Paris –
Kepolisian Prancis menghadapi senjata jenis baru saat mengawal unjuk rasa kelompok ‘rompi kuning’. Senjata baru itu berupa bom yang berisi tinja yang dilemparkan para demonstran ‘rompi kuning’ dalam aksinya.
Seperti dilansir AFP, Selasa (5/3/2019), penggunaan senjata yang tidak diduga ini terjadi dalam unjuk rasa kelompok ‘rompi kuning’ yang digelar di Marseille, akhir pekan lalu.
“Kantong-kantong berisi tinja dilemparkan ke polisi dan meledak. Tiga polisi basah kuyup terkena tinja,” ujar Rudy Manna dari serikat polisi Alliance di kota Marseille kepada AFP.
Kepolisian Marseille menyatakan bahwa satu polisi mengalami cedera di siku tangannya ketika terkena ‘proyektil berisi tinja’.
Insiden serupa dilaporkan juga terjadi dalam aksi di kota Montpeller.
Kepolisian setempat menyebut bahwa sejumlah seruan sempat muncul di media sosial sebelum unjuk rasa ‘rompi kuning’ digelar akhir pekan lalu. Seruan itu berbunyi agar para demonstran mempersenjatai diri mereka dengan ‘caca-tov’.
Istilah ‘caca-tov’ merupakan gabungan dari kata Molotov yang digabung dengan kata ‘caca’ yang merupakan bahasa Prancis untuk tinja.
“Para polisi sungguh merasa dipermalukan,” sebut Manna dalam pernyataannya.
Hingga kini, ujar Manna, belum ada satupun pelaku yang diidentifikasi dan ditangkap. Manna menyebut pelaku bersembunyi di antara kerumunan demonstran, yang pada akhir pekan lalu jumlahnya mencapai 1.000 orang di Marseille.
Diketahui bahwa Sabtu (2/3) lalu menandai pekan ke-16 unjuk rasa ‘rompi kuning’ digelar setiap akhir pekan di Prancis sejak November 2018. Dalam unjuk rasa itu, seringkali personel kepolisian atau personel keamanan menjadi sasaran pelemparan batu dan proyektil-proyektil lainnya.
Otoritas setempat menyatakan bahwa unjuk rasa ‘rompi kuning’ pada Sabtu (2/3) lalu diikuti nyaris 40 ribu orang di berbagai wilayah Prancis.
Sedikitnya 11 orang tewas dalam bentrokan yang pecah selama unjuk rasa ‘rompi kuning’ digelar di Prancis. Unjuk rasa ini awalnya bertujuan memprotes kenaikan harga bahan bakar sejak 17 November lalu. Namun pada praktiknya aksi ini meluas hingga menjadi unjuk rasa besar-besaran untuk memprotes kenaikan biaya hidup sehari-hari dan kebijakan ekonomi Presiden Prancis Emmanuel Macron.(RIF)
Islamabad –
Angkatan Laut Pakistan telah mencegat sebuah kapal selam India yang memasuki wilayah perairannya. Insiden ini terjadi di tengah ketegangan yang terus meningkat antara kedua negara musuh bersenjata nuklir itu.
Perkembangan ini terjadi setelah pertempuran udara yang langka antara India dan Pakistan di atas wilayah sengketa Kashmir menimbulkan kekhawatiran akan terjadinya konflik besar-besaran antara kedua negara.
“Angkatan Laut Pakistan menghentikan sebuah kapal selam India yang memasuki wilayah perairan kami,” ujar juru bicara Angkatan Laut Pakistan dalam sebuah statemen seperti dilansir kantor berita AFP, Selasa (5/3/2019).
Juru bicara tersebut mengatakan, “kapal selam India tidak ditargetkan, sejalan dengan kebijakan pemerintah menjaga perdamaian”.
Ini merupakan insiden serupa pertama sejak tahun 2016, ketika Pakistan menyatakan pihaknya telah “mendesak” sebuah kapal selam India menjauh dari perairan Pakistan.
Juru bicara Angkatan Laut Pakistan itu tidak memberikan keterangan lebih detail, termasuk kapan atau di mana kapal selam itu terdeteksi.
Sejauh ini belum komentar dari pejabat-pejabat India mengenai insiden tersebut.
