Barcelona –
Lamine Yamal tampil sebagai starter saat Timnas Spanyol menjamu Denmark dalam laga UEFA Nations League, Minggu (13/10/2024). Dia beberapa kali jadi sasaran tekel lawan dan ditarik keluar jelang pertandingan berakhir.
Timnas Spanyol sukses memenangkan laga kontra Denmark 1-0 via gol Martin Zubimendi. Yamal terekam kamera berjalan terpincang-pincang saat menuju bus tim selepas pertandingan.
Lamine Yamal menjalani pemeriksaan di Catalunya selepas duel Spanyol vs Denmark. Penggawa Barcelona ini didiagnosis cedera hamstring kiri dan harus menjalani pemulihan.
“Tes yang dilakukan pagi ini, Senin 14 Oktober, telah mengonfirmasi bahwa Lamine Yamal mengalami cedera hamstring kiri dan tidak akan beraksi hingga pulih sepenuhnya,” begitu pernyataan resmi Barcelona. (VAN)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
“Sekolah Al-Mufti dibombardir dengan tembakan besar artileri Israel, mengakibatkan korban tewas awal 15 orang syahid, termasuk anak-anak, wanita dan seluruh keluarga, dan 50 orang terluka,” kata Juru Bicara Badan Pertahanan Sipil Gaza Mahmud Bassal dilansir AFP, Senin (14/10/2024).
“Sekolah ini menampung ratusan pengungsi dari berbagai keluarga, termasuk beberapa dari Gaza, wilayah selatan, dan berbagai wilayah di Jalur Gaza,” tambahnya.
Gedung sekolah yang diserang Israel itu adalah tempat penampungan bagi pengungsi Palestina di Kamp Nuseirat di Gaza Tengah. Sebagian besar dari 2,4 juta penduduk Jalur Gaza yang terkepung telah menjadi pengungsi setidaknya sekali akibat perang, yang dipicu oleh serangan Hamas pada 7 Oktober terhadap Israel, dan banyak di antara mereka yang mencari perlindungan di gedung-gedung sekolah.
Militer Israel mengatakan pihaknya sedang “menyelidiki laporan tersebut”.
Diketahui, serangan itu terjadi hanya beberapa hari setelah serangan udara Israel terhadap sebuah sekolah yang menewaskan sedikitnya 28 orang di Deir el-Balah, Gaza. Militer Israel sering menuduh Hamas bersembunyi di gedung sekolah tempat ribuan warga Gaza mencari perlindungan – tuduhan yang dibantah oleh kelompok militan Palestina. (MAD)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Melansir CNN, Sabtu (12/10/2024), dalam lima tahun terakhir Boeing sudah mencatat kerugian lebih dari US$ 33 miliar atau Rp 514,04 triliun (kurs Rp 15.577/dolar AS). Namun ini hanyalah satu dari sekian masalah yang tengah dihadapi perusahaan.
Misalkan saja masalah terkait serangkaian kecelakaan yang melibatkan pesawat buatan perusahaan dan peningkatan pengawasan dari regulator dan penegak hukum sebagai akibatnya.
Belum lagi masalah aksi mogok kerja serikat International Association of Machinists and Aerospace Workers (IAM) yang beranggotakan 33.000 dalam sebulan terakhir. Sebab aksi mogok kerja ini tidak hanya menghentikan lini produksi perusahaan, tapi juga membuat banyak calon pelanggan semakin ragu untuk memesan pesawat dari Boeing.
Bahkan lembaga analis kredit Standard & Poor’s mengatakan bahwa pemogokan yang telah menghentikan sebagian besar produksi pesawat komersial perusahaan mengakibatkan kerugian sekitar US$ 1 miliar atau Rp 15,57 triliun per bulan. (VAN)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
China vs Indonesia akan berlangsung di Qingdao Youth Football Stadium, Qingdao, Selasa (15/10/2024). Laga itu akan kickoff pada pukul 19.00 WIB.
