JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Ada enam wakil Indonesia yang akan bermain di semifinal Hylo German Open 2021 pada hari ini. Termasuk satu partai sesama wakil Merah Putih. German Open 2021 sudah memasuki babak empat besar. Pertarungan berebut tiket final pun akan dimainkan pada hari Sabtu (6/11) waktu setempat.
Indonesia sendiri menyisakan enam wakil di babak semifinal German Open 2021. Satu di antaranya dipastikan terhenti perjalananya karena ada duel sesama pemain Indonesia di empat besar.
Secara terperinci, Indonesia masih memiliki 3 wakil ganda putra, 2 ganda campuran, dan 1 ganda putri. Di ganda putra, satu wakil Indonesia sudah dipastikan ke final. Ini dikarenakan adanya partai Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin di partai perebutan tiket final.
Hal itu membuat ada peluang final Merah Putih di nomor ganda putra andaikata Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berhasil menyisihkan lawannya di semifinal. Peluang All Indonesian final juga hadir di nomor ganda campuran.
Kevin/Marcus sendiri akan mengawali rangkaian pertandingan pada hari ini. Pertandingan the Minions, lawan pasangan Thailand, dijadwalkan berlangsung pada pukul 19.00 WIB — yang menjadi jam main pertama German Open 2021 hari ini.(VAN)
Barcelona –
Barcelona telah mengumumkan Xavi Hernandez sebagai pelatih kepala anyar. Mantan juru taktik Al Sadd itu dikontrak sampai Juni 2024.
“FC Barcelona telah mencapai kesepakatan dengan Xavi untuk menjadi pelatih tim utama selama sisa musim ini dan dua musim selanjutnya,” tulis pernyataan Barcelona, Sabtu (6/11/2021) pagi WIB.
“Diharapkan Xavi Hernandez akan tiba di Barcelona akhir pekan ini dan pada hari Senin 8 November presentasinya sebagai pelatih tim utama FC Barcelona akan berlangsung dalam sebuah acara yang terbuka untuk umum di Camp Nou. Setelah acara, Xavi Hernandez akan tampil dalam konferensi pers di ruang pers Ricard Maxenchs.”
Xavi adalah produk dari akademi Barcelona dan pergi ke Al Sadd sebagai pemain pada 2015. Xavi kemudian gantung sepatu pada 20 Mei 2019 dan selang sepekan diangkat sebagai pelatih kepada Al Sadd.
Xavi sudah pamit dengan semua orang-orang di Al Sadd pada Jumat (5/11/2021) waktu setempat. Acaranya berlangsung dalam sesi makan bareng dan Xavi memberikan pidatonya di ujung meja makan.
Dari sebuah foto yang beredar, Xavi tampak menangis di acara perpisahan tersebut. Ikatan emosional Xavi dengan Al Sadd sudah terjalin sejak 2015.
“Al-Sadd sudah menyetujui kepindahan Xavi ke Barcelona setelah pembayaran klausul lepas yang ditetapkan di kontrak. Kami menyepakati kerja sama dengan Barcelona di masa depan. Xavi merupakan bagian penting dari sejarah Al-Sadd dan kami mendoakan dia sukses,” kata CEO Al Sadd, Turki Al-Ali di akun Twitter klub.
“Xavi memberitahu kami beberapa hari lalu mengenai keinginannya untuk pergi ke Barcelona di waktu ini, karena fase kritis di klub kota asalnya.”
“Xavi dan keluarganya akan tetap diterima di Doha, dan hubungan kami akan terus berlanjut,” kata dia menambahkan.(DAB)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Duel Manchester United Vs Manchester City akan memanaskan Liga Inggris pekan ini. MU tak boleh lengah karena Man City punya catatan oke di Old Trafford.
Dalam informasi di PremierLeague.com mengenai jadwal big match Liga Inggris tersebut, Man City disebut sudah pernah meraih tujuh kemenangan Premier League di markas Manchester United.
Jumlah itu menjadikan Man City sebagai satu dari dua tim tamu tersukses, dalam hal meraih kemenangan, ketika tampil di Old Trafford. Satu tim lain adalah Liverpool.
Dengan kata lain, Man City menjalani laga di hari Sabtu (6/11) besok dengan peluang seorang diri menjadi tim tersukses di markas Man United andaikata mampu pulang dengan membawa tiga angka.(MAD)
Portimao –
Fabio Quartararo jadi yang tercepat di sesi latihan bebas pertama MotoGP Algarve 2021. Rider Monster Energy Yamaha itu mengungguli duo Ducati.
