Manchester –
Manajer Manchester United Jose Mourinho tak menjamin Zlatan Ibrahimovic akan selalu menjadi starter. Mourinho akan memilih pemain terbaik di antara striker-striker MU.
Ibrahimovic kembali dikontrak MU pada Kamis (24/8/2017). Striker asal Swedia itu mendapatkan kontrak setahun dari The Red Devils dan akan mengenakan kostum bernomor punggung 10 yang terakhir dipakai Wayne Rooney.
Ibrahimovic musim lalu menjadi striker andalan MU dan tampil cemerlang dengan mencetak 28 gol dalam 46 pertandingan di semua kompetisi. Dia pun jadi top skorer MU.
Namun, hal itu tak lantas membuat striker berusia 35 tahun tersebut secara otomatis jadi pilihan utama lagi pada musim ini. Pasalnya, MU sekarang punya Romelu Lukaku, yang dibeli dari Everton seharga 75 juta pound sterling.
Lukaku sejauh ini tampil mengesankan di lini depan MU. Pada tiga pertandingan pertamanya, dia tak pernah absen menjebol gawang lawan dan sudah mengoleksi empat gol.
Oleh karena itu, Mourinho menuntut Ibrahimovic untuk membuktikan diri. Dia mengaku akan memilih siapa yang terbaik di antara Lukaku, Ibrahimovic, dan juga Marcus Rashford.
“Zlatan mengenal saya dan dia tahu bahwa saya memainkan pemain-pemain yang saya pikir terbaik untuk tim. Saya selalu melakukan itu,” tutur Mourinho di Sky Sports.
“Jadi, jika dia datang ke sini dan dia membuktikan dirinya yang terbaik, dia main. Jika pemain-pemain lain tak memberinya kesempatan untuk membuktikan itu … begitulah hidup,” ujarnya.
“Tapi, saya selalu berusaha untuk jujur dengan pemain-pemain saya dan dengan tim saya. Mungkin kadang-kadang saya tak melakukan hal yang tepat, tapi saya berusaha,” kata Mourinho.
Ibrahimovic saat ini masih menjalani pemulihan usai dihantam cedera ligamen lutut pada bulan April lalu.(ADI)
PALEMBANG,khatulistiwaonline.com
Proyek pembangunan Light Rail Transit (LRT) Palembang telah mencapai 55 persen dan akan rampung pada akhir tahun 2017. Menteri Pehubungan Budi Karya Sumadi ingin masyarakat Sumsel bangga menggunakan LRT.
Perubahan life style (gaya hidup) atau kultur masyarakat dari kebiasaan menggunakan transportasi pribadi saat bepergian dan beralih pada penggunaan LRT dinilai akan lebih elegan dan efektif untuk mengurai kemacetan yang terjadi di Kota Palembang sehingga LRT dapat berfungsi sesuai kebutuhan masyarakat sebagai sarana transportasi yang aman, nyaman dan modern.
“Mulai hari ini, kami akan sosialisasikan pada masyarakat Sumatera Selatan khususnya Kota Palembang bahwa ada suatu perubahan life style dari transportasi pribadi ke LRT. Jadi kita mau masyatakat ini menggunakan transportasi LRT sebagai gaya hidup mereka. Mereka bangga saat menggunakannya,” ujar Budi Karya di Palembang, Sabtu (26/8/2017).
Menurut dia, jika masyarakat kota Palembang menggunakan LRT saat bepergian maka ini akan sangat efektif dalam mengatasi kemacetan di titik-titik keramaian yang dilewati oleh jalur LRT sehingga ke depan LRT tidak dipandang hanya sebagai transportasi pada pelaksanaan Asian Games 2018 semata.
“Kalau mayoritas masyarakat menggunakan LRT, kemacetan pasti akan semakin berkurang sehingga harus ada life style baru sebagai kebanggaan karena ini proyek pertama yang rampung di Indonesia. Jadi proyek ini bukan hanya untuk Asian Games saja dan setelah itu tidak digunakan lagi, bukan seperti itu,” papar Menhub.
