Kuala Lumpur –
Mantan Perdana Menteri (PM) Malaysia, Najib Razak, kembali mendatangi kantor Komisi Antikorupsi Malaysia (MACC) untuk dimintai keterangan. Ini menjadi kedua kalinya Najib ditanyai oleh MACC terkait dugaan aliran dana dari unit perusahaan 1Malaysia Development Berhad (1MDB).
Seperti dilansir Channel News Asia dan media Malaysia, Malay Mail, Kamis (24/5/2018), Najib meninggalkan kediamannya di Taman Duta sekitar pukul 09.22 waktu setempat. Dia menumpang mobil pribadinya, Toyota Vellfire MPV warna putih, dengan dikawal polisi serta tiga kendaraan lainnya.
Media Malaysia lainnya, The Star, melaporkan bahwa Najib tiba di kantor MACC sekitar pukul 09.45 waktu setempat. Jam kedatangan ini lebih awal 15 menit dari jadwal Najib untuk ditanyai, yakni pukul 10.00 waktu setempat.
Saat keluar dari mobil, Najib yang memakai jas warna hitam dan kemeja garis-garis warna putih ini tersenyum dan melambaikan tangan kepada wartawan yang telah menunggunya di luar kantor MACC. Dia dikawal ketat petugas keamanan MACC.
Kedatangan Najib ke kantor MACC ini merupakan yang kedua kali, setelah pada Selasa (22/5) lalu, dia ditanyai soal dugaan aliran dana US$ 10,6 juta atau setara 42 juta ringgit (Rp 146 miliar) dari SRC International Sdn Bhd, bekas anak perusahaan 1MDB yang dilanda skandal korupsi.
Pada Selasa (22/5) lalu, Najib ditanyai MACC selama 4,5 hingga 5 jam. Dalam keterangannya usai ditanyai MACC, Najib menyebut ini merupakan kelanjutan dari keterangan yang sebelumnya telah diberikannya kepada MACC tahun 2015 lalu.
“Pernyataan yang diberikan hari ini merupakan versi lebih detail, di mana saya harus memverifikasi dokumen-dokumen tertentu dan detail seputar kasus ini,” tutur Najib kepada wartawan usai diperiksa pada Selasa (22/5) lalu.
Diketahui bahwa SRC International dibentuk pemerintahan Najib tahun 2011 untuk mengejar investasi internasional dalam sektor sumber daya energi. Bukti yang didapat MACC akhir tahun 2015 menunjukkan aliran dana sebesar US$ 10,6 juta atau setara 42 juta ringgit (Rp 146 miliar) dari SRC International telah ditransfer ke sebuah rekening milik Najib.
Ketua MACC, Mohd Shukri Abdull sebelumnya menyatakan Najib hanya dimintai keterangan dan belum akan ditangkap maupun didakwa. Dia juga menyebut MACC masih harus menanyai dua saksi penting terkait SRC International dan 1MDB sebelum mengumumkan hasil penyelidikan ke publik. (ADI)
Washington DC –
Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump melontarkan keraguan soal rencana pertemuan bersejarah dengan pemimpin Korea Utara (Korut) Kim Jong-Un. Trump menyebut ada ‘kemungkinan substansial’ bahwa pertemuan itu tidak akan berjalan sesuai rencana pada 12 Juni mendatang.
Pernyataan Trump ini diungkapkan di tengah keengganan Kim Jong-Un untuk menyerahkan senjata nuklir Korut, seperti yang diminta AS.
Seperti dilansir Reuters, Rabu (23/5/2018), keraguan ini diucapkan Trump saat berbicara dengan Presiden Korea Selatan (Korsel) Moon Jae-In yang sedang berkunjung ke Washington DC, AS. Kedatangan Moon bertujuan mendorong Trump agar tidak melewatkan kesempatan langka dengan Korut.
Jika rencana pertemuan Trump dan Kim Jong-Un di Singapura pada 12 Juni mendatang dibatalkan atau gagal, tentu akan menjadi pukulan telak bagi pendukung Trump yang mengharapkan pertemuan bersejarah ini menjadi pencapaian diplomatik terbesar di masa kepresidenan Trump. Pembatalan pertemuan ini juga akan menjadi kekecewaan besar bagi Trump sendiri.
