JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Gerakan Keadilan Bangun Solidaritas (Gerak BS) bersama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Kementerian Kesehatan, serta Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menggelar vaksinasi untuk pekerja pariwisata dan lansia. Vaksinasi dilakukan di Garden Ballroom Hotel Sultan Jakarta.
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo bersama Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno serta Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria meninjau pelaksanaan vaksinasi tersebut.
“Vaksinasi tahap II akan menyasar sekitar 2.625 lansia dan pekerja pariwisata, yang telah menerima vaksinasi tahap I. Kegiatan ini merupakan wujud gotong royong organisasi kemasyarakatan dalam membantu pemerintah mempercepat vaksinasi terhadap warga. Sekaligus mengurangi beban kerja dan anggaran pemerintah, karena dari mulai tempat, tenaga medis, jarum suntik, dan hal teknis lainnya, ditangani secara langsung oleh GERAK BS dengan dukungan berbagai pihak,” jelas Bamsoet, dalam keterangannya, Selasa (25/5/2021).
Ketua DPR RI ke-20 ini memaparkan data Satgas Covid-19 mencatat per 24 Mei 2021 Indonesia telah melakukan vaksinasi tahap I terhadap 14.919.589 warga. Sementara vaksinasi tahap II sudah dilakukan terhadap 9.896.982 warga. Angka tersebut masih cukup jauh dari kriteria untuk mencapai herd immunity, yakni minimal 181.554.465 warga divaksin.
“Kementerian Kesehatan mencatat, pelaksanaan vaksinasi untuk lansia per 23 Mei 2021 baru mencapai 14,08 persen atau sekitar 3.033.921 orang dari target 21.553.118 orang. Sementara penerima vaksin dosis kedua baru mencapai 2.030.889 atau 9,42 persen. Butuh dukungan dan kerja keras dari berbagai elemen bangsa, agar pelaksanaan vaksinasi untuk lansia, yang merupakan kalangan paling rentan terkena dampak buruk COVID19, bisa segera cepat terselesaikan,” kata Bamsoet.(DON)
JAKARTA, KHAULISTIWAONLINE.COM –
Kakorlantas Polri Irjen Istiono mengungkapkan arus balik Lebaran Idul Fitri 1442 H tidak terjadi penumpukan. Menurutnya, pemudik yang kembali ke Jakarta, baik dari Jawa maupun Sumatera, pulang secara bertahap.
“Kalau kita lihat fluktuasi daripada arus balik, baik dari Jawa menuju Sumatera, sudah 4 hari yang lalu mengalami kenormalan. Normal arus lebih kurang 100 ribu kendaraan. Ini 4 hari yang lalu sudah normal kembali,” ujar Istiono melalui keterangan tertulis, Senin (24/5/2021).
“Jadi artinya apa? Artinya bahwa mudik yang arus balik, yang menuju Jakarta dari Jawa maupun Sumatera ini, secara bertahap tidak ada penumpukan di satu hari. Jadi terbagi arusnya, hari per hari. Mengalir secara bertahap,” sambungnya.
“Volume arus kendaraan yang dari Jawa menuju Jakarta kemarin mengalami kenaikan sebesar 11%. Dan sampai malam hari ini (tadi malam) mengalami kenaikan lebih kurang 6%. Yang arus dari Sumatera menuju Jakarta kemarin mengalami kenaikan 22% dan hari Ini mengalami penurunan 20%,” tutur Istiono.
Pengetatan arus balik libur Lebaran 2021, kata Istiono, sudah berakhir hari ini. Hanya saja, pihaknya masih menunggu kebijakan dari pemerintah apakah akan memperpanjang masa pengetatan arus balik hingga 31 Mei 2021 atau tidak.
“Tanggal 24 berakhir masa pengetatan. Apakah ini akan diperpanjang hingga tanggal 31? Nah ini nanti kita menunggu kebijakan lebih lanjut ya apakah kebijakan pengetatan dilanjut sampai 31 atau tidak. Kita laksanakan yang jadi kebijakan pemerintah,” terangnya.(DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Sejumlah data pribadi WNI yang ada di BPJS Kesehatan diduga bocor. Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) diminta tak hanya urus administrasi ketika ada masalah kebocoran data.
“Saya pikir ini bukan kejadian pertama, dan kami juga sudah pernah rapatkan bahkan saya mempertanyakan proses tindaklanjut dari pencurian data yang sengaja dilakukan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab melalui situs-situs online.
Dari pengamatan yang saya lihat adalah Kominfo hanya melakukan pendalaman terkait dengan persoalan kebocoran data atau melakukan koordinasi untuk pembenahan secara administrasi, saya pikir membenahi secara administrasi bukan efek jera untuk melindungi data pribadi kita,” kata anggota Komisi I DPR RI, Yan Permenas Mandenas kepada wartawan, Jumat (21/5/2021).
