JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
“Penyediaan tempat duduk ini merupakan bagian dari upaya kami dalam mendukung mobilitas masyarakat selama Lebaran dengan tetap mengedepankan prinsip keselamatan, ketepatan waktu, dan kenyamanan. Dari total kapasitas tempat duduk kelas ekonomi yang tersedia, sebanyak 1.633.720 tempat duduk dialokasikan untuk KA ekonomi komersial, sementara 1.118.590 lainnya merupakan KA ekonomi bersubsidi atau yang mendapatkan public service obligation (PSO) dari pemerintah,” ujar Direktur Utama KAI, Didiek Hartantyo, dalam keterangan resmi, Sabtu (8/3/2025).
Selain KA kelas ekonomi, sebanyak 1.839.200 tempat duduk lainnya disediakan untuk layanan KA kelas eksekutif, bisnis, KA lokal komersial, KA Feeder, serta KA Perintis yang turut menjadi pilihan utama masyarakat dalam bermobilitas.
“Kami memahami bahwa masyarakat membutuhkan moda transportasi yang tidak hanya nyaman dan aman, tetapi juga ekonomis. Oleh karena itu, lebih dari separuh kapasitas yang kami sediakan merupakan KA kelas ekonomi dengan tarif yang lebih terjangkau,” tambah Didiek.
Lebih lanjut, Didiek menjelaskan, selama masa Angkutan Lebaran, KAI mengoperasikan 9.572 perjalanan KA selama 22 hari. Sebanyak 8.492 perjalanan merupakan KA reguler sementara 1.080 perjalanan merupakan KA tambahan.
“Dengan kapasitas yang lebih besar, KAI berharap dapat memberikan lebih banyak pilihan perjalanan bagi masyarakat yang ingin mudik. Selain itu, kehadiran KA juga membantu mengurangi kemacetan di jalan raya akibat tingginya penggunaan kendaraan pribadi, sehingga perjalanan menjadi lebih lancar,” ujar Didiek.
Hingga 8 Maret 2025 pukul 07.00 WIB, KAI mencatat bahwa tiket KA Jarak Jauh yang telah terjual mencapai 1.716.005 tiket atau 49,83% dari total kapasitas yang tersedia. Sementara itu, tiket KA Lokal yang terjual mencapai 28.089 tiket atau sekitar 2,45%.
“Tingkat penjualan KA Lokal masih relatif rendah karena sebagian besar layanan baru dapat dipesan pada H-30. Bahkan ada beberapa layanan yang baru dapat dipesan H-7 sebelum keberangkatan,” jelas Didiek.
KAI juga memberikan stimulus promo diskon tiket untuk mendukung angkutan Lebaran 2025. Besaran diskon ini berkisar hingga 25% untuk penumpang yang melakukan perjalanan pada periode 7-17 Maret 2025.
“Saat ini, yang sedang berlangsung KAI menghadirkan promo spesial dengan diskon hingga 25% bagi pelanggan yang melakukan perjalanan pada periode 7-17 Maret 2025. Promo ini diharapkan dapat menjadi alternatif bagi masyarakat yang ingin mudik lebih awal dengan tarif yang lebih terjangkau. Untuk informasi detailnya pelanggan dapat mengakses aplikasi Access by KAI,” tutup Didiek. (MON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Anne menjelaskan tiket kereta yang masih tersedia umumnya untuk perjalanan dari Jawa ke Jakarta, serta tiket perjalanan yang jauh-jauh hari sebelum Lebaran dari Jakarta ke Jawa juga masih tersedia.
“Untuk perjalanan seperti mudik dari Jakarta ke Jawa dari H-3 sampai H-1 mayoritas sudah terjual habis,” katanya.
KAI juga menghadirkan promo spesial dengan diskon hingga 25% bagi pelanggan yang akan melakukan perjalanan pada periode 7-17 Maret 2025. Promo ini diharapkan dapat memberikan alternatif bagi masyarakat yang ingin mudik lebih awal dengan tarif yang lebih terjangkau.