“Ada kemungkinan sangat substansial … itu (pertemuan dengan Kim Jong-Un) tidak akan berhasil. Dan itu tidak apa-apa,” ucap Trump kepada wartawan di Ruang Oval Gedung Putih. “Itu bukan berarti, itu tidak akan berhasil melebihi jangka waktu. Tapi itu mungkin tidak akan berhasil untuk 12 Juni. Tapi ada kemungkinan baik bahwa kita akan mencapai pertemuan itu,” imbuhnya.
Diucapkan Trump, soal apakah pertemuan akan digelar sesuai jadwal, akan ditentukan ‘segera’. “Korea Utara memiliki kesempatan untuk menjadi sebuah negara hebat dan saya pikir mereka harus mengambil kesempatan itu,” sebut Trump.
Secara terpisah, Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo menuturkan kepada wartawan bahwa pemerintahan Trump masih merencanakan pertemuan 12 Juni. Namun Pompeo menolak untuk memprediksi apakah pertemuan itu sungguh akan terlaksana.
Pernyataan Trump di Ruang Oval menjadi ‘isyarat terkuat’ darinya soal kemungkinan penundaan atau pembatalan pertemuan Presiden AS dan pemimpin Korut yang akan menjadi yang pertama dalam sejarah. Tidak diketahui pasti apakah Trump memang mundur dari pertemuan itu atau apakah ini bagian dari strategi membujuk Korut untuk berunding.
Ancaman Korut untuk mundur dari pertemuan dengan Trump dilaporkan sempat membuat kaget Gedung Putih. Korut juga mengecam latihan udara AS-Korsel dan menunda pertemuan dengan Korsel yang telah dijadwalkan pekan lalu.
“Trump tidak ingin terlihat seperti dirinya lebih menginginkan pertemuan ini daripada Kim (Jong-Un). Ini langkah cerdas untuk mengatakan dia bersedia menundanya. Tapi untuk bisa kredibel, presiden harus benar-benar bersedia mundur (dari pertemuan) dan saya tidak yakin dia (Trump) demikian,” ujar pengamat dari Pusat Kajian Strategis dan Internasional di Washington DC, Bonnie Glaser.
Dituturkan ajudan Gedung Putih, Trump secara pribadi bertanya-tanya apakah Kim Jong-Un serius soal pertemuan dengan dirinya usai terjadi perubahan posisi secara tiba-tiba. Moon menuturkan kepada Trump bahwa tidak perlu meragukan niat Korut. Menurut penasihat keamanan nasional Korsel, Chung Eui-yong, Moon optimis dan yakin 99,9 persen bahwa pertemuan Trump dan Kim Jong-Un akan berlangsung sesuai jadwal. (ADI)
Adelaide –
Seorang uskup agung di Australia dinyatakan bersalah menutup-nutupi praktik pencabulan atau penganiayaan seksual anak tahun 1970-an. Sang uskup agung tercatat sebagai pejabat gereja dengan posisi tertinggi secara global yang diadili atas dakwaan ini.
Uskup Agung Adelaide, Philip Wilson, dituding menutup-nutupi tindak penganiayaan seksual anak yang dilakukan pastor paedofil Jim Fletcher dari New South Wales. Wilson gagal melaporkan pelanggaran hukum yang dilakukan Fletcher.
Seperti dilansir AFP, Selasa (22/5/2018), tim legal Wilson dilaporkan telah melakukan empat upaya untuk menggugurkan kasus ini. Mereka berargumen bahwa diagnosis Alzheimer yang diderita Wilson seharusnya menghindarkannya dari persidangan. Meskipun diketahui juga bahwa kondisi itu tidak mencegah Wilson untuk mendapatkan jabatannya di gereja.
Dalam persidangan di Newcastle Local Court, pada Selasa (22/5) waktu setempat, hakim Robert Stone menyatakan Wilson bersalah telah menutup-nutupi pelanggaran hukum serius yang dilakukan orang lain. Wilson terancam hukuman maksimum 2 tahun penjara atas dakwaan ini.
Sidang pembacaan vonis akan digelar selanjutnya dalam waktu yang belum diumumkan.
Terungkap dalam persidangan bahwa Fletcher, yang telah meninggal, menganiaya secara seksual seorang bocah altar (altar boy) bernama Peter Creigh tahun 1970-an. Wilson yang saat itu masih seorang pastor junior, tidak melakukan apapun ketika dia diberitahu praktik bejat itu.