Dalam beberapa hari terakhir, kedua negara Asia bersenjata nuklir itu telah berada di ambang konflik besar, setelah serangan bom bunuh diri di bagian wilayah Kashmir yang dikuasai India menewaskan 40 personel paramiliter India. Sebuah kelompok militan yang berbasis di Pakistan mengklaim bertanggung jawab atas serangan bom pada 14 Februari tersebut. Sekitar 12 hari kemudian, jet-jet tempur India menggempur apa yang disebut New Delhi sebagai kamp pelatihan teroris di wilayah Pakistan.
Keesokan harinya, pesawat militer Pakistan memasuki wilayah udara India dan dua jet tempur India terlibat pertempuran udara. Dalam pertempuran itu, satu pesawat tempur India ditembak jatuh dan pilotnya ditangkap Pakistan, sebelum kemudia dibebaskan kembali.(NOV)
Kuala Lumpur –
Salah satu terdakwa kasus pembunuhan Kim Jong-Nam, Doan Thi Huong, untuk pertama kalinya akan menyampaikan pembelaan dalam persidangan pekan depan. Agenda penyampaian pembelaan untuk satu terdakwa lainnya, Siti Aisyah, tertunda hingga waktu yang tak ditentukan.
Doan dari Vietnam dan Aisyah dari Indonesia terancam hukuman mati atas dakwaan pembunuhan terhadap Kim Jong-Nam, kakak tiri pemimpin Korea Utara (Korut) Kim Jong-Un. Keduanya didakwa mengusapkan gas saraf VX yang mematikan ke wajah Kim Jong-Nam di Bandara Kuala Lumpur, Malaysia pada Februari 2017.
Kedua terdakwa telah menyangkal dakwaan pembunuhan yang dijeratkan terhadap mereka. Keduanya sama-sama meyakini bahwa mereka terlibat dalam sebuah acara prank (lelucon) dan ditipu oleh sejumlah agen intelijen Korut, yang telah kabur ke negaranya.
Seperti dilansir AFP dan media lokal, Malay Mail, Selasa (5/3/2019), persidangan kasus ini akan kembali dilanjutkan pada Senin (11/3) mendatang, setelah berbulan-bulan mengalami beberapa kali penundaan. Nantinya persidangan akan berlanjut pada agenda pembelaan.
Salah satu pengacara Doan, Salim Bashir, menyebut kliennya akan menyampaikan testimoni dalam persidangan pekan depan. “Huong dalam kesehatan yang baik, percaya diri dan siap untuk memberikan keterangan,” ucap Salim kepada AFP.
Ditegaskan Salim bahwa dalam keterangan atau pembelaannya nanti, Doan akan tetap berpegang pada argumen dirinya ditipu untuk melakukan pembunuhan.
“Huong tidak memiliki niat untuk melakukan pembunuhan,” tegas Salim.
Baik Doan maupun Aisyah mulai disidang sejak Oktober 2017, namun prosesnya berjalan lambat. Banyaknya jumlah saksi dan pelaksanaan sidang yang tidak rutin disinyalir menjadi pemicunya.
Agenda pembelaan yang seharusnya disampaikan Aisyah tahun lalu, terus diundur dan bahkan saat ini mengalami penundaan hingga waktu yang belum ditentukan. Penyebabnya, pengacara Aisyah, Gooi Soon Seng, mengajukan banding atas putusan pengadilan yang menyatakan jaksa tidak akan dipaksa untuk menyerahkan salinan keterangan tujuh saksi kasus ini. Pengacara Aisyah menyatakan dokumen keterangan saksi itu sangat vital, mengingat lima saksi di antaranya menghilang.
“Tanpa keterangan polisi, itu akan mengkompromikan pembelaan klien saya dan sama saja dengan kegagalan peradilan,” ucap Gooi pada awal Januari tahun ini. Agenda pembelaan Aisyah tidak akan digelar hingga proses banding itu selesai.
Dalam persidangan kasus ini, jaksa menyampaikan argumennya dengan menghadirkan sejumlah saksi yang menjelaskan bagaimana korban tewas mengenaskan setelah diserang. Pada Agustus 2018, hakim Azmi Ariffin menyatakan ada cukup bukti untuk mendakwa kedua terdakwa atas pembunuhan. Hakim menyatakan Prima Facie (dasar argumen dakwaan) dalam kasus ini cukup kuat dan menerima pandangan jaksa bahwa kedua terdakwa telah menyebabkan kematian Kim Jong-Nam.