Dalam tiga laga yang sudah dijalani, China selalu menuai kekalahan. Jepang, Arab Saudi, dan Australia yang berhasil menaklukkan tim asuhan Branko Ivankovic di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Saat melawan Jepang, China mencatatkan kekalahan dengan skor telak tujuh gol tanpa balas. Dua gol dikemas China saat melawan Arab Saudi dan Australia.
Di kandang bulan lalu, China kalah 1-2 dari Arab Saudi. Sementara saat melawat ke markas Australia, China menuai kekalahan 1-3.
Artinya, China baru membukukan dua gol dan sudah kebobolan sebanyak 12 gol dalam tiga pertandingan. China menjadi tim yang paling banyak kebobolan di Grup C.
Media China, Beijing Daily, yang memberikan tuntutan agar Timnasnya segera berbenah demi menjaga asa untuk lolos ke Piala Dunia 2026.
“Melihat tiga pertandingan sebelumnya, Timnas China mempunyai banyak masalah. Tak perlu diungkapkan, lini depan hanya mencetak dua gol dalam tiga pertandingan, tak ada satu pun dari itu yang dikemas oleh pemain depan,” kata ulasan Beijing Daily. (DAB)
Vantaa –
Bertanding di Court 1 Energia Areena, Vantaa, Finlandia, Kamis (10/10/2024), Ahsan/Hendra kalah melawan ganda Denmark. Pasangan Indonesia tumbang dalam duel tiga gim.
Di gim pertama, tanda-tanda Ahsan/Hendra kesulitan sudah tampak. Setelah tertinggal 0-6 di awal, pasangan Indonesia terus tertinggal. Kekalahan 13-21 ditelan pada gim awal.
Ahsan/hendra mencoba bangkit di gim kedua. Sempat kejar-kejaran poin, keunggulan 11-8 diraih pada interval, dan bisa membuat Ahsan/Hendra tampak percaya diri. Kemenangan 21-13 akhirnya dimenangkan pada gim kedua. Laga dilanjutkan ke rubber game.
Di gim penentuan itu, pasangan Denmark kembali bangkit. Kim/Anders unggul sejak poin menyentuh skor 9-8, merebut interval 11-8, dan akhirya memastikan kemenangan 21-9. Ahsan/Hendra tersingkir.
Tersingkirknya Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan membuat ganda putra Indonesia tinggal tersisa satu di Arctic Open 2024.. Masih ada Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang menjejak perempatfinal. (DAB)
Barcelona –
Aguero bergabung dengan Barcelona dari Manchester City pada 2021. Ia diikat kontrak dua tahun oleh Blaugrana.
Namun, Aguero hanya bermain lima laga untuk El Barca. Hal ini karena penyerang asal Argentina ini terpaksa harus pensiun.
Ia gantung sepatu akibat masalah jantung yang dideritanya. Penyakit jantung Aguero terkuak usai sempat mengalami sesak nafas saat Barcelona melawan Deportivo Alaves.
Keputusan Aguero pensiun membuat kontraknya dengan Barcelona harus berakhir lebih cepat. Kedua pihak dikabarkan mencapai kata sepakat soal kompensasi terkait hal ini.
Namun, Barcelona dilaporkan belum memenuhi uang kompensasi yang harus dibayarkan ke Aguero. Hal itu terungkap dari laporan keuangan Barcelona yang pemain 36 tahun ini mengajukan gugatan ke pengadilan.
Aguero menilai Barcelona tak membayarkan haknya senilai tiga juta euro yang menjadi kompensasi dari pemutusan kontrak. Gugatan itu didaftarkan pada 29 Mei 2024. (MAD)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Petenis 38 tahun itu belum akan langsung gantung raket selepas pengumuman ini. Nadal masih akan tampil membela Spanyol dalam penampilan pamungkas di Piala Davis yang dimainkan di Malaga pada bulan depan.
Dalam dua musim terakhir, Nadal lebih banyak bergulat dengan cedera. Tahun lalu, ia pun sudah sempat mengindikasikan bakal pensiun di akhir musim 2024.