Tiket kereta yang telah terjual untuk periode angkutan Lebaran 21 Maret hingga 11 April 2025 sebanyak 1.710.458, dari total yang disediakan sebanyak 4.591.510 tiket.
“Jadi sampai saat ini totalnya adalah 1,7 juta tiket yang terjual dari 4,5 juta tiket yang disediakan,” kata Vice President Public Relations PT KAI Anne Purba di KAI Jakarta Railway Centre, Jakarta Pusat.
“Kami ingin memberikan pilihan terbaik bagi pelanggan yang ingin mudik lebih awal tanpa harus menunggu puncak arus mudik Lebaran. Dengan promo ini, masyarakat bisa menikmati perjalanan dengan tarif yang lebih hemat dan tetap mendapatkan layanan terbaik dari KAI,” tambah Anne.
Tarif Promo KAI
1. Surabaya ke Bandung mulai Rp 277.000
2. Jakarta ke Garut mulai Rp 93.000
3. Jakarta ke Semarang mulai Rp 172.000
4. Surabaya ke Jakarta mulai Rp 450.000
5. Bandung ke Malang mulai Rp 262.000
6. Bandung ke Solo mulai Rp 217.000
7. Bandung ke Jakarta mulai Rp 93.000
Syarat Promo
1. Pembelian tiket dengan tarif diskon ini dapat dilakukan di semua saluran penjualan pada tanggal 7-17 Maret 2025.
2. Tarif diskon berlaku untuk periode keberangkatan 7-17 Maret 2025.
3. Tarif diskon tidak berlaku untuk kelas layanan Kereta Luxury, Suite Class Compartment, Priority, Imperial, Panoramic, dan/atau Kereta Wisata lainnya.
4. Diskon tidak berlaku pada tarif khusus dan tidak dapat digabungkan dengan reduksi dan/atau diskon lainnya.
5. Tiket dengan tarif diskon ini dapat dibatalkan dan diubah jadwalnya sesuai dengan aturan yang berlaku.
6. Jadwal dan daftar kereta yang mendapatkan diskon dapat dilihat melalui aplikasi Access by KAI.
7. Promo berlaku selama alokasi tiket dan tarif diskon masih tersedia. (DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Pertemuan berlangsung di Istana Presiden Jakarta, Kamis (6/3/2025). Menurut keterangan dalam akun Sekretariat Kabinet, pertemuan Prabowo dengan para pengusaha kakap tersebut membahas kondisi perekonomian Indonesia dan dunia.
Termasuk, program-program andalan pemerintahan Presiden Prabowo Subianto. Mulai dari Danantara hingga makan bergizi gratis.
Presiden Prabowo Subianto hari ini menerima sejumlah pengusaha kakap tanah air. Mengutip dari akun Instagram Sekretariat Kabinet @sekretariat.kabinet, para pengusaha yang hadir dalam pertemuan itu antara lain Anthony Salim, Sugianto Kusuma, Prajogo Pangestu, Garibaldi Boy Thohir, Franky Widjaja, Dato’ Sri Tahir, James Riady, dan Tomy Winata.
“Pogram-program utama yang tengah dijalankan oleh pemerintah, termasuk program Makan Bergizi Gratis, infrastruktur, industri tekstil, swasembada pangan dan energi, industrialisasi, hingga Badan Pengelola Investasi Danantara,” dikutip dari akun Instagram Sekretariat Kabinet, Kamis (6/3).
Prabowo pun mengapresiasi dukungan yang diberikan para pengusaha kakap tersebut terhadap program pemerintah, terutama terkaita kesejahteraan rakyat.