Quartararo jadi yang terbaik di free practice pertama MotoGP Algarve 2021. Dalam sesi yang digelar di Algarve International Circuit, Portimao, Jumat (5/11/2021) sore WIB, rider asal Prancis itu mencatatkan waktu 1 menit 40,192 detik.
Meski Quartararo sudah mengunci gelar juara dunia MotoGP 2021, kemenangan tetap akan berarti penting. Yamaha dan Ducati saat ini masih bersaing ketat di klasemen tim dan konstruktor.
Dua rider Ducati, Francesco Bagnaia dan Jack Miller, melengkapi posisi tiga besar. Catatan waktu Bagnaia 0,045 detik lebih lambat daripada Quartararo.
Posisi keempat dan kelima diisi oleh dua pebalap Suzuki, Alex Rins dan Joan Mir. Rookie MotoGP 2021, Luca Marini, tampil impresif dengan menempati peringkat keenam.
Sementara itu, jagoan tuan rumah, Miguel Oliveira, jadi salah satu yang kesulitan di sesi latihan bebas pertama MotoGP Algarve 2021. Pebalap Red Bull KTM itu hanya menempati posisi ke-18.(MAD)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Juventus bertemu Fiorentina akhir pekan ini. La Viola bisa saja memperpanjang derita Bianconeri di Liga Italia.
Juventus vs Fiorentina tersaji di Allianz Stadium, Minggu (7/11/2021) dini hari WIB. Si Nyonya Tua wajib menang mengingat pada tiga laga terakhir di Liga Italia musim ini sudah menelan dua kekalahan dan satu imbang.
Kemenangan tidak akan mudah didapat Juventus. Fiorentina adalah tim yang musim lalu tidak bisa dikalahkan oleh Juventus.
Pada pertemuan di Allianz Stadium Desember 2020, Juventus digilas Fiorentina 3-0. Pada duel di markas Fiorentina kedua tim cuma bermain imbang 1-1.
Pelatih Juventus dan Fiorentina saat ini memang sudah berbeda, tapi kondisi tim seperti tidak jauh berbeda pada musim lalu. Fiorentina juga akhir pekan lalu baru meraih kemenangan 3-0 atas Spezia.
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, baru-baru ini juga menegaskan bahwa duel melawan Fiorentina bakal sulit. Pekerjaan rumah yang harus diselesaikan Allegri adalah lini belakang.(VAN)
TANGERANG, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Pada ajang yang dihelat di Antyla, Turki, 25-31 Oktober lalu, Indonesia menurunkan 14 atlet. Dari 14 atlet itu, ada delapan emas, lima perak, dan tujuh perunggu yang diberikan. Kontingen Kempo Indonesia kembali ke Tanah Air pada Selasa (2/11) sore WIB kemarin di Ruang VIP Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang.
Kontingen disambut langsung oleh Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) yang sekaligus menjadi Dewan Kehormatan PP FKI Yassona H Laoly.
Pencapaian tim Kempo sudah bikin puas Ketua Umum Pengurus Pusat Federasi Kempo Indonesia (FKI) Timbul Thomas Lubis.
Menurutnya penampilan para atlet sudah melebihi ekspektasi awal FKI, mengingat persiapan tidak maksimal karena pandemi COVID-19. Hebatnya Indonesia finis posisi keempat dari total 29 negara partisipan, termasuk posisi kedua di kategori tradisional kempo.
“Target kami sebenarnya lima medali, tetapi penampilan anak-anak sungguh luar biasa sehingga bisa membawa pulang 20 medali, yakni 8 emas, 6 perak, dan 7 perunggu,” kata Thomas.
Menurut Thomas, sukses ini tak lepas dari sistem pembinaan yang dilakukan FKI. Sebab, FKI aktif melakukan seleksi nasional di beberapa turnamen dan begitu mendapatkan para atlet terbaik, maka mereka langsung ditempatkan pada pelatnas di Villa Gloryland, Cisarua, Bogor, Jawa Barat, awal Oktober lalu.
Setelah ini tim ini akan melakukan karantina, lalu diliburkan sementara sebelum melakukan persiapan untuk kejuaraan dunia di Portugal dan Tunisia tahun depan.