Bahkan, untuk memastikan proyek LRT sepanjang 23,40 Kilometer yang membentang dari Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II sampai kawasan Ogan Permata Indah rampung sesuai target, Menhub meminta PT Waskita bisa mengerjakan pembangunan fasilitas lebih awal sehingga dengan demikian masyarakat bisa melihat pembangunan konstruksi yang ditargetkan beroperasi pada Juni 2018 mendatang.
Selain itu, Kementerian Pehubungan telah mendapat arahan langsung dari Presiden Joko Widodo untuk memantau dan memberikan proyek-proyek pembangunan secara menyeluruh di seluruh pelosok negeri. Hal ini sebagai bentuk konsisten pada pemerataan pembangunan infrastruktur dalam mensejahterakan masyarakat secara merata.
“Sudah ada arahan Bapak Presiden untuk melakukan pembangunan secara merata di seluruh pelosok negeri. Jadi pembangunan ini bukan hanya di Palembang saja, tapi di semua daerah kami bangun dan sekarang saya cek pembangunan LRT di Palembang sudah sampai mana dan apakah ada kendala atau tidak,” kata Menhub memastikan proyek LRT Palembang berjalan lancar.
Di sisi lain, Pengamat Komunikasi Politik Effendi Ghazali menilai jika pembangunan LRT Palembang rampung sesuai target maka akan menjadi catatan nasional tersendiri dan sebagai ciri daerah maju dengan adanya sosialisasi dan konsultasi publik.
“Saya menilai jika ini (Pembangunan LRT) rampung sesuai target awal, maka dapat dipastikan akan menjadi catatan tersendiri dalam pembangunan nasional dan saya melihat memang sebagai ciri-ciri daerah maju itu harus ada sosialisasi dan konsultasi publik untuk menerima masukan terhadap suatu kebijakan,” ujarnya saat mendampingi Menhub.
Namun demikian, dirinya mengkhawatirkan jika tidak dilakukan perubahan gaya hidup modern dalam penggunakan transportasi massal maka keberadaan LRT hanya bertahan beberapa bulan saja sehingga pemerintah dalam hal ini juga harus memberikan kebijakan-kebijakan yang mengacu minat masyarakat dalam menggunakan LRT.
“Khawatirnya nanti satu dua bulan itu pasti masyarakat akan happy, tapi kami tidak tahu ke depannya seperti apa. Inilah yang harus diperhatikan pemerintah dalam memberikan kebijakan agar minat masyarakat itu tinggi untuk menggunakan LRT dan harus ada kebanggan tersendiri,” ujar dia.(MAD)
JAKARTA,khatulistiwaonline.com
Polisi menyebut pengendali grup penyebar SARA di media sosial, Saracen, diisi oleh orang-orang cerdas. Polisi punya alasan terkait hal ini.
“Yang jelas tak mungkin dilakukan oleh orang dengan kecerdasan rata-rata. Mereka bisa membaca menentukan pangsa pasar,” ujar Analis Kebijakan Madya Bidang Penmas Divisi Humas Polri Kombes Pudjo Sulistyo dalam diskusi di Warung Daun, Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (26/7/2017).
“Topik apa yang paling top hari ini, mana yang bisa dikapitalisasikan mendukung sesuai pesanan tadi. Memerlukan tim analisa,” sambung Pudjo.
Orang-orang cerdas itu, kata Pudjo, termasuk ketua Saracen, Jasriadi. Jasriadi dan tim dapat mengendalikan follower mereka sehingga bekerja sangat militan dalam menyebar provokasi berbau SARA.
“Kalau kita bisa melihat tadi kan saya sampaikan ada tiga. Mereka dapat mengatur manajerial yang tak bisa dijumpai, follower militan. Tentu itu orang cerdas. Tak gampang memelihara follower ratusan ribu,” jelas Pudjo.
Dalam kasus ini, ketiga pelaku yang ditangkap berinisial JAS, MFT, dan SRN ini dijerat dengan Pasal 45A ayat 2 jo Pasal 28 ayat 22 UU Nomor 19 Tahun 2016 tentang Perubahan UU ITE dengan ancaman 6 tahun penjara dan/atau Pasal 45 ayat 3 jo Pasal 27 ayat 3 UU ITE dengan ancaman 4 tahun penjara. (DON)
Moskow –
Sebuah kapal tanker komersial untuk pertama kalinya berlayar melintasi Samudera Arktik dari Eropa ke Asia tanpa dilengkapi pemecah es.