Laporan media Australia, Australian Broadcasting Corporation (ABC), menyebut hakim Stone menyatakan Creigh sebagai saksi mata yang jujur dan bisa dipercaya. Dalam sidang, Creigh mengaku dirinya dipaksa melakukan tindakan seksual ke Fletcher.
Dalam sidang, hakim Stone menolak argumen Wilson soal dirinya tidak ingat percakapan dengan Creigh yang terjadi tahun 1976, saat Creigh menjelaskan praktik penganiayaan seksual yang dialaminya.
Kasus yang menjerat Wilson ini merupakan bagian dari upaya Strike Force Lantle, yang sejak tahun 2010 menyelidiki berbagai klaim tindakan menutupi pencabulan anak oleh pejabat gereja yang sudah pensiun maupun yang masih aktif.
Vonis bersalah yang diterima Wilson akan semakin membuat pusing Paus Fransiskus, yang kepemimpinannya dibayangi tudingan kekerasan seksual oleh para pastor Katolik. Pekan lalu, sebanyak 34 uskup Katolik di Chile mengundurkan diri terkait skandal kekerasan seksual anak. (ADI)
Kuala Lumpur –
Mantan Perdana Menteri (PM) Malaysia, Najib Razak, mendatangi kantor Komisi Antikorupsi Malaysia (MACC) pada Selasa (22/5) pagi. Najib akan dimintai keterangan oleh MACC terkait aliran dana unit perusahaan 1Malaysia Development Berhad (1MDB).
Seperti dilansir media Malaysia, The Star dan Reuters, Selasa (22/5/2018), Najib tiba di kantor MACC yang ada di Kuala Lumpur sekitar pukul 09.45 waktu setempat. Didampingi sejumlah pengawal, Najib bergerak perlahan menembus kerumunan jurnalis yang menunggunya.
Reuters melaporkan, Najib terlihat relaks dan sesekali tersenyum saat memasuki gedung MACC.
Pemanggilan Najib oleh MACC ini terkait penyelidikan terhadap SRC International Sdn Bhd, yang merupakan bekas anak perusahaan 1MDB yang dilanda skandal mega korupsi. SRC dibentuk pemerintahan Najib tahun 2011 untuk mengejar investasi-investasi internasional dalam sektor sumber daya energi. SRC merupakan unit perusahaan 1MDB sebelum akhirnya dipindah ke bawah Kementerian Keuangan Malaysia tahun 2012.
Keterangan salah satu anggota panel yang mengkaji ulang dokumen skandal korupsi 1MDB, Lim Chee Wee, kepada Reuters menyebut bahwa MACC telah mendapatkan bukti yang menunjukkan Najib menerima aliran dana yang diselewengkan dari 1MDB.
Bukti yang didapat pada akhir tahun 2015 itu, menunjukkan aliran dana sebesar US$ 10,6 juta atau setara 42 juta ringgit (Rp 146 miliar) dari SRC International ditransfer ke sebuah rekening milik Najib. Bukti itu telah disodorkan ke Jaksa Agung era pemerintahan Najib, namun diabaikan.
Najib telah berulang kali membantah dirinya melakukan pelanggaran hukum terkait skandal 1MDB yang mencuat tahun 2015, termasuk dugaan aliran dana dari SRC International. Namun dia mengganti Jaksa Agung Malaysia saat itu dan beberapa pejabat MACC agar penyelidikan 1MDB dihentikan di tengah jalan.
Setelah Najib lengser dan Mahathir Mohamad menjabat PM Malaysia yang baru, MACC kembali membuka penyelidikan skandal 1MDB. Salah satu yang diselidiki adalah dugaan aliran dana dari SRC International kepada Najib.
Tidak diketahui berapa lama Najib akan dimintai keterangan dalam pemanggilan terbaru ini. Namun dalam penyelidikan sebelumnya, hal semacam ini bisa berlangsung lebih dari 10 jam. Ketua MACC yang baru, Mohd Shukri Abdull menuturkan kepada wartawan bahwa pihaknya akan memberikan ‘penjelasan khusus’ pada Selasa (22/5) ini. (RIF)
Kentucky –
Sebuah pesawat penumpang maskapai Delta Airlines tergelincir di Blue Grass Airport, Kentucky, AS. Diduga pesawat tergelincir karena landasan yang basah karena hujan.