Hakim menyatakan bahwa ada cukup bukti yang menunjukkan kedua terdakwa terlibat dalam ‘konspirasi yang terencana secara matang’ dengan empat agen Korut untuk membunuh Kim Jong-Nam. Empat agen Korut yang disebut sebagai dalang utama pembunuhan ini, juga didakwa namun secara in-absentia. (MAD)
New York –
Mantan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) Hillary Clinton menyatakan tidak akan mencalonkan diri untuk pemilihan presiden (pilpres) tahun 2020 mendatang. Ini menjadi momen pertama Hillary enggan mencalonkan diri setelah dua kali maju pencapresan dan berujung kegagalan.
Seperti dilansir AFP, Selasa (5/3/2019), disampaikan Hillary dalam wawancara dengan News 12, sebuah televisi lokal di New York, pada Senin (4/3) waktu setempat.
“Saya tidak mencalonkan diri, tapi saya akan tetap bekerja dan berbicara dan memperjuangkan apa yang saya yakini,” tegas Hillary kepada News 12.
Hillary yang kini berusia 71 tahun ini diketahui telah dua kali mencalonkan diri sebagai capres AS. Pada pilpres 2008, Hillary kalah dari Barack Obama dalam nominasi capres untuk mewakili Partai Demokrat. Kemudian pada pilpres 2016, Hillary berhasil menjadi capres AS mewakili Partai Demokrat namun kalah mengejutkan dari Donald Trump yang mewakili Partai Republik.
“Saya ingin memastikan bahwa orang-orang memahami bahwa saya akan tetap berbicara,” ucap Hillary.
“Saya tidak pergi ke mana pun. Apa yang dipertaruhkan dalam negara kita, hal-hal yang terjadi sekarang ini, sungguh mengganggu saya,” ujarnya.
Hillary menyatakan dirinya telah menggelar pertemuan dengan sejumlah tokoh politik Partai Demokrat yang telah menyatakan atau baru mempertimbangkan untuk mencalonkan diri menjadi capres Partai Demokrat pada pilpres 2020 mendatang.
CNN melaporkan bahwa salah satu yang bertemu Hillary adalah mantan Wakil Presiden AS Joe Biden, yang masih belum menyatakan diri secara publik bahwa dirinya akan mencalonkan diri.
“Saya memberitahu satu per satu dari mereka, jangan remehkan hal apapun, bahkan meskipun kita memiliki daftar panjang persoalan sesungguhnya dan janji-janji yang diingkari dari pemerintahan ini yang perlu disoroti,” ungkap Hillary.
Saat ditanya lebih lanjut apakah dirinya masih akan mencalonkan diri untuk jabatan publik lainnya, Hillary tampak menghindari untuk mengesampingkan hal itu.
Saya pikir tidak demikian, tapi saya suka tinggal di New York dan saya sangat bersyukur bahwa saya memiliki kesempatan untuk menjadi seorang Senator selama delapan tahun dan untuk bekerja dengan banyak orang di negara bagian kita,” jawab Hillary yang mantan Senator New York ini.(ARF)
London –
Polisi antiterorisme Inggris sedang melakukan investigasi terhadap alat peledak yang ditemukan di tiga pusat transportasi utama di London. Alat peledak itu dikirim dalam paket kecil ke gedung-gedung dekat Bandara Heathrow, Bandara London City, dan stasiun kereta Waterloo.
Salah satu paket terbakar saat salah satu staf mencoba membuka. Namun dalam kejadian itu tak ada yang terluka.
Kepolisian metropolitan mengatakan unit komando antiterorisme sedang menyelidiki alat peledak tersebut yang diduga ketiganya saling terkait. Paket pertama ditemukan di gedung dekat dengan bandara tersibuk di Inggris–Bandara Heathrow–pada pukul 09.55 Selasa pagi waktu setempat.
Kemudian sekitar pukul 11.40 pagi polisi dipanggil ke ruang pos di stasiun kereta Waterloo. Polisi mengatakan paket tersebut tidak dibuka oleh petugas sehingga paket tersebut dalam kondisi aman.
Selanjutnya paket ketiga muncul 30 menit kemudian di City Aviation House, sebuah bangunan dekat dengan Bandara London City. Polisi mengatakan paket tersebut juga tidak dibuka oleh petugas sehingga aman.
Dilansir dari Reuters, layanan kepolisian Irlandia mengatakan pihaknya membantu polisi antiterorisme Inggris untuk menyelidiki pelaku pengirim 3 paket bom ke dua bandara dan stasiun kereta api utama di London.