“Dalam suasana diskusi yang hangat, Presiden Prabowo memberikan apresiasi atas dukungan yang diberikan oleh para pengusaha terhadap berbagai kebijakan dan program pemerintah, terutama yang menyangkut kepentingan dan kesejahteraan rakyat,” tulis akun Sekretariat Kabinet. (VAN)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
“Dari pemeriksaan terhadap mobil boks tersebut, kami menemukan 800.000 batang rokok merek OK BOLD tanpa dilekati pita cukai, yang dikemas dalam 50 karton. Kami pun membawa sopir mobil boks dan barang bukti ke Kanwil Bea Cukai Jawa Timur I untuk pemeriksaan lebih lanjut,” ujar Kasubdit Humas dan Penyuluhan Bea Cukai, Budi Prasetiyo dalam keterangan tertulis, Senin (3/3/3035)
Berdasarkan pengakuan sopir, rokok ilegal tersebut berasal dari pabrik rokok ilegal, CV ZAJ yang berlokasi di Purwosari, Pasuruan. Untuk menindaklanjuti informasi itu, tim gabungan melaksanakan pemeriksaan lanjutan terhadap CV ZAJ, pada Jumat (28/02).
Dari pemeriksaan, tim gabungan kembali mengamankan barang bukti lainnya berupa 8 koli rokok berbagai merek yang tidak dilekati pita cukai; 83 koli etiket rokok berbagai merek; 4 unit mesin maker jenis MK-8 dan 3 unit pressure switches; 3 unit mesin hinge lid packer (HLP); 18 karton rokok merek Record yang dilekati pita cukai diduga salah peruntukan; serta sebuah mobil boks bekas mengangkut rokok ilegal yang terparkir di dalam gudang pabrik CV ZAJ.
Ditjen Bea Cukai melalui Direktorat Penindakan dan Penyidikan, Kanwil Bea Cukai Jawa Timur I, dan Bea Cukai Pasuruan, bersama dengan Puspom TNI dan Pomal Lantamal Surabaya membongkar kasus rokok ilegal, pada Kamis (27/2/2025).
Tim gabungan mengamankan sarana pengangkut berupa mobil boks di daerah exit tol Pakis Malang, Jawa Timur.
Disebutkan Budi, terhadap barang hasil penindakan berupa 50 karton atau 800.000 batang rokok ilegal tanpa dilekati pita cukai; 8 koli rokok tanpa dilekati pita cukai yang teridentifikasi tidak terdaftar sebagai merek rokok pada CV ZAJ; dan 18 karton rokok yang diduga salah peruntukan dan rokok yang tidak dilekati pita cukai telah dilakukan penarikan ke Kanwil Bea Cukai Jatim I untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Sementara itu, untuk barang hasil penindakan berupa etiket rokok berbagai merek, mesin maker, dan mesin HLP dilakukan penitipan.
“Penindakan rokok ilegal ini menegaskan komitmen Bea Cukai dalam memberantas peredaran rokok ilegal. Dengan kerja sama antarinstansi yang solid dan dukungan masyarakat, penindakan rokok ilegal tidak hanya dapat melindungi masyarakat, tetapi juga mengamankan pendapatan negara dan menciptakan persaingan usaha yang sehat dan adil bagi industri yang taat aturan,” tutup Budi. (MON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Provinsi DKI Jakarta menduduki posisi pertama sebagai provinsi dengan jumlah PHK terbanyak dengan jumlah 2.650 orang. Angka itu setara 79,70 persen dari total PHK bulan Januari.
“Pada Januari 2025 terdapat 3.325 orang tenaga kerja ter-PHK (Pemutusan Hubungan Kerja) yang dilaporkan. Tenaga kerja ter-PHK paling banyak terdapat di Provinsi DKI Jakarta yaitu sekitar 79,70% dari jumlah tenaga kerja ter-PHK yang dilaporkan,” seperti dikutip dari Satudata Kemnaker.
Daftar Provinsi dengan Jumlah PHK Terbanyak di Januari:
1. Provinsi DKI Jakarta 2.650 orang
2. Provinsi Riau 323 orang
3. Provinsi Banten 149 orang
4. Provinsi Bali 84 orang
5. Provinsi Sulawesi Selatan 72 orang
Jumlah PHK pada Januari 2025 tidak jauh berbeda dengan jumlah PHK di Januari 2024. Tahun lalu angka PHK di bulan tersebut adalah sebanyak 3.332 orang.