Lewat sebuah pesan video yang tayang pada hari Kamis (10/10), Rafael Nadal mengonfirmasi keputusan untuk pensiun dari bermain tenis.
“Aku berada di sini untuk menginformasikan keputusan pensiun dari dunia tenis profesional,” ujar Nadal seperti dikutip BBC.
“Kenyataannya adalah beberapa tahun terakhir sudah berjalan sulit, terutama dalam dua musim terakhir. Menurutku, (dalam periode itu) aku bahkan selalu bermain dengan keterbatasan.”
Dalam kariernya di dunia tenis, Rafael Nadal menyandang predikat ‘King of Clay’ yang merujuk pada rekor 14 gelar yang diraihnya di lapangan tanah liat French Open. Ia meraih 112 kemenangan dari 116 pertandingannya di Roland Garros. (BAS)
Tel Aviv –
Sebagaimana diketahui, sekitar 200 rudal balistik yang diluncurkan Iran pada Selasa (1/10) malam menghujani wilayah Israel. Namun militer Tel Aviv mengklaim sebagian besar rudal yang masuk ke wilayah udaranya berhasil dicegat oleh pertahanan udara atau terjatuh di area-area terbuka.
Menteri Pertahanan (Menhan) Israel Yoav Gallant memperingatkan Iran, musuh bebuyutannya, bahwa negara itu mungkin akan berakhir seperti Jalur Gaza atau Beirut, ibu kota Lebanon, jika Teheran mempertimbangkan tindakan-tindakan untuk membahayakan Tel Aviv.
Militer Israel terus menggempur Jalur Gaza untuk membalas serangan mematikan Hamas pada 7 Oktober tahun lalu, dan terus menargetkan posisi serta persenjataan Hizbullah di Lebanon dalam beberapa pekan terakhir. Baik Hamas maupun Hizbullah sama-sama didukung oleh Iran. (DAB)
Washington –
Dilansir Al Jazeera, Sabtu (12/10/2024), dalam pidatonya pada Jumat (11/10), Trump menyorot masalah imigran di AS. Ia merasa AS saat ini sedang “diinvasi”.
“Sekarang Amerika dikenal di seluruh dunia sebagai Amerika yang diduduki,” katanya pada rapat umum tersebut, mengutip dugaan adanya “invasi” terhadap migran.
Trump juga memaparkan visi di hari-hari pertamanya menjabat bila terpilih kembali menjadi Presiden AS. Proposal kebijakan yang diajukan Trump yakni deportasi massal.
“Kepada semua orang di Colorado dan di seluruh negara kita, saya membuat ikrar ini dan bersumpah kepada Anda: 5 November 2024, akan menjadi hari pembebasan di Amerika,” katanya. (MAD)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
“Jika kami mencapai 200 rudal di sana, kami sekarang bersiap untuk mendaratkan ratusan atau ribuan rudal di wilayah pendudukan mereka dan menyerang pusat keamanan, militer, dan ekonomi mereka,” kata penasihat komandan utama IRGC Hossein Salami, Ebrahim Jabbari, seperti dilansir Al Jazeera, Rabu (9/10/2024).
Dia menyebut wilayah Israel kecil jika dibandingkan dengan Iran. Dia juga menyebut Amerika Serikat, yang selama ini selalu membela Israel, tak akan berani ikut-ikutan berperang dengan Iran.
“Kami adalah negara yang luas. Kami telah menciptakan kemampuan untuk menyerang dari titik lain di negara ini jika salah satu titik kami terkena. Tapi apa yang akan mereka lakukan? AS tidak akan berani berperang dengan kami, namun kami dapat dengan cepat menguasai wilayah kecil itu,” kata Jabbari.
Diketahui, rentetan serangan rudal Iran menghujani wilayah Israel pekan lalu. Militer Tel Aviv mengakui beberapa rudal Teheran menghantam dua pangkalan Angkatan Udara miliknya. (VAN)