Jakarta, KHATULISTIWAONLINE.COM –
“Untuk jumlah pasukan sendiri kami menerjunkan 1.233 personel gabungan yang nantinya akan mengamankan kegiatan di gedung Mahkamah Konstitusi (MK), baik itu dari sisi dalam maupun dari sisi luar,” kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Susatyo Purnomo Condro, Rabu (27/3/2024).
Susatyo mengatakan pihak kepolisian juga siaga jika terjadi aksi unjuk rasa hari ini. Dia mengimbau masyarakat yang akan menyampaikan aspirasi siang ini memperhatikan aturan yang berlaku.
“Kami siap untuk melakukan pengamanan sidang PHPU di gedung MK dan kami dari pihak kepolisian juga akan menyiapkan lokasi tertentu untuk penyampaian aspirasi masyarakat,” ujarnya
“Tentunya harus memperhatikan hak-hak masyarakat lainnya, sehingga aturan dalam undang-undang penyampaian pendapat di muka umum harap dipatuhi,” imbuhnya. (DON)
Jakarta, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Pantauan di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta pada Rabu (27/3/2024) pukul 07.00 WIB, sejumlah advokat ternama tiba di MK. Tim Pembela Prabowo-Gibran yang telah tiba di antaranya adalah Yusril Ihza Mahendra, Otto Hasibuan, Hinca Pandjaitan, Hotman Paris, OC Kaligis dan yang lainnya.
Saat tiba, mereka langsung memasuki gedung untuk melakukan regristrasi kursi di dalam persidangan.
Sengketa hasil Pilpres 2024 ini diajukan oleh pasangan nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD. Keduanya sama-sama meminta agar pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming didiskualifikasi karena persoalan syarat administratif terkait pencalonan Gibran yang diwarnai pelanggaran etika berat hakim MK yang juga ipar Presiden Joko Widodo, Anwar Usman, serta pelanggaran etika para komisioner KPU RI. Di samping itu, mereka mendalilkan soal adanya pelanggaran yang bersifat terstruktur, sistematis, dan masif (TSM).
Dalam sidang sengketa Pilpres 2024, Anwar Usman sudah dinyatakan tidak boleh terlibat. (MAD)
Jakarta, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Dalam foto yang beredar seperti dilihat, Rabu (26/3/2024), tampak kendaraan terlibat kecelakaan di gerbang tol. Beberapa kendaraan tampak saling tumpuk. Kecelakaan yang terjadi mengakibatkan arus lalu lintas tersendat.
“Kendaraan yang terlibat itu ada 5 kendaraan. Posisinya di gerbang tol sendiri,” kata petugas Call Center Jasa Marga, Rizky, saat dihubungi, Rabu (27/3/2024).
Rizky mengatakan kecelakaan terjadi di gardu 2, 3, dan juga 4.
“Kecelakaan sendiri, berada di gardu 2,3 dan 4 terpisah-pisah,” ujarnya.
Saat ini belum diketahui penyebab pasti kecelakaan yang terjadi. Kecelakaan tersebut masih dalam penanganan.
“Untuk penyebab kami belum dapat infonya, hanya ada kecelakaan saja info yang kamu dapatkan. Saat ini masih dalam penganan petugas,” tuturnya. (HAN)
Jakarta, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Pantauan di lokasi, Rabu (27/3/2024) pukul 08.40 WIB, polisi telah menutup Jalan Medan Merdeka Barat yang mengarah ke Istana Merdeka. Penutupan ini dilakukan dengan pemasangan beton barrier serta kawat berduri.
Sementara untuk arah sebaliknya di Jalan Medan Merdeka Barat yang menuju Patung Kuda, penutupan baru dilakukan setengah badan jalan. Nantinya kedua arah ini akan ditutup oleh beton barrier.
Terlihat 3 kendaraan taktis polisi yang berjaga di belakang beton barier. Beberapa petugas kepolisian juga terlihat berjaga dan mengatur lalulintas di sekitar lokasi.
