot oleh aparat, tujuannya supaya memudahkan proses evakuasi bangkai pesawat.
“Kalau kemarin katanya (badan pesawat) dipreteli (dipotong-potong), mungkin tidak semuanya dipotong-potong cuma hanya sebagian saja dipotong-potong gitu. Kemudian pesawatnya dibawa pakai truk,” ujarnya.
“Informasinya pesawat dibawa ke Hanggar FASI Lanud Adisutjipto Yogyakarta (sampai) pukul 20.30 WIB,” lanjutnya.
Terpisah Kapolsek Playen AKP Yusuf Tianotak, Kasubag Humas Polres Gunungkidul Iptu Ngadino, dan Kepala BPBD Gunungkidul Edy Basuki saat dikonfirmasi detikcom terkait proses evakuasi pesawat tidak merespon. (ARF)
Manila –
Pesawat maskapai China, Xiamen Airlines, tergelincir saat melakukan pendaratan di Bandara Manila, Filipina saat hujan deras tengah mengguyur. Untungnya, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.
Dituturkan juru bicara Otoritas Penerbangan Sipil Filipina, Eric Apolonio, kepada AFP, Jumat (17/8/2018), bahwa pesawat yang membawa 157 penumpang dan delapan awak itu sedang melakukan pendaratan kedua sebelum akhirnya tergelincir ke rerumputan yang ada di samping landasan.
Pesawat maskapai Xiamen Airlines itu mendarat di Manila usai terbang dari Xiamen, China bagian tenggara saat insiden terjadi pada Kamis (16/8) malam waktu setempat.
“Semua orang selamat tapi mereka harus menggunakan seluncuran darurat karena kondisinya berlumpur,” ucap Apolonio sembari menyebut bahwa insiden itu terjadi saat hujan deras mengguyur.
Pada Jumat (17/8) pagi waktu setempat, bagian lambung pesawat jenis Boeing 737 itu menyentuh rumput di dekat ujung landasan utama.
Menurut kantor berita Xinhua, bagian sayap dan mesin pesawat mengalami kerusakan sangat parah dalam insiden ini. Pesawat dilaporkan terbang berputar selama satu jam sebelum melakukan pendaratan.
Insiden ini sempat memaksa penutupan sebagian Bandara Manila, khususnya landasan utama. Hal itu berdampak pada pembatalan, penundaan dan pengalihan rute sejumlah penerbangan.
Manajer utama Bandara Manila, Ed Monreal, menyebut pesawat awalnya ‘misapproached’ atau melewatkan landasan dalam percobaan pendaratan pertama. Saat percobaan pendaratan kedua, pesawat sempat hilang kontak dengan menara kendali di bandara dan akhirnya tergelincir saat menyentuh landasan.
Penyebab tergelincirnya pesawat Xiamen Airlines ini belum diketahui pasti. Penyelidikan masih dilakukan oleh otoritas setempat. Pihak bandara memeriksa sejumlah faktor, termasuk cuaca, teknologi dan komunikasi antara pilot dengan menara kendali dalam insiden ini. (ARF)
JAKARTA,KHATULISTIWAONLINE.COM
Sebanyak 970 petugas gabungan gelar apel pasukan dalam rangka menyambut para duta Asian Games 2018. Hadir Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly dan Ketua Inasgoc Erick Tohir.
Gelar pasukan dilaksanakan di Lapangan Angkasa Pura 2, Bandara Soetta, Tangerang, Kamis (2/8/2018). Pantauan khatulistiwa pukul 08.20 WIB, Yasonna datang ke lokasi dengan mengenakan jaket hitam dan topi merah yang bertemakan Asian Games.
Tidak berselang lama datang Ketua Inasgoc (penyelenggara Asian Games 2018) Erick Tohir bersama jajarannya. Tiba di lokasi, Yasonna langsung menempati mimbar untuk memimpin acara.
Peserta apel ini merupakan gabungan dari seluruh instansi yang ada di lingkungan Bandar Udara Soekarno-Hatta. Termasuk juga petugas aparat kepolisian di dalamnya.
“Ini menunjukkan komitmen kita yang sungguh-sungguh bahwa Indonesia dapat melalakukan event internasional dengan baik semangat tinggi instansi terkait mencerminkan tanggung jawab dan kebersamaan kita sebagai komponen bangsa dalam menyukseskan Asian Games,” ujar Yasona dalam sambutannya di lokasi.