Dilansir dari Kentucky.com, Minggu (20/5/2018), pada Sabtu siang waktu setempat memang terjadi hujan lebat di area bandara. Peristiwa terjadi pada Sabtu sekitar pukul 13.30 waktu setempat.
Pesawat yang tergelincir memiliki nomor penerbangan CRJ-900 rute Atlanta menuju Lexington. Dalam pesawat tersebut terdapat 73 penumpang dan 4 kru.
Tak ada korban dari kejadian ini baik luka maupun jiwa. Penumpang telah diungsikan sementara ke terminal bandara sembari menunggu jadwal pemberangkatan selanjutnya. (RIF)
Windsor –
‘Demam’ royal wedding sudah mewabah di Inggris sejak Pangeran Harry dan Meghan Markle mengumumkan rencana pernikahannya. Hingga kini, di hari H, salah satu bentuk ‘demam’ itu adalah suvenir.
Suvenir bertemakan pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle mudah ditemui di berbagai sudut London, Inggris, terutama di kawasan wisata. Mulai dari toko yang khusus menjual cendera mata, toko kelontong, hingga kios di pinggir jalan yang menyediakan aneka pernak-pernik untuk menyambut royal wedding.
Salah satunya Tower of London Shop, yang merupakan bagian dari kawasan wisata tersebut. Suvenir berupa mug, barang pecah belah, badge, hingga serbet dijual. Harganya 13-35 pound sterling (sekitar Rp 260-700 ribu).
Tentunya tak semua suvenir semahal itu. Cendera mata Meghan-Harry juga dijual di kios oleh-oleh, salah satunya di kawasan Oxford Street. Jenis barang yang dijual lebih bervariasi, yaitu gelas, piring pajangan, tas, bendera, hingga kaus. Harganya lebih ‘miring’, yaitu di bawah 10 pound sterling (sekitar Rp 200.000).
Pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle sendiri tidak berlangsung di London, melainkan di Windsor, yang berjarak sekitar 40 km dari pusat kota London. Tentunya, ‘demam’ royal wedding lebih terasa di Windsor.
Turun dari kereta di Stasiun Windsor & Eton, sudah ada tokoh suvenir yang menjual aneka pernak-pernik royal wedding. Beberapa di antaranya tidak hanya menampilkan foto Harry-Meghan, tapi juga tulisan tanggal dan lokasi pernikahan.
Selain suvenir yang bisa dijadikan oleh-oleh, banyak toko yang khusus membuat barang-barang bertema royal wedding untuk dikoleksi. Semuanya demi menyambut pernikahan tersebut, yang akan berlangsung hari ini, Sabtu (19/5/2018).
Prosesi pernikahan Pangeran Harry-Meghan Markle akan dimulai pada pukul 12.00 waktu Inggris atau 18.00 WIB. Setelah pemberkatan pernikahan, akan ada parade kereta kuda yang dilanjutkan dengan resepsi. (MAD)
Texas –
Pelaku penembakan brutal di sebuah SMA di Texas, Amerika Serikat menggunakan senjata api milik ayahnya dalam aksi kejinya. Sebanyak 10 orang tewas dalam penembakan massal tersebut.
Gubernur Texas Greg Abbott mengatakan, pelaku membawa sebuah senapan dan pistol jenis revolver milik ayahnya, yang secara sah memiliki senjata api tersebut.
“Saya saat ini tidak punya informasi apakah sang ayah tahu atau tidak putranya telah mengambil senjata tersebut,” ujar Abbott dalam konferensi pers seperti dilansir kantor berita AFP, Sabtu (19/5/2018).
Abbot juga mengatakan, pelaku yang telah ditahan, meletakkan berbagai jenis bahan peledak di sebuah rumah dan di dalam sebuah kendaraan, termasuk sebuah bom Molotov.
Kepolisian menyebut pelajar berumur 17 tahun, Dimitrios Pagourtzis, menyerbu masuk ke sebuah ruang kelas di SMA Sante Fe, sekitar 50 kilometer tenggara Houston dan langsung melepas tembakan membabi-buta. Insiden itu terjadi saat pelajaran sekolah baru dimulai, yakni pada sekitar pukul 08.00 waktu setempat.