“Pada Januari 2024 terdapat 3.332 orang tenaga kerja yang ter-PHK (Pemutusan Hubungan Kerja). Tenaga kerja ter-PHK paling banyak terdapat di Provinsi Jawa Tengah yaitu sekitar 84,24 persen (2.807) dari jumlah tenaga kerja ter-PHK yang dilaporkan,” tulis laporan Kemnaker lainnya.
Laporan Kemnaker pada Januari 2025 tidak mencantumkan data PHK yang terjadi di PT Sri Rejeki Isman atau Sritex Group. Berdasarkan informasi Satudata Kemnaker, jumlah PHK di Januari 2025 untuk provinsi Jawa Tengah tercatat masih kosong.
Padahal menurut data yang dimiliki Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Disnakertrans Jateng) berdasarkan informasi dari kurator, sebanyak 1.065 buruh PT Bitratex Semarang terkena PHK pada Januari 2025.
(DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Dia mengungkap salah satu penyebab tingginya harga cabai rawit merah karena terganggu alur distribusi akibat curah hujan tinggi.
“Salah satu penyebab (harga cabai naik) karena memang curah hujan tinggi, distribusinya agak sulit. Tetapi kita berupaya keras supaya tetap terpenuhi. Yang terpenting adalah pada umumnya harga pangan stabil dan stok kita lebih dari cukup,” terangnya.
Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan (Zulhas) juga menemukan harga cabai rawit merah telah tembus Rp 120 ribu/kg. Mahalnya komoditas itu ditemukan di Pasar Johar Baru, Jakarta.
Harga cabai rawit merah melambung hingga tembus Rp 100 ribu/kilogram (kg). Hal ini dibenarkan oleh Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman.
“Kalau harga cabai, kami minta kepada teman-teman agar distribusinya. Ada kemarin Rp 200 ribu/kg, turun menjadi Rp 100 ribu/kg,” kata Amran di Gedung DPR RI, Jakarta Pusat, Kamis (6/3/2025).
Dalam pemantauannya, Zulhas mulanya meninjau harga bawang merah, kemudian cabai, hingga bawang putih. Dalam kesempatan tersebut, Zulhas menemukan harga bawang putih dan cabai mahal.
“100 ribu/kg? Cabai rawit?” tanya Zulhas lagi.
“Rp 120 ribu/kg,” jawab pedagang lagi.
“120 ribu/kg. Wah cabai makin naik aja ya. Bawang putih mahal sekali Rp 60 ribu per kg,” tambah Zulhas, Rabu (5/3) kemarin. (DAB)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan (Zulhas) mengatakan angka tersebut berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS). BPS memperkirakan produksi beras selama Januari-April 13,95 juta ton. Untuk itu, Zulhas meminta masyarakat tidak perlu khawatir karena stok beras melimpah hingga Lebaran mendatang.
“Apalagi (stok) beras. Panen raya beras Maret sampai April. Bahkan menurut BPS bisa surplus 2,5 juta dari Januari sampai April. Jadi produksi kuta Januari sampai April tertinggi selama 7 tahun terakhir. Kalau beras sudah aman, aman, aman nggak ada masalah,” kata Zulhas di Pasar Johar Baru, Jakarta Pusat, Rabu (5/3/2025).
Produksi beras pada periode yang sama 2019 tercatat 13,63 juta ton, kemudian pada 2020 sebanyak 11,52 juta ton, pada 2021 sebanyak 13,58 juta ton. Kemudian produksi beras Januari-April 2022 sebanyak 13,71 juta ton, 2023 sebanyak 12,98 juta ton, dan 2024 sebanyak 11,07 juta ton.
Kendati begitu, saat Zulhas memantau bahan pangan di Pasar Johar Baru, beras dibanderol di atas Harga Eceran Tertinggi (HET). Harga beras medium Rp 15.000/kg padahal HET-nya Rp 12.500/kg dan harga beras premium Rp 18.000/kg padahal HET Rp 14.900/kg.