Yasonna mengatakan perhelatan akbar ini agar digunakan sebagai momen untuk mempererat kerja sama semua komponen bangsa. Terutama kepada seluruh komponen Bandara Soekarno Hatta.
“Komunitas Bandara Soetta yang terdiri dari seluruh instansi bandara memiliki tanggung jawab untuk melancarkan ketertiban dan kenyamanan dari 16.000 orang yang terdiri dari para atlet dan pendukungnya,” ucapnya.
Diketahui sebanyak 16.000 orang itu meliputi 11.000 atlet dan sisanya adalah pendukung. Para atlet dan pendukung tersebut berasal dari 45 negara di Asia yang akan masuk melalui pintu resmi internasional yang telah ditetapkan dan sebagian besar melalui Bandara Soekarno Hatta.
“Sebagai bangsa yang dikenal ramah berbudi luhur maka kita harus memberikan dan menunjukan yang terbaik, baik keramahan, keluhuran, sehingga mereka akan merasa aman dan nyaman selama melakukan perlintasan maupun tinggal di Indonesia,” tutupnya.
Turut hadir juga di lokasi Wakapolda DKI Jakarta Brigjen Pol Purwadi, Danlantamal III Laksamana Pertama (Laksma) TNI Muchammad Richad dan para eselon satu, dua dan tiga dalam jajaran Kemenkumham dan instasnsi lainnya. (NGO)
Kuala Lumpur –
Para anggota keluarga korban tragedi hilangnya pesawat Malaysia Airlines MH370 menyerukan pemerintah Malaysia untuk tidak berhenti mencari pesawat tersebut.
Voice 370, kelompok yang mewakili keluarga korban MH370, menyatakan bahwa pemerintah Malaysia harus mempertimbangkan setiap tawaran dari perusahaan-perusahaan yang bersedia melakukan pencarian bawah laut atas dasar “tak ada bayaran jika tak ditemukan”.
“Satu-satunya keinginan dan harapan kami adalah pencarian diteruskan dan agar pesawat tersebut ditemukan sehingga insiden seperti itu bisa dicegah di masa mendatang,” demikian disampaikan Voice 370 seperti dilansir media Malaysia, The Star, Selasa (31/7/2018).
“Kami benar-benar ingin pemerintah Malaysia memperjelas bahwa pencarian MH370 tidak berakhir dan bahwa mereka terbuka untuk menerima tender yang sifatnya tak ada bayaran jika tak ditemukan dari perusahaan-perusahaan yang punya perlengkapan cukup untuk melakukan pencarian laut,” imbuh kelompok tersebut.
“Kami yakin Malaysia tak rugi dengan kesepakatan tak ada bayaran jika tak ditemukan, karena pembayaran hanya dilakukan jika pesawat ditemukan,” tutur Grace Nathan yang mewakili Voice 370 kepada para wartawan di Kuala Lumpur.
“Kita harus ingat bahwa jutaan orang terbang setiap hari. Keselamatan bukan untuk dianggap enteng,” imbuh Grace yang merupakan putri dari seorang penumpang MH370, Anne Daisy.
Pada Senin (30/7) kemarin, tim penyelidik MH370 merilis laporan penyelidikan mengenai hilangnya MH370. Namun keluarga korban kecewa dengan laporan penyelidikan tersebut karena tidak bisa menjawab penyebab hilangnya pesawat dan keberadaannya.
Penerbangan MH370 hilang saat dalam perjalanan dari Kuala Lumpur, Malaysia menuju Beijing, China pada 8 Maret 2014 lalu. Sebanyak 239 orang berada di dalam pesawat yang hilang misterius itu.
Setelah pencarian ekstensif selama bertahun-tahun dan melibatkan banyak negara, hingga kini bangkai pesawat MH370 belum ditemukan. Peristiwa tersebut menjadi salah satu misteri penerbangan terbesar di dunia. (ADI)
Asuncion –
Kecelakaan pesawat ringan di Paraguay, dekat perbatasan Argentina menewaskan empat orang. Dua korban tewas di antaranya merupakan Menteri Pertanian Paraguay, Luis Gneiting, dan wakilnya.
Seperti dilansir AFP, Jumat (27/6/2018), pesawat ringan bermesin ganda yang ditumpangi sang menteri jatuh usai lepas landas dari kota nelayan Ayolas, Paraguay bagian selatan pada Rabu (25/7) sore waktu setempat.
Lokasi jatuhnya pesawat berada di titik berjarak hanya 8 kilometer dari bandara tempat pesawat itu lepas landas.