Hal ini karena meningkatnya suhu di Kutub Utara sehingga memungkinkan kapal sepanjang 300 meter itu melintasi jalur tersebut.
Menurut pemiliknya, kapal bernama Christophe de Margerie itu berhasil memecahkan rekor baru dengan menyelesaikan misi pengantaran gas alam cair dari Norwegia ke Korea Selatan dalam waktu enam setengah hari.
Saat ini Christophe de Margerie adalah satu-satunya kapal pengangkut LNG pertama di dunia yang dilengkapi dengan peralatan penghancur es.
Kapal, yang lambungnya terbuat dari baja ringan tersebut, merupakan kapal komersial terbesar yang menerima sertifikasi Arc7. Itu artinya kapal tersebut mampu berlayar melewati lapisan es hingga setebal 2,1 meter.
Dalam perjalanan dari Norwegia ke Korsel, kapal tersebut mampu mempertahankan kecepatan rata-rata 14 knot meski berlayar melewati lapisan es setebal satu meter.
Situasi itu terjadi lantaran adanya penurunan lapisan es di Samudera Arktik selama 30 tahun terakhir. Para ilmuwan mengaitkannya dengan peningkatan suhu global. Tahun ini, menurut Pusat Data Salju dan Es Nasional AS (NSIDC), tingkat penurunan es laut Arktik mencapai rekor terendah tiga tahun berturut-turut.
Penurunan es di Kutub Utara ini adalah sesuatu yang diyakini akan berlanjut sampai masa yang akan datang.
“Jika ada perubahan material dalam ketebalan es, maka itu akan mempengaruhi periode pergerakan kapal melalui jalur laut utara,” kata Bill Spears dari perusahaan Sovcomflot yang menaungi Christophe de Margerie.
“Ada anggapan bahwa es tidak akan menebal secara dramatis selama umur operasional kapal-kapal ini, yang bisa lebih dari 30 tahun.”
Pada pelayaran perdana awal tahun ini, Christophe de Margerie membuang sauh di Pelabuhan Sabetta, Rusia.
Presiden Rusia Vladimir Putin mengucapkan selamat kepada para kru serta para pejabat perusahaan energi yang berkumpul di galangan kapal tersebut. Dia mengatakan: “Ini adalah sebuah peristiwa besar dalam pembukaan Arktik.”
Pemilik perusahaan kapal tanker Rusia, Sovcomflot, akan menggunakan kapal tanker yang dilengkapi pemecah es untuk mengekspor gas dari semenanjung Yamal ke pasar Asia akhir tahun ini.
Ini akan menjadi pelayaran pertama dari 15 armada yang direncanakan mengangkut gas dari ladang es ini sepanjang tahun.
“Sebelumnya hanya ada satu kesempatan berlayar dari musim panas sampai musim gugur, namun kapal ini akan bisa berlayar ke bagian barat dari Sabetta yang merupakan pelabuhan energi Yamal, sepanjang tahun dan ke arah timur dari bulan Juli sampai Desember,” kata juru bicara Sovcomflot, Bill Spears.
“Sebelum jalur laut utara dibuka empat bulan yang lalu, Anda harus memiliki kapal yang dilengkapi peralatan pemecah es – jadi ini adalah perkembangan yang signifikan.”
Pada tahun 2016, jalur laut utara menjadi tempat perlintasan 19 kapal dari Atlantik ke Pasifik.
Biaya asuransi tinggi serta peralatan pemecah es yang mahal membuat para pengusaha kapal Rusia tidak berani membiarkan armadanya melintasi jalur laut utara yang berisiko.
Tapi keuntungan ekonomisnya menarik – Christophe de Margerie hanya membutuhkan waktu 19 hari untuk berlayar, menghemat waktu sekitar 30% lebih cepat dibanding harus melintasi Terusan Suez.
Para penggiat lingkungan khawatir bahwa meningkatnya lalu lintas di wilayah yang tidak ramah ini berpotensi menimbulkan dampak yang signifikan.