Lalin di sekitar lokasi juga sempat terpantau macet dengan pengendara yang putar balik saat penutupan jalan. Namun, tak lama berselang lalin kembali normal.
Selain itu, terlihat pula adanya dua mobil komando massa aksi di sekitar lokasi. Beberapa masa aksi yang belum diketahui asalnya ini pun terlihat di lokasi mengenakan baju putih.
Diketahui saat ini MK tengah menggelar sidang perdana gugatan sengketa Pilpres 2024. Sidang pagi ini digelar dengan agenda gugatan paslon Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. (DON)
Jakarta, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Masyarakat sudah dapat melakukan penukaran uang Rupiah untuk momentum Lebaran 2024. Berikut informasi jadwal hingga tata cara penukaran uang baru di BI untuk Lebaran 2024.
Bank Indonesia (BI) mengadakan program penukaran uang Rupiah atau penukaran uang baru untuk momentum Lebaran Idul Fitri 2024. Dikutip dari unggahan Instagram Bank Indonesia (@bank_indonesia), berikut jadwal layanan kas Jabodebek untuk penukaran uang baru Lebaran 2024.
18 Maret 2024:
– Pasar Senen
– Pasar Pramuka
– Pasar Rawa Bening
– Pasar Koja
– KasKel Kep. Seribu
19 Maret 2024:
– Pasar Palmerah
– Pasar Tebet Barat
– Pasar Kramat Jati
– Pasar Kopro
– KasKel Kep. Seribu
20 Maret 2024:
– Pasar Pramuka
– Pasar Rawa Bening
– Pasar Koja
– Pasar Slipi
– KasKel Kep. Seribu
21 Maret 2024:
– Pasar Senen
– Pasar Palmerah
– Pasar Tebet Barat
– Pasar Kramat Jati
– Pasar Surya Kencana
– KasKel Kep. Seribu
22 Maret 2024:
– Pasar Pramuka
– Pasar Rawa Bening
– Pasar Koja
– Pasar Slipi
25 Maret 2024:
– Pasar Senen
– Pasar Tebet Barat
– Pasar Kramat Jati
– Pasar Kopro
26 Maret 2024:
– KasKel Karawang
28 Maret 2024:
– KasKel Terpadu Istora Senayan
29 Maret 2024:
– KasKel Terpadu Istora Senayan
30 Maret 2024:
– KasKel Terpadu Istora Senayan
31 Maret 2024:
– KasKel Terpadu Istora Senayan
2 April 2024:
– BI Peduli Mudik: Rest Area KM 57
3 April 2024:
– BI Peduli Mudik: Rest Area KM 57
4 April 2024:
– BI Peduli Mudik: Rest Area KM 57
5 April 2024:
– BI Peduli Mudik: Rest Area KM 57.
(VAN)
Jakarta, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Hal itu dilakukan lantaran motor mereka mogok karena diduga bensin yang tercampur dengan air. Dalam postingan yang beredar, terlihat beberapa pemotor sudah berada di SPBU tersebut. Salah seorang dari mereka tampak membawa botol plastik berisi bensin yang diduga sudah tercampur dengan air.
Dalam postingan yang lain, disebutkan motor mogok setelah mengisi bahan bakar di SPBU tersebut. Motor mereka tidak bisa dihidupkan hingga akhirnya pengendaranya memprotes pihak pengelola SPBU.
Kapolsek Bekasi Selatan Kompol Untung Riswaji mengatakan peristiwa terjadi pada Senin (25/3) malam. Terdapat sekitar 10 motor yang mendatangi SPBU lantaran motornya mogok. (VAN)
Jakarta, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Berdasarkan keterangan Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden, Selasa (26/3/2024), Jokowi berangkat dari Bandara Halim Perdanakusuma menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 sekitar pukul 06.50 WIB.
Setiba di Bandara Syukuran Aminuddin Amir, Kabupaten Banggai, Jokowi akan melanjutkan perjalanan dengan menggunakan helikopter Super Puma TNI AU menuju Kabupaten Banggai Kepulauan. Di sana, ia akan meresmikan pelaksanaan Inpres Jalan Daerah di Provinsi Sulawesi Tengah dan mengunjungi pasar.