“Tidak ada korban selamat,” ucap Roque Gonzalez, salah satu anggota tim SAR setempat kepada AFP.
Otoritas setempat mengumumkan identitas empat korban tewas dalam pernyataan pada Kamis (26/7) waktu setempat.
Mereka adalah Menteri Pertanian Luis Gneiting, Wakil Menteri Urusan Peternakan Vicente Ramirez, seorang pegawai negeri bernama Luis Charotti dan sang pilot pesawat bernama Gerardo Lopez.
Kecelakaan pesawat ini terjadi saat Gneiting hendak kembali ke ibu kota Asuncion, yang berjarak 300 kilometer dari Ayolas, usai menengok ibundanya yang sakit parah. Ibunda Gneiting akhirnya meninggal dunia pada Kamis (26/7) waktu setempat, beberapa jam usai anaknya tewas dalam kecelakaan.
Penyebab jatuhnya pesawat itu tidak diketahui pasti. Otoritas Paraguay masih melakukan penyelidikan.(ADI)
Washington –
Tiga dari 44 maskapai penerbangan internasional yang diminta untuk mengubah cara mereka menyebut Taiwan telah memenuhi tuntutan tepat sebelum tenggat waktu berakhir. Hal ini menimbulkan kemenangan besar bagi Pemerintah China.
Poin utama:
• China mengancam untuk menghukum maskapai penerbangan yang menyebut Taiwan sebagai negara
• American Airlines, Delta dan United Airlines kini telah memenuhi permintaan tersebut, bergabung dengan Qantas dan 40 maskapai lainnya
• Anggota Parlemen Taiwan mengatakan tindakan China “brutal, sepihak” dan akan makin menjauhkan Taiwan
American Airlines, Delta, dan United Airlines semuanya tak lagi memakai nama “Taiwan” di situs mereka untuk memenuhi batas waktu 25 Juli yang diberlakukan oleh Beijing -sebuah tuntutan yang sebelumnya disebut Pemerintah AS sebagai “Omong kosong tiran”.
Qantas adalah salah satu perusahaan penerbangan yang ditargetkan dalam surat milik lembaga Penerbangan Sipil China awal tahun ini, yang mengancam hukuman bagi operator yang menyebut Taiwan sebagai negara, melanggar undang-undang China.
Qantas menegaskan akan memenuhi permintaan Beijing, dan sekarang menyebut kota-kota seperti Taipei dan Kaohsiung sebagai bagian dari Taiwan, China.
CEO Qantas, Alan Joyce, membela langkah tersebut pada saat itu, mengutip bahwa Australia menganut Kebijakan Satu China yang mengakui daratan utama dan Taiwan sebagai milik satu negara
Tapi ketegasan China mendapat kecaman dari Menteri Luar Negeri Australia, Julie Bishop, yang mengatakan pemerintah seharusnya tidak “mengancam operasi bisnis umum”.
Beberapa maskapai penerbangan lain telah menanggapi permintaan Beijing dengan mencabut penyebutan negara dan hanya menulis kota sebagai tujuan.
“Saya pikir operator AS akhirnya tak punya pilihan,” kata Tom Ballantyne, kepala koresponden di media Orient Aviation Magazine.
“Pasar China terlalu penting.”
Disebut aksi brutal
“Tidak ada ruang untuk negosiasi atau konsultasi ketika menyangkut prinsip Satu China,” kata juru bicara Kementerian Luar Negeri China, Geng Shuang, menjelang tenggat waktu di Beijing.
Otoritas China belum menentukan hukuman apa yang bisa dihadapi oleh operator internasional karena mengabaikan permintaan, tetapi mengindikasikan bahwa hal itu bisa membahayakan akses mereka ke apa yang diharapkan menjadi pasar penerbangan terbesar di dunia dalam lima tahun terakhir.
Di Taiwan, seorang anggota Parlemen dari Partai Progresif Demokratik yang berkuasa, Lo Chih-Cheng, menggambarkan langkah Beijing sebagai “tindakan brutal, sepihak” yang menciptakan “lingkaran setan”.
“China ingin menggunakan metode seperti mengubah nama Taiwan untuk mendorong Taiwan lebih dekat ke China, tetapi hasilnya adalah sebaliknya – itu akan membuat Taiwan melangkah semakin jauh – itu kontraproduktif”, katanya.
Tekanan pada maskapai penerbangan hanyalah cara terbaru yang digunakan Beijing untuk semakin meminggirkan kehadiran Taiwan di dunia internasional.
