Berlin –
Menteri Keuangan (Menkeu) dan Menteri Luar Negeri (Menlu) Jerman memperingatkan untuk tidak melarang impor minyak Rusia, saat negara-negara Barat terus mencari cara untuk memperketat tekanan terhadap Rusia yang terus melanjutkan invasi ke Ukraina.
Saat negaranya berjuang melawan invasi Rusia sejak dua pekan lalu, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mendesak sekutu-sekutu Barat untuk menambah sanksi-sanksi terhadap Rusia, termasuk memboikot sektor minyak dan gas yang menguntungkan.
Pada Minggu (6/3) waktu setempat, Menlu AS Antony Blinken mengatakan bahwa AS dan Eropa tengah ‘sangat aktif mendiskusikan’ untuk menargetkan bahan bakar fosil Rusia saat perang terus meningkat di Ukraina.
Namun di Jerman — yang kini menjabat presidensi G7 secara bergilir, Menlu Annalena Baerbock menyebut langkah semacam itu akan tidak ada gunanya karena tidak bisa diberlakukan untuk jangka panjang. Demikian seperti dilansir AFP, Senin (7/3/2022).(DAB)