Kepolisian menyatakan, 10 orang tewas dan 10 orang lainnya luka-luka dalam peristiwa yang terjadi pada Jumat (18/5) pagi waktu setempat. Kebanyakan korban tewas adalah pelajar. Abbott mengatakan, dua orang dari 10 korban luka saat ini dalam kondisi kritis. Salah satu di antaranya adalah polisi.
Media lokal, Houston Chronicle melaporkan, selain membawa senjata api, Pagourtzis juga membawa bom-bom pipa dalam aksinya di SMA Santa Fe. Pagourtzis merupakan murid di sekolah tersebut. (RIF)
Istanbul –
Wakil Presiden Jusuf Kalla menegaskan dukungan Indonesia untuk Palestina di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Luar Biasa Organisasi Kerjasama Islam di Istanbul, Turki. Namun untuk menyelesaikan, organisasi politik Palestina, Hamas dan Fatah juga harus bersatu.
“Ada beberapa hal, baik secara diplomasi kita setuju untuk bersama-sama juga bagaimana OIC (OKI) bersatu untuk itu (selesaikan masalah Palestina). Tapi yang sangat lebih penting lagi Palestina harus bersatu, kalau Palestina, Hamas dan Fatah tidak bersatu ya bagaimana mereka mau berunding dan menyelesaikan persoalan. Karena itu, Indonesia mendesak mereka bersatu dulu baru kita bersama-sama,” ujar JK di Istanbul, Sabtu (19/5/2018).
JK mengatakan semua negara wajib melakukan protes atas langkah Amerika yang memindahkan Kedutaan Besarnya ke Yerussalem.
“Semua negara wajib tentu tidak setuju ataupun protes atas langkah Amerika khususnya untuk mengakui Yerussalem sebagai Ibu Kota (Israel) dengan mendirikam kedutaan di sana. Karena itu langkah-langkah itu di samping protes juga harus ada kebersamaan dengan negara OIC untuk membantu dan mengambil tindakan,” katanya.
JK juga sempat mengikuti aksi damai bersama pemimpin negara OKI dan masyarakat Turki. Aksi tersebut menentang pemindahan Kedubes AS di Yerussalem, dan tewasnya warga Palestina saat unjuk rasa di Jalur Gaza saat pembukaan Kedubes AS tersebutm.
“Iya tentu diundang untuk (aksi) itu, kita solidaritas lah, ada Erdogan dan beberapa kepala negara bersama-sama,” ucapnya.
Indonesia akan terus berjuang menyerukan hak-hak warga Palestina. Indonesia sudah sekitar 50 tahun terus memperjuangkan Palestina.
“Tentunya bagi Indonesia saya kira 10 tahun, 50 tahun, selalu mendukung Palestina jadi tidak ada pesan khusus. Tapi ini adalah tentu kita mengapresiasi pandangan-pandangan yang keras kepada masyarakat kita. Tapi Palestina bagi kita selalu berada dengan tegas di pihak Palestina,” tuturnya. (ADI)
Berlin –
Jerman dan lima negara Uni Eropa lainnya digugat karena melanggar aturan pembatasan polusi udara. Komisi Eropa membawa mereka ke pengadilan dengan ancaman sanksi denda tinggi.
Komisi Eropa hari Kamis (17/5) menggugat Jerman dan lima negara anggota Uni Eropa lainnya ke pengadilan karena melanggar aturan pembatasan tingkat pencemaran udara Uni Eropa.
Uni Eropa (UE) mengeluarkan aturan pembatasab polusi untuk partikel PM10 dan nitrogen dioksida (NO2) pada tahun 2010. Tetapi di banyak negara anggota – terutama di kota-kota besar – tingkat polusi udara secara teratur berada jauh di atas batas ini.
Kota Stuttgart di Jerman misalnya, mencatat tingkat polusi 82 mikrogram NO2 per meter kubik udara – dua kali lipat dari ambang batas yang diizinkan, yaitu 40 mikrogram.
Para menteri lingkungan negara-negara Uni Eropa telah diberikan kesempatan menerangkan kasus di negaranya hingga Januari 2018, setelah mereka dipanggil ke Brussel oleh Komisaris Lingkungan UE, Karmenu Vella.
Jerman terima surat peringatan
Menteri Lingkungan Jerman Barbara Hendricks termasuk di antara yang dipanggil, setelah menerima surat peringatan.