Dalam beberapa bulan terakhir, China merangkul dua sekutu diplomatik Taiwan yang tersisa, hanya menyisakan 19 negara kecil atau miskin yang mengakui pemerintahan di Taipei.
Baru minggu ini, tekanan China memaksa panitia Olimpiade Asia Timur untuk menangguhkan pertandingan pemuda yang direncanakan digelar tahun depan di kota Taichung, Taiwan.
Beijing diyakini sangat marah karena LSM dan warga sipil mulai mendesak adanya referendum untuk menentukan apakah tim olahraga nasional harus menyebut dirinya Taiwan, bukannya Taipei China yang diminta Beijing.
“Ini akan membuat generasi muda di Taiwan membangun kebencian mereka terhadap China daripada memenangkan hati mereka,” kata Alexander Huang, seorang profesor dan mantan wakil menteri.
Kampanye sukses China untuk mendikte kata-kata yang digunakan di situs maskapai penerbangan asing mengikuti serangkaian permintaan maaf tahun ini dari perusahaan-perusahaan yang dianggap “menyakiti perasaan” masyarakat China.
Pada bulan Januari, pihak berwenang China menutup situs jaringan hotel Marriot selama seminggu karena mencantumkan Hong Kong dan Tibet sebagai negara dalam survei daring mereka.
Produsen pakaian Zara juga dipaksa untuk mengubah situsnya karena melanggar standar China untuk menyebut Taiwan.
Mercedes-Benz juga meminta maaf pada bulan Februari karena mengutip pemimpin spiritual Tibet, Dalai Lama, dalam apa yang seharusnya menjadi postingan motivasi di Instagram.
China menganggap Dalai Lama sebagai separatis yang berbahaya.(MAD)
JAKARTA,KHATULISTIWAONLINE.COM
Insiden letusan senjata api jenis glock milik anggota Polri Briptu Fajar Firmansyah terjadi di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta. Kementerian Perhubungan (Kemenhub) sendiri sudah memiliki peraturan tentang pengosongan senjata api di bandara. Bagaimana aturan lengkapnya?
Aturan tentang senjata api sudah tercantum dalam SKEP/100/VII/2003 yakni Surat Keputusan Dirjen Perhubungan Udara tentang Petunjuk Teknis Penanganan Penumpang Pesawat Udara Sipil yang Membawa Senjata Api Beserta Peluru dan Tatacara Pengawalan Tahanan dalam Penerbangan Sipil.
Dikutip khatulistiwa, Senin (23/7/2018), dalam SKEP itu, pemilik atau pemegang senjata api wajib menyerahkan sendiri senjata api dan pelurunya dalam keadaan terpisah yang kemudian nantinya akan disimpan dalam kotak khusus yang dikunci di kargo kompartemen pesawat udara.
Sebelumnya, pada Minggu (22/7), senpi milik Briptu Fajar meletus di Terminal 3 Bandara Soetta. Senpi yang menyisakan sebutir peluru itu meletus saat pengosongan senjata dilakukan oleh petugas protokol bandara, Bripda Galuh Apriyana.
Padahal, menurut petunjuk teknis dalam SKEP/100/VII/2003, senjata api yang diserahkan kepada petugas check-in harus dalam keadaan terpisah dengan peluru atau senjata api harus dalam keadaan kosong. Hal itu sebagaimana tercantum dalam Lampiran keputusan petunjuk teknis point C angka 4.
Berikut aturan lengkapnya pada Point C, Penerimaan, Penyimpanan, dan Penyerahan Senjata Api beserta Peluru:
2. Penumpang yang membawa senjata api beserta peluru “wajib” melaporkan kepada petugas pengamanan bandar udara untuk selanjutnya disampaikan kepada petugas check-in guna proses lebih lanjut untuk diangkut dengan pesawat udara;
3. Penumpang yang membawa senjata api beserta peluru “wajib” menyerahkan senjata api dan pelurunya kepada petugas check-in dengan didampingi petugas pengamanan bandar udara, yang selanjutnya senjata yang diterima akan diperlakukan sebagai security item dan peluru sebagai dangerous goods;
4. Penyerahan senjata api beserta peluru kepada petugas check-in sebagaimana dimaksud butir 3, dilakukan sendiri oleh pemilik atau pemegang dengan ketentuan:
a. Memperlihatkan surat izin penguasaan atau kepemilikan senjata api beserta peluru dari instansi yang berwenang dan surat dinas bagi pejabat atau petugas negara;
b. Senjata api beserta peluru yang diserahkan harus dalam keadaan terpisah antara senjata api dengan peluru (senjata api tidak dalam keadaan berisi peluru/kosong), yang dilakukan sendiri oleh pemilik atau pemegangnya.