“Kami khawatir bahwa ini adalah sebuah peluang komersial yang terbuka karena pemanasan global, dan kami sangat prihatin bahwa setelah memanfaatkan es yang menipis, operasional kapal kian berkembang di sana, ” kata John Maggs dari organisasi Seas at Risk.
“Ini bukan seperti berlayar di perairan terbuka. Kalaupun Anda memiliki kapal khusus untuk melintas di jalur lapisan es, resikonya meningkat secara dramatis.”
Sama halnya dengan risiko kecelakaan atau tumpahan oli, ada kekhawatiran bahwa beberapa kapal yang akan berlayar di sepanjang jalur ini akan menyalakan mesin mereka dengan bahan bakar yang lebih banyak dan kotor. Karbon hitam yang mereka hasilkan bisa sangat merusak salju dan es di wilayah ini, dan meningkatkan pencairan lapisan es.
“Resiko lingkungan sangat besar,” kata John Maggs.
“Anda mengambil instalasi berskala industri lalu memindahkannya di lingkungan Arktik yang murni. Semua itu akan berdampak dan apa yang akan kita dapatkan sebagai imbalannya, waktu perjalanan yang sedikit lebih singkat? Keuntungan 30% tidak banyak memberi keuntungan kepada saya.(NGO)
London –
Seorang pria bersenjatakan pisau menyerang dua polisi di luar Istana Buckingham, Inggris. Kedua polisi tersebut mengalami luka-luka dan telah dilarikan ke rumah sakit untuk dirawat.
Tersangka pelaku penyerangan telah ditangkap pada Jumat (25/8) malam waktu setempat. Tidak disebutkan identitas pria berumur 20-an tahun tersebut.
Juru bicara Kepolisian Metropolitan London mengatakan, dirinya saat ini belum bisa berkomentar mengenai motif penyerangan tersebut.
“Pria tersebut dicegat malam ini, Jumat 25 Agustus sekitar pukul 20.35 oleh para polisi di The Mall, di luar Istana Buckingham atas kepemilikan sebuah pisau,” demikian disampaikan kepolisian seperti dilansir kantor berita Reuters, Sabtu (26/8/2017).
Menurut saksi mata di lokasi, polisi telah menutup kawasan-kawasan untuk keamanan, termasuk The Mall, sebuah jalan lebar yang menuju ke Istana Buckingham. Dalam tayangan televisi Sky News terlihat kendaraan-kendaraan darurat berbaris di jalanan di luar istana.
Akibat penyerangan tersebut, kedua polisi mengalami luka-luka ringan.
Tersangka juga mengalami luka-luka ringan dan telah dibawa ke rumah sakit di London. Untuk selanjutnya, tersangka akan diinterogasi oleh detektif kepolisian. Kepolisian menyatakan masih terlalu dini untuk berspekulasi lebih jauh mengenai insiden ini. (ADI)
JAKARTA,khatulistiwaonline.com
Kapten Malaysia, Adib Zainuddin, merasa khawatir dengan pertahanan timnya yang selalu kebobolan. Dia berharap di laga selanjutnya tim bisa lmemperbaikinya.
Malaysia berhasil melangkah ke semifinal SEA Games cabang olahraga sepakbola dengan raihan sempurna dan menyandang status juara Grup A. Namun, hasil itu tidak sepenunhya membuat Adib puas.
Dalam empat laga yang dilalui di babak grup, Malaysia tidak pernah mencatatkan clean sheet. Ada empat gol bersarang di gawang Malaysia. Bahkan, tiga dari empat gol yang diderita berasal dari kesalahan barisan pertahanan.
Di babak semifinal, Malaysia akan berhadapan dengan Indonesia di Stadion Shah Alam, Sabtu (26/8/2017) malam WIB. Situasi lini belakang jadi hal yang paling dikhawatirkan Adib jelang pertemuan itu.
“Ini adalah kekhawatiran bahwa kita masih kebobolan sampai sekarang, lawan kami akan lebih kuat, jadi kami harus lebih fokus dan disiplin setelah ini,” kata Adib kepada ESPN FC.