Yan mendesak Kemenkominfo melakukan tindakan tegas terhadap para pelaku pencurian data. Hal itu dilakukan demi melindungi data pribadi WNI.
“Saya pikir ini yang perlu diseriusi oleh Kominfo dengan BSSN sejauh mana kinerja mereka dalam melindungi, agar negara kita, rakyat kita, pemerintah kita tidak mengalami situasi ini dengan kebocoran data,” katanya.(DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Perkumpulan Kader Bangsa menggandeng Akar Rumput Strategic Consulting (ARSC) melakukan survei kelanjutan kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Setujukah Jokowi memimpin tiga periode?
Survei digelar pada 26 April hingga 8 Mei 2021 melalui wawancara telepon. Sebanyak 1.200 responden dipilih secara acak di 34 provinsi. Margin of error survei ini kurang-lebih 2,9 persen.
Peneliti ARSC Bagus Balghi menjelaskan publik tidak mendukung wacana amandemen perubahan masa jabatan presiden. Berdasarkan survei, Bagus mengatakan publik tidak lagi membayangkan Jokowi tampil pada Pilpres 2024.
“Dalam bayangan publik, Presiden Jokowi juga tidak lagi menjadi kontestan di Pemilu 2024, baik sebagai calon presiden (tiga periode) maupun sebagai wakil presiden,” kata Bagus.
Bagus menyampaikan faktor Jokowi menjadi penting dalam pemilihan calon presiden (capres) mendatang. Jokowi juga dinilai publik bisa menjadi ‘king maker‘ pada kontestasi capres berikutnya. Bagus mengatakan pemilih mempertimbangkan sosok capres yang menjamin berlanjutnya program-program Jokowi.
“Sosok calon presiden yang menjamin berlanjutnya program-program Presiden Jokowi, terutama program strategis untuk publik, turut menjadi pertimbangan pemilih,” ujarnya.(DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Pemimpin Hamas, Ismail Haniyeh, menyurati Presiden Joko Widodo (Jokowi). Haniyeh meminta Jokowi memobilisasi umat Islam dan dukungan internasional terhadap Palestina.
Juru bicara Presiden, Fadjroel Rachman, tak merespons pertanyaan perihal apakah surat tersebut sudah diterima oleh Jokowi. Namun, dia menegaskan, Jokowi sudah menyampaikan sikap pemerintah Indonesia terkait konflik Palestina-Israel.
Fadjroel mengatakan Jokowi mengutuk keras tindakan kekerasan terhadap warga Palestina. Jokowi, kata dia, juga mengutuk tindakan pengusiran paksa warga Palestina di Sheikh Jarrah.
“Hingga saat ini Presiden Joko Widodo sudah menyampaikan sikap pemerintah Indonesia pada Senin, 10 Mei 2021, yaitu mengutuk tindakan pengusiran paksa warga Palestina dari Sheikh Jarrah, Yerusalem Timur, dan penggunaan kekerasan terhadap warga sipil Palestina di Masjidil Aqsa,” kata Fadjroel kepada wartawan, Jumat (21/5/2021).(DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto meluncurkan layanan darurat atau Hotline 110. Hal itu dilakukan dalam rangka untuk merespon cepat aduan masyarakat kepada aparat kepolisian.
Peluncuran Hotline 110 digelar di Mapolda Jawa Barat, Kamis (20/5/2021), yang diikuti beberapa Polda jajaran secara virtual. Sigit mengatakan peluncuran hotline dengan nomor tunggal berskala nasional itu diharapkan agar masyarakat bisa dengan mudah dan cepat mendapatkan pelayanan dari kepolisian, seperti layaknya memesan makanan Pizza.
“Hotline nomor layanan polisi 110 merupakan upaya untuk mempermudah akses masyarakat dan mempercepat respon Polri ketika dibutuhkan masyarakat. Diharapkan ke depan masyarakat mendapat pelayanan Polri semudah memesan pizza,” kata Sigit dalam keterangan tertulisnya.(DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Akhirnya Ketua KPK Firli Bahuri angkat bicara mengenai sengkarut tes wawasan kebangsaan (TWK) untuk alih status pegawai KPK menjadi ASN. Firli mengaku tidak berkomentar langsung usai Presiden Joko Widodo (Jokowi) menitahkan agar pegawai KPK yang tidak lulus TWK tidak diberhentikan karena alasan sedang bekerja.