Akibat insiden ini, seorang petugas Gapura yang melayani ground handling Garuda Indonesia, Ikhwanul Hakim Siregar mengalami luka di kakinya. Ikhwanul terkena serpihan peluru yang meletus dari senpi yang meletus. (ARF)
JAKARTA,KHATULISTIWAONLINE.COM
Angkasa Pura I bakal menambah kerja sama dengan taksi sebagai mitra di bandara Ahmad Yani, Semarang. Hal ini untuk mencegah kejadian penghadangan seperti yang dialami Nathalie tak terulang lagi.
“Di area bandara, terdapat peraturan untuk pengelolaan kegiatan jasa terkait di mana seluruh kegiatan jasa harus berdasarkan aturan tersebut. Terkait layanan taksi di Bandara Ahmad Yani Semarang, saat ini pengelola bandara baru bekerja sama hanya dengan Primkopad S-16,” kata Corporate Secretary PT Angkasa Pura I (Persero) Israwadi kepada , Selasa (17/7/2018).
“Kami tengah mengupayakan membuka peluang kemitraan dengan provider layanan taksi terpercaya lainnya melalui tender terbuka yang sebelumnya belum bisa kami lakukan di Bandara Ahmad Yani Semarang. Hal ini kami lakukan semata agar kami dapat memberikan layanan terbaik bagi pengguna jasa bandara, terutama penumpang,” sambungnya.
Selain itu, Israwadi juga meminta maaf atas ketidaknyamanan yang dirasakan Nathalie. Dia mengatakan pihak Angkasa Pura I bakal menginvestigasi peristiswa itu untuk menentukan langkah yang bakal diambil terhadap oknum pelaku.
“Kami mewakili manajemen memohon maaf atas ketidaknyamanan tersebut. Adapun kami telah menindaklanjuti keluhan saudari Nathalie secara langsung dan menawarkan beberapa opsi guna memberikan kemudahan kepada saudari Nathalie. Kami akan menginvestigasi kejadian ini dan menindak oknum tersebut sesuai dengan alur dan prosedur yang berlaku,” tuturnya.
Sebelumnya, postingan seorang pengguna taksi yang mengaku mengalami arogansi di Bandara Ahmad Yani Semarang viral di Facebook. Penumpang bernama Nathalie itu dihadang ketika ia masuk ke taksi Blue Bird dan diminta turun.
Peristiwa terjadi hari Minggu (15/7) kemarin sekitar pukul 12.30 WIB. Saat itu Nathalie baru pulang dari Surabaya dan mencari taksi untuk pulang. Ketika itu ia melihat taksi Blue Bird kosong dan lebih dekat daripada taksi bandara yang harus sedikit menyeberang.
Kejadian itu kemudian berusaha diselesaikan pihak bandara. Communication and Legal Section Head Angkasa Pura I Bandara Ahmad Yani Semarang, Dian Permata Sari, membenarkan ada peristiwa tersebut. Namun ia mengatakan pihaknya sudah berusaha memberikan solusi.
Dian juga menjelaskan, sebenarnya sudah ada peraturan dan kerja sama terkait transportasi di Bandara Ahmad Yani Semarang. Hingga saat ini yang bisa mengangkut penumpang dari bandara tersebut adalah Taksi Bandara Primkopad S16, Bus Trans Semarang, dan rental mobil dari TRAC serta Blue Bird.
“Di area bandara untuk pengelolaan kegiatan jasa terkait ada peraturannya bahwa harus dengan didasarkan kerja sama dengan pengelola bandara. Saat ini yang ada kerjasama untuk taksi baru dengan Primkopad S16,” tutur Dian. (ADI)
BANYUWANGI,KHATULISTIWAONLINE.COM
Balai Pendidikan dan Pelatihan (BP2) Penerbang Banyuwangi kembali melantik 9 taruna penerbang dari Papua Barat dan 1 taruna dari Maluku Utara. Provinsi paling ujung barat Pulau Papua ini paling getol mengirimkan putra putri terbaiknya untuk disekolahkan di salah satu pelatihan dan pendidikan milik Kementerian Perhubungan ini.
Pelantikan ini sebagai simbol dari dimulainya pendidikan para taruna tersebut untuk dicetak menjadi pilot handal. Pelantikan digelar di Hanggar Alpha, BP2 Penerbang Banyuwangi, Senin malam (16/7/2018).