Meski tidak oke di lini belakang, Adib merasa bahwa Malaysia sudah di jalur yang tepat untuk meraih medali emas SEA Games.
“Kami berada di jalur yang benar menuju emas, tapi pekerjaan belum selesai karena kami harus memenangkan dua pertandingan lagi, tapi kami membawa hati ke depan dengan momentum kemenangan ini sampai final,” tandas Adib.
Indonesia mencetak tujuh gol dari lima pertandingan di fase grup. Pada saat bersamaan Evan Dimas dkk. hanya kemasukan satu kali. (ADI)
JAKARTA,khatulistiwaonline.com
Jaksa Agung M Prasetyo mengaku sudah berkirim surat pada Mahkamah Agung (MA) untuk meminta fatwa untuk putusan Mahkamah Konstitusi (MK) soal permohonan grasi yang tidak dibatasi waktu. Juru bicara MA Suhadi mengaku belum membaca surat dari Prasetyo karena sedang berada di luar kota.
“Suratnya saya belum baca. Saya sedang di Mega Mendung (Bogor, Jawa Barat) dari kemarin,” kata Suhadi ketika dihubungi, Jumat (25/8/2017).
Suhadi mengaku belum tahu apakah Ketua MA sudah menerima surat dari Jaksa Agung atau belum, karena dirinya sedang di luar kota. Terkait fatwa yang diminta, Suhadi menyebut bila hal tersebut nanti akan dibahas oleh Ketua MA.
“Kalau itu (surat dari Jaksa Agung) tergantung Ketua MA bahasnya bagaimana,” ujarnya.
Menurutnya, MA belum tentu akan mengabulkan permintaan Prasetyo untuk mengeluarkan fatwa. Sebab, bisa saja nantinya MA hanya mengeluarkan petunjuk.
“Kalau minta fatwa, tergantung MA mengeluarkan fatwa atau tidak. Atau hanya petunjuk,” tuturnya.
Suhadi juga mengatakan dirinya sudah paham apa yang diminta Prasetyo lewat suratnya. Sebab dengan tidak adanya batas waktu pengajuan grasi, para terpidana mati bisa kapan saja mengajukan grasi pada presiden. Padahal pada aturan sebelumnya dinyatakan bila grasi diajukan paling lama 1 tahun setelah ada putusan hukum tetap.
“MK sudah mengabulkan soal grasi yang tak terbatas waktu. Dulu kan grasi paling lambat 1 tahun setelah ada putusan hukum tetap. Kalau tidak ada batas waktu lagi ya kaya dulu, mau ajukan kapan. Grasi kan diajukan sekali tapi tidak ada batas waktunya. Kapan mau mengajukan terserah. Itu mungkin yang dipermasalahkan (oleh Jaksa Agung),” paparnya.
Sebelumnya, Mahkamah Konstitusi (MK) memutuskan permohonan grasi tidak dibatasi oleh waktu. Namun demikian, grasi tidak bisa menunda pelaksanaan eksekusi mati.
Putusan itu diketok atas permohonan pembunuh bos Asaba, Suud Rusli, yang menggugat UU Grasi. Sebelum putusan MK diketok, grasi maksimal diajukan 1 tahun sejak putusan berkekuatan hukum tetap.
“Mengabulkan permohonan pemohon untuk seluruhnya atas Pasal 7 Ayat (2) UU tentang Grasi tidak mempunyai kekuatan hukum mengikat,” ucap ketua majelis hakim Arif Hidayat dalam sidang di gedung MK, Rabu (15/6/2016).
Pasal 7 Ayat 2 berbunyi:
Permohonan grasi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) diajukan paling lama dalam jangka waktu 1 (satu) tahun sejak putusan memperoleh kekuatan hukum tetap.
“Namun demikian, untuk mencegah digunakannya hak mengajukan grasi oleh terpidana atau keluarganya, khususnya terpidana mati, untuk menunda eksekusi atau pelaksanaan putusan, seharusnya jaksa sebagai eksekutor tidak harus terikat pada tidak adanya jangka waktu tersebut apabila nyata-nyata terpidana atau keluarganya tidak menggunakan hak atau kesempatan untuk mengajukan permohonan grasi, atau setelah jaksa selaku eksekutor demi kepentingan kemanusiaan telah menanyakan kepada terpidana apakah terpidana atau keluarganya akan menggunakan haknya mengajukan permohonan grasi,” ucap majelis hakim.