Sementara itu transportasi berjalan normal. Polisi lalu memberitahukan pada pusat transportasi London untuk mewaspadai terhadap paket mencurigakan lainnya. (ADI)
Istanbul –
Informasi terbaru menyebut jenazah wartawan kawakan Arab Saudi, Jamal Khashoggi, kemungkinan dibakar di dalam sebuah oven raksasa yang ada di kediaman Konsul Jenderal (Konjen) Saudi di Istanbul, Turki. Pembakaran jenazah Khashoggi itu dilaporkan memakan waktu selama tiga hari.
Seperti dilansir media Qatar, Al Jazeera, Senin (4/3/2019), informasi terbaru itu diungkapkan dalam dokumenter baru yang ditayangkan televisi Al Jazeera Arabic pada Minggu (3/3) malam waktu setempat. Dokumenter itu didasarkan pada penyelidikan yang dilakukan sendiri oleh Al Jazeera.
Otoritas Turki disebut mengamati bekas hangus terbakar pada tungku pembakaran outdoor yang ada di kediaman Konjen Saudi. Diyakini bahwa tas-tas yang membawa potongan tubuh Khashoggi dibawa dari Konsulat Saudi — tempat Khashoggi dibunuh dan dimutilasi — menuju kediaman Konjen Saudi yang berjarak hanya beberapa ratus meter.
Al Jazeera mewawancarai seorang pekerja yang membangun tungku pembakaran tersebut. Dinyatakan oleh si pekerja itu bahwa tungku pembakaran itu dibangun berdasarkan perincian dari sang Konjen Saudi sendiri. Perinciannya antara lain tungku itu harus sangat dalam dan bisa tahan panas hingga suhu di atas 1.000 derajat Celsius — cukup panas untuk melelehkan logam.
Laporan Al Jazeera juga menyebut beberapa kantong daging juga dibakar di dalam oven raksasa itu setelah pembunuhan Khashoggi, demi menutup jejak ‘kremasi’ wartawan yang semasa hidup kritis terhadap otoritas Saudi itu.
Dituturkan sejumlah pejabat Turki, dalam tayangan dokumenter Al Jazeera itu bahwa pembakaran jenazah Khashoggi berlangsung selama tiga hari.
Para penyidik Turki juga dilaporkan menemukan bekas darah Khashoggi di dinding kantor Konjen Saudi di Istanbul. Temuan itu didapat setelah menghapus cat yang baru dioleskan tim pembunuh dari Saudi usai Khashoggi dibunuh di dalam Konsulat Saudi pada 2 Oktober 2018.
Dokumenter Al Jazeera itu disebut didasarkan pada wawancara dengan sejumlah pejabat keamanan, politikus dan teman-teman Khashoggi yang ada di Turki.
Disebutkan Al Jazeera dalam laporannya bahwa kepala intelijen Turki, Hakan Fidan, menjadi pejabat Turki pertama yang menghubungi Saudi terkait kasus Khashoggi.
Dalam panggilan teleponnya dengan pemimpin de-facto Saudi, Fidan dilaporkan meminta Putra Mahkota Saudi Pangeran Mohammed bin Salman (MBS) untuk mengungkapkan keberadaan Khashoggi. Panggilan itu terputus di tengah percakapan ketika MBS menolak permintaan itu dan mengakhiri panggilan dengan ‘ancaman yang tidak bisa diterima’.
Otoritas Saudi telah mengakui bahwa Khashoggi tewas di dalam konsulat mereka di Istanbul, setelah sempat berulang kali menyangkal. Namun Saudi menegaskan bahwa MBS tidak terlibat dalam pembunuhan yang disebut dilakukan oleh ‘elemen liar’ dari Saudi itu.
Badan Intelijen Amerika Serikat atau CIA dalam laporannya menyatakan bahwa MBS kemungkinan memerintahkan pembunuhan Khashoggi.
Sedikitnya 11 terdakwa di Saudi telah didakwa atas pembunuhan Khashoggi. Otoritas Saudi tetap bersikeras untuk menangani sendiri kasus Khashoggi dan menolak seruan ekstradisi yang dilontarkan otoritas Turki.
Pelaporan khusus Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), Agnes Callamard, yang memimpin penyelidikan internasional atas kasus Khashoggi menyebut pembunuhan itu sebagai ‘pembunuhan brutal dan terencana, yang direncanakan dan dilakukan oleh para pejabat negara Arab Saudi’. Penyelidikan internasional itu dimulai Januari lalu dan laporan resminya akan dirilis Juni mendatang.(NOV)
Nairobi –
Empat turis Amerika Serikat dan seorang pilot asal Kenya tewas ketika helikopter mereka jatuh di sebuah pulau terpencil yang berada di tengah sebuah danau di Kenya.