Satu persatu, para taruna mendapatkan penyematan wings taruna, oleh Kepala Balai Pendidikan dan Pelatihan Penerbang Banyuwangi, Afen Sena dan para orang tua taruna yg turut hadir pada kesempatan membanggakan ini.
“Ini sebagai tanda mereka mulai menjadi taruna. Selanjutnya mereka akan mendapatkan materi penerbangan dan siap kami cetak menjadi pilot handal,” ujar Afen.
Mereka yang dilantik kemudian akan melakukan pendidikan dan pelatihan penerbang sayap tetap untuk type Single Engine maupun Multi Engine.
” Para taruna tersebut nanti akan menempuh stage ground school PPL selama 232 jam, símulator IR selama 10 jam, flight training selama 45 jam. CPL Ground selama 224 jam, Simulator 30 jam dan flight training 95 jam. Sementara untuk IR, Ground selama 72 jam, Simulator 20 jam dan flight training sebanyak 20 jam. Plus Multi Engine sebanyak 15 jam terbang,” tegas Afen.
Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Papua Barat Max Sabarofek mengatakan pendidikan taruna penerbang ini dibiayai oleh APBD provinsi setempat. Ini sebagai bentuk pembangunan SDM Papua Barat, dalam pemenuhan kebutuhan perhubungan. Selain itu, ini sebagai wujud dari program Nawacita Presiden Joko Widodo, membangun dari pinggir.
“Papua punya kekayaan yg melimpah, tapi kalau bukan putra putrinya yang mengolah, maka kekayaan tidak akan jadi apa-apa. Kami selalu akan mengirimkan putra terbaik kami untuk dididik menjadi pilot. Karena memang kondisi wilayah kami membutuhkan banyak pilot,” ujarnya.
Tak hanya dicetak sebagai pilot, kata Max, putra-putri Papua Barat juga diberi beasiswa di beberapa sekolah Perhubungan lainnya. Antara lain, ASDP Palembang, Penguji Kendaraan Bermotor di Bali, Transportasi Darat di STTD Bekasi, dan Rekayasa Jalan Raya di PKTJ Tegal.
“Banyuwangi menjadi lokasi ke-5 kami untuk mencetak putra putri kami yang handal menjadi orang yang bisa mengerti dan kelak menjadi pemimpin,” tandasnya. (ADI)
Sydney –
Seorang pilot maskapai penerbangan Australia Qantas sedang dalam kondisi kritis di rumah sakit setelah pesawat antik yang dipilotinya mengalami kecelakaan di Afrika Selatan.
Sejauh ini sudah dua orang tewas dalam kecelakan pesawat Convair-340 tersebut hari Selasa.
Ross Kelly dan Douglas Haywood — keduanya pilot Qantas dari Sydney berada dalam pesawat ketika pesawat jatuh di dekat Johanesburg.
Pesawat itu jatuh dekat menabrak sebuah pabrik sebelum kemudian berhenti.
Empat orang terjebak dalam pesawat dan harus diselamatkan oleh petugas bantuan.
Seorang petugas bantuan mengatakan ada sekitar 19 orang yang berada dalam pesawat ketika jatuh.
Ross Kelly dilaporkan berada dalam kondisi kritis, sementara Haywood dan seorang warga Australia lainnya yang juga sebagai penumpang berada dalam kondisi stabil.
Pesawat Convair-340 yang sudah berusia 64 tahun itu sedang dalam perjalanan ke museum penerbangan di Belanda yang dijadwalkan tiba beberapa hari mendatang.
Kedua pilot Australia diminta untuk menerbangkan pesawat karena mereka sebelumnya sudah terlibat dalam pemugaran pesawat sejenis.
Keduanya sudah bekerja untuk Qantas selama lebih dari 30 tahun, dan pernah juga membawa pesawat terbaru A380 dan memiliki pengalaman 37 ribu jam terbang.
Kelly sendiri sekarang sudah pensiun.
Juru bicara Qantas mengatakan komunitas pilot terkejut dengan kecelakaan tersebut.
“Kami sangat sedih mengetahui bahwa dua pilot Qantas, seorang sudah pensiun, seorang lagi masih aktif, ada dalam pesawat antik yang terlibat dalam kecelakaan di Afrika Selatan hari Selasa.” kata pernyataan tersebut.
“Mereka saat ini di rumah sakit mendapat perawatan karena cedera serius.”
ARF)