“Setelah dari sini, kami mungkin meliburkan atlet beberapa saat dan akan memanggil mereka kembali untuk fokus menyiapkan diri di Kejuaraan Dunia di Portugal pada Maret 2022 dan turnamen di Tunisia pada Mei 2022,” demikian Thomas.(DAB)
Sakhir –
FIA World Endurance Championship 2021 akan berakhir pekan ini. Bisakah Sean Gelael dan rekan-rekannya di JOTA #28 meraih gelar juara dunia? Seri terakhir kelas LMP2 akan dihelat di sirkuit Sakhir, Sabtu (6/11/2021) malam WIB. Ini jadi balapan kedua beruntun di negara tersebut, setelah pekan lalu menghelat balapan ketahanan 6 jam atau 6 Hours of Bahrain.
Untuk akhir pekan ini adalah 8 Hours of Bahrain. Dengan durasi balapan lebih lama dua jam, maka poin yang diperebutkan pun 1,5 kali lebih banyak. Pemenang meraih 38 angka, runner-up 27 angka, posisi tiga 23 angka, dan seterusnya. Sementara untuk peraih pole position mendapat bonus satu angka.
Ini jadi balapan penentuan untuk gelar juara dunia. Setelah finis kedua pekan lalu, JOTA #28 harus puas turun ke posisi kedua dengan 108 poin, selisih lima poin dari tim WRT di posisi teratas.
Mereka juga bersaing dengan sesama tim JOTA, yakni JOTA #38 di posisi ketiga dengan 96 poin. Tiga tim inilah yang paling berpeluang untuk jadi juara.
Sean bersama Stoffel Vandoorne dan Tom Blomqvist memang belum pernah menang musim ini meski rajin naik podium. Oleh karenanya balapan terakhir ini bisa jadi momentum untuk “buka puasa” sekaligus mengunci gelar juara.
Sebab dengan kemenangan maka Sean, Vandoorne, dan Blomqvist, dipastikan bakal jadi juara, apapun hasil rivalnya. Sementara itu jika mereka cuma jadi runner-up, maka WRT harus finis di luar podium dan JOTA #38 tidak meraih pole serta finis maksimal posisi ketiga.
Bila JOTA #28 finis posisi 4, maka WRT #31 finis di posisi 6 atau lebih burukdan JOTA #38 finis di posisi 2 atau lebih buruk, serta Tim United Autosports USA #22 menang, tapi JOTA #28 dapat tambahan 1 poin pole
Untuk posisi finis Sean cs. lain di luar 4 besar, tinggal melihat posisi para rival yang berselisih lebih dari 5 poin (terhadap WRT #31) dan juga terhadap JOTA #38.
“Perburuan gelar benar-benar sengit. Kami masih mesti menemukan lagi sedikit kecepatan untuk jadi juara dan kami akan berusaha keras untuk itu,” kata Tom.(MAD)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Matchday keempat fase grup Liga Champions tuntas tadi malam. Paris Saint-Germain ditahan imbang, sementara Liverpool, Real Madrid, dan Inter Milan menang.
Matchday keempat Liga Champions dilanjutkan pada Kamis (4/11/2021) dini hari WIB. Ada delapan pertandingan yang digelar.
Dari Grup A, ada laga RB Leipzig vs Paris Saint-Germain. Pertandingan tuntas 2-2, di mana penalti gagalkan kemenangan Neymar dkk yang sudah di depan mata.
Sementara Manchester City menggilas Club Brugge dengan skor 4-1. Kemenangan telak membawa pasukan Pep Guardiola memimpin Grup A.
Dari Grup B, ada AC Milan vs Porto. Pertandingan di San Siro itu berakhir imbang 1-1.
Sementara laga Grup B lainnya mempertemukan Liverpool vs Atletico Madrid. The Reds menang 2-0 atas tamunya di Anfield, dan memastikan diri lolos ke babak 16 besar.
Laga Borussia Dortmund vs Ajax tersaji di Grup C. Ajax mengemas kemenangan 3-1 saat bertandang ke Jerman. Sementara Sporting CP bisa melumat Besiktas dengan skor 4-0.
dan Grup D menyajikan laga Real Madrid vs Shakhtar Donetsk. Los Blancos menang tipis 2-1. Sementara laga lainya, FC Sheriff Tiraspol vs Inter Milan dimenangkan Nerazzurri dengan skor 3-1.