Kecelakaan tragis itu terjadi di Taman Nasional Central Island di Danau Turkana pada Minggu (3/3) malam waktu setempat.
“Ada lima orang di dalamnya, empat orang di antaranya warga negara AS dan pilot, Kapten Marious Magonga,” demikian disampaikan Otoritas Aviasi Sipil Kenya dalam statemen seperti dilansir kantor berita AFP, Senin (4/3/2019).
Magonga sendiri merupakan pemilik helikopter tersebut. Dia juga menjadi pilot untuk Wakil Presiden Kenya, William Ruto.
Dalam statemennya, Otoritas Aviasi Sipil Kenya menyatakan bahwa helikopter tersebut hilang kontak dan jatuh tak lama setelah lepas landas.
Tim penyelamat menemukan bangkai helikopter sekitar tujuh jam kemudian dengan tanpa seorang pun yang selamat.
“Penyebab insiden ini belum diketahui dan rincian para korban meninggal akan dirilis setelah keluarga terdekat diberitahu,” kata kepolisian dalam sebuah pernyataan.
Dikenal sebagai Laut Jade, Danau Turkana, adalah danau paling asin di Afrika Timur, yang merupakan danau padang pasir terbesar di dunia, dan tempat wisata yang populer.
Danau ini menjadi tempat persinggahan penting bagi burung-burung yang bermigrasi dan pulau-pulau di danau tersebut menjadi tempat berkembang biaknya buaya Nil, kuda nil, dan beberapa spesies ular.
Tahun lalu, Unesco memasukkan Turkana dalam daftar Situs Warisan Dunia yang terancam punah terkait pembangunan bendungan pembangkit listrik tenaga air Ethiopia di Sungai Omo, salah satu pemasok air. (MAD)
Singapura –
Majalah Business Insider merilis sebuah penelitian mengenai daftar negara-negara paling powerful (kuat) di dunia. Amerika Serikat (AS) berada di ranking pertama dan Arab Saudi di posisi ke-9.
Dilansir dari Business Insider, Senin (4/3/2019), kategori powerful di sini mempertimbangkan di antaranya pengaruh dalam hal politik dan ekonomi. Selain itu juga terkait aliansi (koalisi) internasional, kekuatan militer, dan bagaimana negara-negara tersebut bertindak sebagai pemimpin internasional.
Dalam hasil penelitian tersebut, Arab Saudi digambarkan sebagai ‘raksasa Timur Tengah’ lantaran memiliki cadangan dan ekspor minyak yang sangat besar ke berbagai negara di dunia. Selain itu jutaan umat Muslim yang berziarah setiap tahun juga menjadi sumber ekonomi utama Arab Saudi.
Mengekor AS yang ada di posisi pertama adalah Rusia di posisi kedua. Posisi ketiga ditempati China, keempat ada Jerman, dan Inggris menempati posisi lima negara paling powerful.
Berikut daftar negara paling powerful tersebut selengkapnya:
1. Amerika Serikat
2. Rusia
3. China
4. Jerman
5. Inggris
6. Prancis
7. Jepang
8. Israel
9. Arab Saudi
10. Korea Selatan
Secara keseluruhan, Business Insider merilis 23 negara paling kuat di dunia, dan belum ada nama Indonesia di daftar tersebut.
Negara-negara di atas sebagian juga masuk dalam ‘Negara-negara Terbaik 2019’ oleh US News and World Report AS bekerja sama dengan University of Pennsylvania yang mensurvei lebih dari 20.000 orang berdasarkan pendapat mereka tentang 80 negara.(ADI)
Tel Aviv –
Militer Israel melancarkan serangan udara terhadap Hamas di Jalur Gaza bagian utara. Gempuran itu dimaksudkan untuk membalas kiriman balon-balon yang membawa ‘alat peledak’ yang diterbangkan ke wilayah Israel.
Seperti dilansir AFP, Senin (4/3/2019), gempuran udara itu dilancarkan militer Israel ke Gaza pada Minggu (3/3) waktu setempat.
“Hari ini, alat peledak dilemparkan dari Jalur Gaza di pagar perbatasan Israel,” demikian pernyataan militer Israel via Twitter pada Minggu (3/3) kemarin.
Dalam pernyataan resminya, militer Israel menyatakan salah satu pesawat tempurnya menargetkan sebuah pos militer Hamas untuk merespons serangan balon peledak tersebut. Tidak ada korban jiwa akibat balon yang dipasangi peledak itu.