Menanggapi hal tersebut, Zulhas memastikan akan segera menggelontorkan pasokan beras bersubsidi di pasar. “Memang tadi ada pertanyaan. Pak, udah 2 bulan SPHP nggak ada. Oh ya nanti kita turunkan (pasokannya),” terang Zulhas. (BAS)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Arahan ini dipaparkan langsung pada saat Prabowo menghelat pertemuan akbar dengan seluruh jajaran Kabinet Merah Putih. Di agenda itu, semua jajaran pemerintah mulai dari menteri, aparat hukum, hingga kepala badan berkumpul di Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat untuk mendengarkan langsung arahan Prabowo pada Selasa (5/3).
Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka buka-bukaan soal arahan Prabowo kepada jajarannya. Dia bilang, Prabowo banyak membahas progres program prioritas pemerintah, mulai dari akses pendidikan, penguatan ekonomi desa, hingga pemberantasan korupsi.
Salah satu program yang ditekankan adalah mendorong pendirian koperasi desa di seluruh daerah yang ada di Indonesia. Targetnya ada 70 ribu koperasi desa yang mau dibangun dan dapat menjadi pusat distribusi sembako hingga layanan kesehatan.
“Selain itu, didorong pula pendirian 70 ribu koperasi desa yang akan menjadi pusat distribusi sembako, obat-obatan, dan layanan kesehatan,” sebut Gibran dalam unggahannya di Instagram @gibran_rakabuming.
Pada Senin 3 Maret kemarin, Prabowo melakukan rapat terbatas soal inisiasi koperasi desa. Menko Pangan Zulkifli Hasan usai rapat juga menyatakan akan ada 70.000 desa di Indonesia yang memiliki Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih yang mau dibangun Prabowo.
Pria yang akrab disapa Zulhas itu menyatakan Kopdes Merah Putih akan membangun gudang pasokan bahan pokok dan gerai-gerai warung murah di berbagai desa. “Jadi dengan ada Kopdes itu di desa itu akan ada pusat kegiatan ekonomi dan menampung hasil pertanian di desa,” sebut Zulhas.
Zulhas bilang nantinya Dana Desa akan menjadi sumber utama pendanaan pembentukan Kopdes Merah Putih. Satu desa butuh Rp 5 miliar untuk membangun satu Kopdes.
“Jadi 1 desa diperkirakan telan anggaran Rp 3 miliar-5 miliar. Kan dana desa Rp 1 miliar per tahun, 5 tahun Rp 5 miliar. Cuma Rp 5 miliar ini diperlukan di depan, maka tadi ada Himbara bisa nanti menanggulangi dulu kemudian diangsur,” beber Zulhas.
Di sisi lain, Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi menjelaskan pihaknya akan membangun Kopdes dengan tiga cara. Pertama, membangun sebuah koperasi baru, kedua merevitalisasi koperasi yang sudah ada menjadi layak, ketiga bagi koperasi yang sudah layak pihaknya akan melakukan pengembangan.
Budi Arie yakin Kopdes Merah Putih dapat menjaga harga bahan pokok di tengah masyarakat jadi lebih terjangkau karena ada mata rantai pasok yang dipangkas.
“Dengan pembentukan Kopdes ini maka akan pangkas mata rantai distribusi barang yang efeknya merugikan konsumen dan produsen, dan bisa supaya harga makin murah di tengah masyarakat,” sebut Budi Arie di tempat yang sama. (MON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Meski begitu, dia mengusulkan THR untuk pengemudi ojol berbentuk uang tunai. Hal ini disampaikan dalam konferensi pers di Kementerian Ketenagakerjaan, Jakarta Selatan, Rabu (5/3) kemarin.
“Kita mintanya nanti adalah dalam bentuk uang tunai (THR pengemudi ojol),” kata dia.
Yassierli meyakini kebijakan terkait THR untuk ojol akan selesai dalam waktu dekat. Pihaknya masih terus melakukan koordinasi dengan perusahaan aplikator untuk menentukan skema THR bagi ojol.