Hasil Liga Champions Tadi Malam
AC Milan vs Porto 1-1
Real Madrid vs Shakhtar Donetsk 2-1
Manchester City vs Club Brugge 4-1
RB Leipzig vs PSG 2-2
Liverpool vs Atletico Madrid 2-0
Sporting CP vs Besiktas 4-0
Borussia Dortmund vs Ajax Amsterdam 1-3
FC Sheriff vs Inter Milan 1-3
(VAN)
Barcelona –
Pebalap Repsol Honda Marc Marquez absen di MotoGP Algarve 2021 akhir pekan ini. Marquez mengalami kecelakaan hingga gegar otak ringan. Duh!
Marquez sedang menjalani sesi latihan rutin off-road beberapa dalam rangka persiapan menuju MotoGP Algarve, Minggu (7/11/2021) besok. Sayangnya, Marquez mengalami insiden.
Dia terjatuh dari motor trail yang dikendarainya dan membuatnya mengalami gegar otak ringan. Setelah itu, Marquez menjalani perawatan di rumah sambil dipantau perkembangannya oleh tim dokter Repsol Honda.
Setelah beberapa hari beristirahat, kondisi Marquez rupanya masih belum membaik. Lalu, tim dokter memutuskan melakukan pemeriksaan, Selasa (2/11/2021).
Hasil evaluasi tersebut mengharuskan Marquez beristirahat lebih lama lagi dan dipastikan absen dari balapan MotoGP Algavre di Algavre International Circuit.
“Sebagai tindakan pencegahan, akhir pekan mendatang Marquez tidak akan mengikuti Grand Prix Algarve,” ujar keterangan resmi tim Repsol Honda.
Ini tentu jadi pukulan untuk Marc Marquez yang sebenarnya dalam kepercayaan diri tinggi usai memenangi MotoGP Emilia Romagna dua pekan lalu. Ini jadi kemenangan kedua beruntun setelah MotoGP Amerika Serikat di Austin.
Marquez pada musim comeback-nya ini sudah meraih tiga kemenangan dan duduk di posisi keenam klasemen MotoGP dengan 142 poin. Sayangnya, Marquez sering gagal finis musim ini, yakni empat kali termasuk di tiga seri beruntun, Prancis, Italia, dan Catalunya.
Marquez absen nyaris sepanjang musim 2020 karena cedera patah lengan kanan usai kecelakaan di MotoGP Jerez.(DAB)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Sebagian dari kontestan Liga Champions telah melakoni laga di matchday 4. Hasilnya, Bayern Munich dan Juventus menjadi dua tim pertama yang lolos ke fase gugur.
Sebanyak 16 tim di Grup E-H bertanding pada Rabu (3/11/2021) dinihari WIB. Di Grup E, Bayern meraup kemenangan besar saat menjamu Benfica 5-2 di Allianz Arena. Robert Lewandowski mengemas hat-trick sedangkan gol-gol balasan Benfica terlahir dari Felipe Morato dan Darwin Munez.
Ini artinya Bayern dipastikan lolos ke babak 16 besar setelah membukukan 12 poin dari empat laga. Barcelona menguntit di posisi dua dengan perolehan enam poin, disusul Benfica, dan Dinamo Kiev.
Sementara itu Juventus juga berhasil lolos ke fase selanjutnya menyusul kemenangan telak atas Zenit dengan skor 4-2. Bianconeri tidak menjalani pertandingan dengan mudah, khususnya di babak pertama.
Meskipun mencetak gol cepat dari Paulo Dybala di menit ke-11, Juventus menguntungkan Benfica usai Leonardo Bonucci mencetak gol bunuh diri. Usai turun minum, Dybala membawa Juventus unggul lagi, yang diikuti gol-gol lain dari Alvaro Morata, Federico Chiesea, dan Alvaro Morat. Zenit mencetak gol hiburan dari Sardar Azmoun.
Dengan demikian, Juventus memuncaki klasemen Grup H usai mengoleksi 12 poin, unggul tiga poin dai Chelsea di bawahnya. Zenit membukukan tiga poin untuk menempati urutan ketiga di atas Malmoe tanpa poin.
Hasil Liga Champions, Rabu (3/11/2021) dini hari WIB
Grup E
Bayern Munich 5-2 Benfica
Dinamo Kiev 0-1 Barcelona
Grup F
Atalanta 2-2 Man United
Villarreal 2-0 Young Boys
Grup G
Wolfsburg 2-1 RB Salzburg
Sevilla 1-2 Lille
Grup H
Malmoe 0-1 Chelsea
Juventus 4-2 Zenit
(MAD)