“Sejumlah balon yang membawa sebuah alat peledak diluncurkan dari Jalur Gaza menuju wilayah Israel. Tidak ada korban luka atau kerusakan yang dilaporkan,” sebut militer Israel dalam pernyataan resminya.
Pernyataan militer Israel itu dirilis setelah seorang sumber keamanan Hamas menyatakan pesawat tempur Israel pada Minggu (3/3) waktu setempat menyerang titik pengamatan di sebuah lokasi di Jalur Gaza pada Sabtu (2/3) malam waktu setempat. Menurut sumber keamanan Hamas, serangan itu tidak memicu korban luka.
Diketahui bahwa beberapa bulan terakhir, balon-balon yang dipasangi peledak atau dipasangi objek yang dibakar kerap diterbangkan ke wilayah Israel dari Gaza. Insiden yang disebut oleh media-media Israel sebagai ‘serangan balon’ itu terjadi bersamaan dengan unjuk rasa mingguan yang digelar warga Palestina dan seringkali berujung bentrokan di perbatasan Israel-Gaza.
Akhir Februari lalu, dilaporkan setidaknya ada tiga balon yang dipasangi objek yang terbakar diterbangkan dari Gaza ke wilayah Israel. Sejumlah balon api itu melintasi perbatasan dan masuk hingga ke wilayah Israel. Balon-balon api itu dilaporkan ada yang mendarat di wilayah Israel dan ada yang meledak di udara.
Tidak diketahui pasti pihak atau kelompok yang bertanggung jawab atas balon-balon yang dipasangi peledak itu. Namun selama ini, Israel selalu menganggap Hamas yang menguasai Gaza, sebagai pihak yang bertanggung jawab atas setiap serangan yang datang dari Gaza. (ARF)
Kuala Lumpur –
Malaysia membuka kemungkinan dilanjutkannya pencarian Malaysia Airlines MH370 yang hilang lima tahun lalu. Menteri Transportasi Malaysia Anthony Loke menyebut pencarian pesawat nahas itu akan dilanjutkan kembali jika perusahaan pencari pesawat Ocean Infinity mengajukan proposal kepada pihak Malaysia.
“Jika ada petunjuk yang kredibel atau proposal spesifik … kami bersedia dan kami siap untuk mendiskusikan dengan mereka proposal baru tersebut,” kata Loke dalam acara peringatan lima tahun hilangnya MH370, di Kuala Lumpur, Malaysia, seperti dilansir Reuters, Minggu (3/3/2019).
Loke mengatakan, pihak Ocean Infinity telah menunjukkan minatnya memulai kembali pencarian MH370 karena punya tenologi yang baru dikembangkan. Meski begitu mereka belum mengajukan proposal pada pemerintah Malaysia.
“Jika mereka dapat meyakinkan kami bahwa teknologi baru dapat lebih efisien dalam pencarian, maka kami bersedia untuk memulai kembali,” ucap Loke.
MH370 menghilang saat terbang dari Kuala Lumpur menuju Beijing pada 8 Maret 2014, dengan membawa 239 orang di dalamnya. Hilangnya MH370 menjadi salah satu misteri penerbangan terbesar di dunia.
Para penyidik Malaysia maupun internasional meyakini MH370 terbang menyimpang ribuan mil dari rute seharusnya sebelum akhirnya menukik ke dalam Samudera Hindia. Namun, tidak ada yang tahu penyebab pesawat terbang menyimpang dari rute.
Selama empat tahun terakhir, sedikitnya 27 objek yang diduga puing pesawat MH370 dikumpulkan dari berbagai kawasan. Namun, baru tiga objek berupa patahan bagian sayap pesawat yang telah dikonfirmasi sungguh-sungguh berasal dari MH370.
Pada Mei 2018, otoritas Malaysia menghentikan upaya pencarian MH370 yang telah berlangsung selama 3 bulan dengan dipimpin perusahaan eksplorasi dasar laut asal Amerika Serikat, Ocean Infinity. Pencarian yang mencakup perairan seluas 112 ribu kilometer persegi di wilayah Samudera Hindia bagian selatan itu berakhir tanpa temuan signifikan.
Malaysia siap membayar perusahaan pencari MH370 berdasarkan perjanjian ‘no-cure, no fee’, yang berarti pembayaran hanya akan dilakukan jika mereka menemukan pesawat, kata menteri Anthony Loke.(ADI)