“Sangat baik bahwa Vella telah memanggil para menteri ke Brussels dan menekan mereka,” kata Anne Stauffer dari Health and Environment Alliance, organisasi payung kelompok-kelompok lingkungan dan kesehatan yang peduli dengan dampak polusi terhadap kesehatan di UE.
Komisi Eropa sudah membahas kasus di belasan negara anggota Uni Eropa pada awal 2017, di antaranya Jerman, dan memperingatkan mereka untuk menaati batas-batas polusi udara. Kini mereka bisa terkena sanksi denda tinggi.
Pada awal tahun 2018, prosedur penelitian pelanggaran telah dimulai untuk Polandia dan Bulgaria. Kemudian menyusul Jerman, Spanyol, Prancis, Italia, Inggris, Republik Ceko, Hongaria, Rumania, dan Slovakia. Mereka diberikan waktu tambahan untuk menjelaskan kasus masing-masing.
Masalah kendaraan dengan bahan bakar diesel
Para ahli sepakat kadar, nitrogenoksida yang tinggi di Jerman dan negara-negara lain seperti Perancis adalah karena kendaraan yang menggunakan bahan bakar diesel. Truk diesel kini memiliki sistem pembuangan gas yang modern dan berfungsi – dibandingkan dengan yang ada di kendaraan-kendaraan lain.
“Masalah diesel belum terpecahkan,” kata Julia Poliscanova, manajer organisasi non-pemerintah untuk kendaraan bersih lingkungan Transport & Environment yang berbasis di Brussels.
“Sangat penting memaksa para produsen mobil untuk memperbarui sistem diesel Euro 5 dan Euro 6,” katanya. Banyak kendaraan berbahan bakar disesel yang menyebabkan pelanggaran aturan emisi.
“Mereka harus memperbaiki mobil-mobil ini, atau menarik model-model lama dari pasar, jika perbaikan tidak mungkin dilakukan,” tambahnya.
Sudah jelas perubahan ini tidak akan terjadi dalam semalam, kata Anne Stauffer dari Health and Environment Alliance, “tetapi penting bahwa Komisi Eropa sekarang tidak membiarkan masalah ini terus berlangsung.” (RIF)
Lyon –
Fernando Torres akhirnya bisa memberi trofi penting pertama, sekaligus yang terakhir, untuk Atletico Madrid. Gelar itu ia beri dari ajang Liga Europa.
Atletico sukses menjuarai Liga Europa untuk ketiga kalinya setelah mengalahkan Marseille di final. Los Colchoneros menang 3-0 di Groupama Stadium, Lyon, Kamis (17/5/2018) dinihari WIB.
Bagi Torres, itu menjadi gelar bergengsi perdana yang ia berikan untuk Atletico dalam dua periode di klub tersebut (2001-2007 dan 2015-2018). Satu gelar lain memang sempat diberikan Torres, tapi itu berupa gelar juara Divisi Segunda pada musim 2001/2002.
Sebelumnya Torres hanya bisa meraih gelar di level klub bersama Chelsea. Ia mengantarkan The Blues menjuarai Piala FA, Liga Champions, dan Liga Europa. Karier Torres di level timnas Spanyol bahkan lebih mentereng dengan bisa menjuarai Piala Eropa 2008 dan 2012 serta Piala Dunia 2010.
Sayangnya, gelar pertama di Atletico ini juga menjadi gelar terakhir yang dipersembahkan Torres. Ya, penyerang berusia 34 tahun itu akan meninggalkan Atletico di akhir musim.
“Menjadi juara bersama Atletico adalah mimpi yang saya miliki sejak kecil dan itu telah menjadi kenyataan. Menjadi bagian dari tim ini luar biasa, ini hanyalah awal dari sesuatu yang sangat besar. Bagi saya ini adalah akhir yang fantastis. Saya akan selalu berterima kasih kepada tim ini,” kata Torres usai pertandingan seperti dilansir Sportskeeda.
Keberhasilan Atletico menjuarai Liga Europa ini menjadi perpisahan yang manis bagi Torres. Squawka mencatat, Torres sudah bermain sebanyak 403 laga dan mencetak 127 gol untuk Atletico di semua kompetisi.
“Trofi ini begitu penting bagi kami. Torres lebih layak mendapatkannya ketimbang sebagian besar pemain, tidak ada cara yang lebih baik untuk mengucapkan selamat tinggal kepada Atleti,” kata kapten Gabi. (RIF)