“Yang selanjutnya saya ingin sampaikan juga terkait dengan bagaimana respons KPK terkait dengan arahan Presiden. Kami Pimpinan KPK dan Sekjen termasuk dengan seluruh pejabat struktural terus bekerja dengan tidak memberikan komentar karena kita bekerja,” ucap Firli dalam konferensi pers di kantornya, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Kamis (20/5/2021).
Sengkarut TWK itu membuat 75 pegawai KPK, termasuk Novel Baswedan, dinyatakan tidak memenuhi syarat sebagai ASN. Mereka lantas diminta menyerahkan tugas kepada atasan masing-masing sembari menunggu keputusan lebih lanjut.
Namun suara protes disampaikan Novel Baswedan dkk dengan melaporkan seluruh Pimpinan KPK ke Dewas KPK karena dianggap telah melanggar kode etik. Semua pimpinan KPK juga dilaporkan ke Ombudsman terkait dugaan maladministrasi.
Ada pula suara dari para aktivis antikorupsi mengenai nasib kasus-kasus kelas kakap di KPK. Sebab, Novel Baswedan dkk-lah yang dinilai selama ini menangani kasus-kasus itu.(VAN)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) yang juga Ketua Satgas Penanganan COVID-19 Doni Monardo mewanti-wanti terjadinya mudik Lebaran Idul Fitri 1442 H gelombang kedua. Menurutnya, larangan mudik yang hanya berlaku pada 6-17 Mei 2021 membuat banyak warga akan memanfaatkan momen saat ini untuk mudik.
“Hal lain yang perlu kita antisipasi adalah potensi terjadinya kegiatan mudik gelombang kedua. Ini juga kita ingatkan bahwa sebagian besar warga karena peniadaan mudik telah berakhir, dilanjutkan dengan pengetatan sampai 24,” ujar Doni dalam jumpa pers di RSDC-19 Wisma Atlet, Jakarta Utara, Kamis (20/5/2021).
“Dan ada potensi warga memanfaatkan waktu tersebut untuk kembali ke kampung halaman masih dalam rangka Idul Fitri,” sambungnya.(VAN)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
DPR RI menerima lagi surat Presiden (surpres) Joko Widodo (Jokowi) berisi nama-nama calon duta besar (dubes) RI. DPR memastikan akan menindaklanjuti surpres berisi nama-nama calon Dubes RI itu.
Penerimaan surpres tersebut diungkapkan dalam rapat paripurna DPR di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (20/5/2021). Rapat paripurna dipimpin Wakil Ketua DPR Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.
“Pimpinan Dewan telah menerima enam pucuk surat dari Presiden,” kata Cak Imin dalam rapat.
Satu dari enam surat yang diterima DPR adalah terkait nama-nama calon dubes tertanggal 29 April 2021. Namun tidak dijabarkan nama-nama calon dubes yang tertera dalam surat tersebut.
“Surat nomor R/19/Pres/04/2021 tanggal 29 April 2021 perihal Permohonan Pertimbangan atas Pencalonan Duta Besar dan Berkuasa Penuh Negara Sahabat untuk Indonesia,” ungkap Cak Imin.(DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo mengapresiasi peluncuran program Jembrana Kembali Jaya Plus (JKJ Plus). Menurutnya program ini dapat mendekatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
Jembrana Kembali Jaya Plus diluncurkan oleh Bupati Jembrana, I Nengah Tamba bersama Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna. Program ini melibatkan dokter, paramedis, analisis, ahli gizi, hingga tenaga kesehatan didukung 10 mobil ambulans dan 1 mobil swab RSU Negara.
“Sebuah terobosan yang patut ditiru pemerintah daerah lainnya. Memberikan pelayanan kesehatan secara mudah kepada masyarakat, sebagai implementasi nyata nilai Pancasila dalam pemerintahan. Karena salah satu tugas pemerintah adalah menjaga kesehatan dan kebahagiaan masyarakatnya. Sama rata, sama bahagia,” ujar Bamsoet dalam keterangannya, Rabu (19/5/2021).
Pernyataan ini disampaikan dalam peluncuran 10 unit ambulans JKJ Plus di Kebun Raya Jagatnatha, Jembrana. Bamsoet menjelaskan saat ini rasio antara dokter dan penduduk di Jembrana 1:7.000. Rasio tersebut ditargetkan bisa mencapai 1:3.000 sesuai rasio ideal menurut BPJS dalam masa pemerintahan I Nengah Tamba dan I Gede Ngurah Patriana Krisna.
“Melalui JKJ Plus, Pemerintah Jembrana memberikan layanan kesehatan berupa fasilitas home care, emergency medical service, dan aplikasi med care untuk konsultasi kesehatan online. Sehingga memudahkan ibu hamil melakukan konsultasi dengan dokter,” lanjutnya.(DON)