Teheran –
Seperti dilansir AFP, Kamis (2/5/2024), Teheran yang merupakan musuh bebuyutan Tel Aviv, mengungkapkan tindakannya itu dalam pernyataan yang dirilis Kementerian Luar Negeri Iran pada Kamis (2/5) waktu setempat.
Disebutkan bahwa sanksi itu menargetkan tujuh pejabat AS, termasuk Jenderal Bryan P Fenton yang menjabat sebagai komandan komando operasi khusus AS dan Laksamana Madya Brad Cooper yang merupakan mantan komandan Armada Kelima Angkatan Laut AS.
Sejumlah pejabat dan entitas Inggris juga menjadi target sanksi Iran, termasuk Menteri Pertahanan Grant Shapps, komandan komando strategis militer Inggris James Hockenhull, dan Angkatan Laut Inggris di Laut Merah.
Hukuman juga diumumkan terhadap perusahaan-perusahaan AS seperti Lockheed Martin dan Chevron, juga perusahaan asal Inggris seperti Elbit Systems, Parker Meggitt dan Rafael UK. (BAS)