“Itu yang sebagai bagian dari yang sedang kita bahas sekarang. Jadi mencari formula yang kemudian bisa meng-cover kompleksitas, dari jenis angkutannya, layanannya, kemudian jam kerjanya,” jelasnya.
Menurutnya sejumlah perusahaan aplikator siap memberikan THR kepada pengemudi ojol. “Beberapa pengusaha responnya siap. Buktinya beberapa kali kami diskusi itu ada sebuah terkait dengan kontennya itu menurut saya terjadi diskusi. Jadi bukan kekeuh-kekeuhan tapi kemudian mencoba saling memahami,” pungkasnya.
Sebelumnya, Yassierli mengatakan aturan soal skema THR untuk pengemudi ojek online dan semua pekerja gigs lainnya bakal diluncurkan minggu ini. “Sudah mau finalisasi. Minggu ini, target kami minggu ini,” sebut Yassierli ditemui di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin (3/3/2025).
Terkait bentuk THR bagi pengemudi ojol, Kemnaker pernah menyebut tidak harus berupa uang tunai, namun bisa berupa insentif lainnya. Hal ini disampaikan oleh Direktur Jenderal Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Kemnaker, Indah Anggoro Putri.
“Yang jadi challenge adalah berikan edukasi ke pekerja platform digital bahwasanya THR itu tidak selalu berbentuk uang bulat seperti yang diterima pekerja dan ASN. Bisa berbentuk uang, berupa kemudahan insentif, maupun bentuk barang,” kata dia dalam rapat kerja dengan Komisi IX DPR, Selasa (26/3/2024). (DAB)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Direktur Utama CCT, Indar Barung mengaku masih membahas lebih jauh terkait rencana pemberian diskon tarif tol. Namun ia sangat yakin jika ke depan pemberian diskon tarif tol ini diberlakukan di Tol Cimanggis-Cibitung. Terlebih mengingat bagaimana CCT pada libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025 (Nataru) kemarin sempat diskon tarif tol sesuai dengan arahan dan kebijakan pemerintah.
“Kami belum menganalisa, terus terang kalau dampaknya (kasih diskon) 20%, tapi harusnya ya tadi kebijakan, namanya arahan itu biasanya kita akan patuh. Kedua juga mungkin cuma kami yang kemarin memberikan diskresi (diskon tarif tol) di BUJT kita memberikan penurunan tarif,” kata Indar saat ditemui wartawan di Kantor CCT, Rabu (5/3/2025).
Lebih lanjut pada arus mudik Lebaran 2025, secara keseluruhan CCT memprediksi kenaikan pengguna tol hingga 49.000 kendaraan pada puncak arus mudik dan balik. Jumlah ini jauh lebih besar dari lalu lintas harian rata-rata (LHR) sebesar 38.500 kendaraan.
“Jadi rata-rata kami tahun lalu itu di sekitar 38.000, 38.500 (kendaraan). Terus untuk LHR tertinggi di 40.000 saat puncak arus mudik Nataru kemarin. Kalau kami menganalisa (mudik Lebaran) bisa sampai 49.000,” terangnya.
Bersamaan dengan itu perusahaan juga akan melakukan langkah-langkah antisipasi meliputi peningkatan kapasitas transaksi di gerbang tol, penambahan petugas layanan, penyediaan rest area sementara, serta turut membuat posko pantau kegiatan siaga arus mudik dan balik Lebaran 2025.
“Kita dari evaluasi, kami juga kemarin dapat masukan dari BPJT, kita akan menambah 3 gardu satelit di gerbang Tol Jatikarya, mobil rider akan lebih bertambah, terus juga petugas tentunya akan lebih ditambah gitu” ucapnya.
“Terus penyediaan rest area sementara, kemarin kita lumayan sukses tuh ,nggak jauh dari sini. Kita berikan di situ ada musala, toilet dan tempat parkir,” paparnya.
Hal lain yang turut dipersiapkan terkait dengan rekayasa lalu lintas apabila terdapat diskresi dari pihak kepolisian guna mengurai kepadatan lalu lintas pada saat waktu puncak arus mudik dan balik. (DAB)