JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Kepala Humas BPJS Kesehatan Rizzky Anugerah menjelaskan temuan fraud ini merupakan hasil pemeriksaan bersama yang dilakukan KPK, Tim PK-JKN BPJS Kesehatan, Kementerian Kesehatan, dan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).
Dari temuan itu, KPK menyarankan ke semua pihak untuk menindaklanjuti kasus fraud ini sesuai kewenangan masing-masing. Misalkan saja untuk KPK yang mengusut pelaku fraud untuk kemudian dilaporkan ke pihak berwajib ataupun BPJS Kesehatan dalam kewenangannya dalam memberi sanksi pelanggaran sesuai aturan.
“Sudah ada beberapa rumah sakit yang sebelumnya telah dilakukan piloting (pemeriksaan) oleh Tim PK-JKN Pusat bersama KPK, Kementerian Kesehatan, dan BPKP. Dalam kegiatan tersebut, ditemukan adanya indikasi-indikasi kecurangan yang menjadi rekomendasi dari KPK untuk ditindaklanjuti sesuai kewenangan masing-masing instansi.
Adapun jenis fraud yang dimaksud adalah klaim fiktif yang membuat jumlah tagihan perawatan yang dimintakan RS ‘nakal’ kepada BPJS Kesehatan jauh lebih besar dari jumlah seharusnya.
“Sebetulnya jenis fraud dalam Program JKN itu tidak hanya mencakup klaim fiktif. Ini sedang dilakukan proses oleh tim PK JKN,” ucap Rizzky.
Lebih lanjut ia menjelaskan modus yang digunakan rumah sakit ini untuk menaikkan tagihan klaim BPJS Kesehatan mereka termasuk menjiplak klaim pasien lain serta menambah jumlah obat yang digunakan dalam laporan klaim.
“Beberapa jenis kecurangan yang dilakukan oleh fasilitas kesehatan di antaranya memanipulasi diagnosis dan/atau tindakan, penjiplakan klaim dari pasien lain (cloning), klaim palsu (phantom billing), penggelembungan tagihan obat dan/atau alat kesehatan (Inflated bills), pemecahan episode pelayanan yang tidak sesuai dengan indikasi medis, dan lain-lain,” jelasnya.
Sementara itu, Juru Bicara KPK Tessa Mahardika menjelaskan hingga saat ini pihaknya bersama PK-JKN dan lembaga lainnya sudah memeriksa setidaknya sembilan rumah sakit terkait praktik penipuan klaim tagihan BPJS Kesehatan tersebut.
Namun tim gabungan ini sepakat untuk melakukan penanganan fraud atas tiga rumah sakit yang ditaksir menyebabkan kerugian hingga Rp 35 miliar. Ketiga rumah sakit inilah yang kemudian jadi fokus pemeriksaan KPK saat ini. (DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Menteri BUMN Erick Thohir menyebut laba BUMN meningkat dari sebelumnya Rp 13 triliun 2020 menjadi Rp 327 triliun pada 2023. Hal ini disampaikan Erick saat rapat pemaparan dengan Komisi VI DPR RI sebagai laporan kerja akhir Kementerian BUMN.
“Dari segi pendapatan, meningkat dari Rp 1.930 triliun pada 2020 ke 2023 sebesar Rp 2.933 triliun. Dengan laba bersih keseluruhan dari Rp 13 triliun pada 2020 naik ke Rp 327 triliun pada 2023,” katanya di Instagram @erikthohir, Sabtu (3/8/2024).
Dari segi aset, Kementerian BUMN tercatat memiliki aset senilai Rp 10.402 triliun pada 2023. Jumlah ini meningkat dari Rp 8.312 triliun pada 2020.
“Aset yang dimiliki Kementerian BUMN juga meningkat dari Rp 8.312 triliun pada 2020 menjadi Rp 10.402 triliun pada 2023,” tuturnya.
Pada kesempatan itu Erick menyebut ada 88 Proyek Strategis Kementerian BUMN yang sudah terselesaikan sebanyak 92% atau sebanyak 81 proyek.
“Makanya kita sejak awal me-mapping banyak hal, apa yang bisa kita selesaikan. Akhirnya lahir proyek-proyek atau target-target yang jumlahnya 88 poyek,” sebut Erick. (MON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
“Hari ini kita melihat trem otonom yang sudah sampai di Balikpapan dan ini adalah trem otonom yang akan dipakai di IKN. Trem otonom ini dijadwalkan akan masuk ke IKN pada 1 Agustus 2024. Ini dilakukan setelah proses percepatan kepabeanan selesai,” ujar Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat meninjau rangkaian trem otonom di Pelabuhan Kaltim Kariangau Terminal, Balikpapan, Selasa (30/7).