Menurut MK, tindakan demikian secara doktriner tetap dibenarkan meskipun ketentuan demikian tidak diatur secara eksplisit dalam UU Grasi.
“Sehingga demi kepastian hukum tidak ada larangan bagi jaksa selaku eksekutor untuk menanyakan kepada terpidana atau keluarganya perihal akan digunakan atau tidaknya hak untuk mengajukan grasi tersebut,” putus majelis dengan suara bulat. (NGO)
SOLO,khatulistiwaonline.com
Menteri Dalam Negeri (Mendagri)TjahjoKumolo mengapresiasi kepolisian yang membongkar aksi sindikatSaracen. Kelompok tersebut merupakan penyebar isuhoax berbau suku, ras, agama dan antargolongan (SARA).
Menurutnya, kelompok-kelompok semacam Saracen harus diberantas. Terlebih, tahun 2018 nanti akan dihelat pemilihan umum di 171 daerah.
“Ini harus dihilangkan. Karena tahun depan sudah pilkada yang berbau pilpres. Silakan orang berkampanye tapi adu program, adu konsep. Jangan isu SARA, jangan berujar kebencian, jangan masalah-masalah yang berbau fitnah,” kata Tjahjo usai menghadiri pembukaan Jambore Nasional Revolusi Mental di Solo, Jumat (25/8/2017).
Dia juga meminta agar Komisi Pemilihan Umum (KPU) bertindak tegas dalam pilkada serentak 2018. Tim sukses calon kepala daerah dilarang menggunakan cara fitnah untuk memenangi kontes.
“Kalau ada pasangan calon, tim sukses calon yang membuat isu kebencian harus didiskualifikasi calonnya, termasuk sampai ke pilpres. Saya kira otoritas undang-undang sudah diberikan ke KPU dan Bawaslu,” ujarnya.
Lebih lanjut, dia mengingatkan kepada masyarakat, termasuk Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk cerdas menggunakan media sosial. Mereka diminta tidak ikut-ikutan menyebarkan isu yang tidak jelas.
“Pelan-pelan kita ingatkan bahwa menyebarkan atau mengirimkan berita yang tidak bisa dipertanggungjawakan itu ada undang-undang ITE-nya, ini kan banyak yang nggak paham dengan undang-undang ITE,” tutupnya.(MAD)
JAKARTA,khatulistiwaonline.com
Hasil tes urine menunjukkan satu dari enam polantas yang diduga melakukan pungli positif sabu. Polantas berinisial Brigadir DF itu sudah ditahan oleh Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Polda Metro Jaya.
“Ya, (hasil tes urine) positif menggunakan narkoba tapi dari barang buktinya tidak ada,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono di Mapolda Metro Jaya, Jumat (25/8/2017).
Argo mengatakan hukuman bagi DF akan sama dengan pengguna narkoba lainnya meski tidak ada barang bukti.
“Sama dengan orang lain (hukumannya), sama, harus sama, misalnya ada barang bukti baru kita serahkan ke reserse narkoba. Ini kan tidak ada barang buktinya jadi ini namanya pengguna ya tetap kita tindak disiplin,” tutur Argo.
Belum diketahui dengan pasti motif dari anggota polantas tersebut mengonsumsi sabu. “Jadi (DF) tidak mengungkapkan dengan pasti motifnya apa, yang terpenting dia adalah pengguna,” katanya.
Kejadian ini bermula saat anggota Biro Provos Divisi Propam Polri patroli di area service di pintu keluar Tol Semanggi, Jalan Gatot Subroto, Selasa (22/8). Saat itu, anggota menemukan 6 oknum anggota Ditlantas Polda Metro Jaya yang sedang memeriksa pengendara mobil.
Dalam patroli tersebut, ada dua oknum yang diamankan, yakni Brigadir DF dan Brigadir HFS. Sedangkan empat oknum lainnya melarikan diri saat hendak ditangkap. (DON)