Kemudian, Jokowi kembali menuju Bandara Syukuran Aminuddin Amir untuk kemudian lepas landas menuju Bandara Mutiara SIS Al-Jufri, Kota Palu. Jokowi akan meresmikan rehabilitasi dan rekonstruksi Bandara Mutiara SIS Al-Jufri serta meresmikan sejumlah bandara lainnya. (DON)
Tel Aviv –
Seperti dilansir Reuters, Selasa (26/3/2024), sebanyak 14 negara anggota Dewan Keamanan PBB memberikan suara dukungan untuk resolusi yang menuntut gencatan senjata segera antara Israel dan Hamas yang berperang di Jalur Gaza selama lima bulan terakhir.
AS, sebagai salah satu negara anggota tetap Dewan Keamanan PBB yang memiliki hak veto, memutuskan untuk memberikan suara abstain dalam voting resolusi tersebut yang digelar pada Senin (25/3) waktu setempat.
Suara abstain dari AS itu meloloskan resolusi gencatan senjata di Jalur Gaza untuk pertama kalinya oleh Dewan Keamanan PBB setelah Washington, yang merupakan sekutu Tel Aviv, sebelumnya selalu menggunakan hak vetonya untuk menggagalkan resolusi serupa.
Resolusi yang berhasil disetujui itu “menuntut gencatan senjata segera di bulan Ramadan yang dihormati oleh semua pihak yang mengarah pada gencatan senjata berkelanjutan yang bertahan lama, dan juga menuntut pembebasan semua sandera dengan segera dan tanpa syarat”. (DON)
Jakarta, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Seorang mahasiswi terjatuh dari ketinggian sebuah apartemen di kawasan Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara. Korban meninggal dunia di lokasi kejadian.
“Melakukan pengecekan langsung TKP peristiwa telah jatuh seorang perempuan di apartemen Penjaringan, Jakarta utara,” kata Kapolsek Metro Penjaringan Kompol Agus Ady Wijaya kepada wartawan, Selasa (26/3/2024).
Ady mengatakan peristiwa terjadi pada Minggu (24/3) sore. Saat itu petugas keamanan mendengar sesuatu benda jatuh di atas sebuah mobil. Saat dicek, didapati korban yang diketahui berinisial PT (23) sudah tergeletak tak bernyawa.
“Saksi mendengar suara sesuatu jatuh mengenai mobil. Kemudian saksi memberitahukan kepada Danru Sekuriti dan pihak keluarga korban, selanjutnya kejadian tersebut dilaporkan ke pihak kepolisian,” ujarnya. (MAD)
Jakarta, KHATULISTIWAONLINE.COM –
PBB akhirnya menyetujui dan mengadopsi resolusi yang menuntut gencatan senjata segera antara Israel dan Hamas yang tengah berperang di Jalur Gaza. Indonesia menyambut baik resolusi tersebut dan mendesak agar bantuan kemanusiaan dapat segera disalurkan.
“Indonesia menyambut baik adopsi Resolusi DK PBB 2728 (2024) yang menuntut gencatan senjata segera di Gaza,” demikian dikutip dari Twitter Kementerian Luar Negeri (Kemlu), @Kemlu_RI, Selasa (26/3/2024).
Indonesia menyerukan agar resolusi DK PBB yang mengikat secara hukum ini segera diimplementasikan oleh seluruh pihak. Indonesia juga mendorong agar bantuan kemanusiaan dapat segera disalurkan di Gaza.
“Ini saatnya untuk pastikan penyaluran bantuan kemanusiaan besar-besaran dan pelindungan warga sipil di Gaza,” ujarnya.
Sebelumnya, Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) akhirnya menyetujui dan mengadopsi resolusi yang menuntut gencatan senjata segera antara Israel dan Hamas yang tengah berperang di Jalur Gaza. Resolusi itu disetujui setelah Amerika Serikat (AS), sekutu Israel, memutuskan abstain dalam voting terbaru. (VAN)