Menhub menjelaskan setelah sampai di IKN pada awal Agustus, trem otonom akan diuji coba secara internal, lalu dilanjutkan dengan uji coba bersama Presiden Joko Widodo pada 5 Agustus 2024. Kemudian, rencana pelaksanaan showcase alias unjuk kerja akan dilaksanakan pada Oktober hingga Desember 2024.
“Saya berharap semua proses ini dapat berjalan sesuai rencana. Dengan begitu, trem otonom sudah bisa beroperasi di IKN pada Hari Kemerdekaan 17 Agustus nanti, sesuai arahan Presiden,” terang Menhub.
Menhub juga menyampaikan, operasional trem otonom di IKN tahap awal akan berfungsi sebagai kendaraan pengumpan (feeder) bagi peserta upacara Hari Kemerdekaan RI. Moda transportasi ini akan beroperasi di Jalan Sumbu Kebangsaan Barat dan Jalan Sumbu Kebangsaan Timur IKN dengan kecepatan jelajah 40 km/jam.
“Semoga trem otonom ini bisa menjadi salah satu ikon transportasi cerdas di kawasan IKN. Diharapkan pula, semoga trem otonom dapat diaplikasikan di kota-kota lain di Indonesia, seperti Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Makassar, hingga Medan,” ungkap Menhub.
Lebih lanjut, Menhub menuturkan bahwa satu trainset trem otonom yang akan beroperasi di IKN memiliki tiga gerbong (cars) berkapasitas maksimal 302 penumpang. Trem otonom ini akan beroperasi searah jarum jam, dengan headway sekitar 5 menit.
“Kementerian PUPR akan segera membangun halte untuk menunjang operasional trem otonom. Halte yang akan dibangun ini tak hanya berguna sebagai tempat menaik-turunkan penumpang, tapi juga akan berfungsi sebagai tempat melakukan charging,” pungkas Menhub. (DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
“Kalau triwulan I-2024 waktu itu 5,11%, kami memperkirakan untuk triwulan II berarti antara April, Mei, Juni yang sudah selesai akan tumbuh di 5,0% atau bahkan sedikit di atas 5% year on year,” kata Sri Mulyani dalam konferensi pers Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) di Kantor Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), Jakarta, Jumat (2/8/2024).
Pendorong terbesar dari pertumbuhan ekonomi, kata Sri Mulyani adalah konsumsi rumah tangga dan investasi. Kedua hal itu diperkirakan masih memberikan kontribusi baik.
“Ekspor barang juga diperkirakan meningkat terutama untuk ekspor produksi manufaktur dan ekspor pertambangan, terutama ke dua tujuan negara emerging yang sekarang memiliki peran yang makin besar yaitu India dan Tiongkok. Ke dua negara ini merupakan mitra dagang utama Indonesia,” beber Sri Mulyani.
Ke depan, Sri Mulyani melihat peningkatan aktivitas perekonomian domestik masih akan berlanjut hingga akhir 2024. Hal ini dinilai perlu dijaga di tengah ketidakpastian kondisi g
“Karena kita memperkirakan, berarti perkiraan itu harus terus didukung oleh langkah-langkah untuk menjaganya,” ucapnya. (DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Kekayaan Trump anjlok karena nilai saham platform media sosial miliknya, Truth Social turun. Harga saham Trump Media & Technology Group anjlok sekitar 23% sejak saat itu di tengah aksi jual pasar yang lebih luas.
Nilai saham dominan Trump di perusahaan media sosial konservatif itu mencapai lebih dari US$ 4 miliar pada 19 Juli 2024, hari perdagangan terakhir sebelum Presiden AS Joe Biden mengundurkan diri dari persaingan dan mendukung Kamala Harris untuk maju. Sejak itu, nilai saham turun menjadi sekitar US$ 3,1 miliar.
Aksi jual itu terjadi karena jajak pendapat nasional dan medan tempur menunjukkan persaingan ketat antara Trump dan Kamala Harris. Saham itu telah menjadi kendaraan bagi para pedagang Wall Street untuk bertaruh pada prospek Trump kembali ke Gedung Putih, karena Truth Social dapat menjadi platform untuk komunikasi presiden jika Trump menang.
Pada Juni 2024, harga saham Trump Media sempat melonjak menyusul penampilan Biden yang buruk dalam debat. Saham tersebut melonjak lagi bulan lalu setelah Trump selamat dari percobaan pembunuhan di Pennsylvania. (DAB)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Bersama 15 kementerian dan lembaga (K/L) yang tergabung dalam Satgas PASTI, ribuan aplikasi gelap diblokir dalam tujuh tahun terakhir. “Satgas PASTI, sebelumnya disebut sebagai Satgas Waspada Investasi, telah menghentikan 8.271 pinjaman online ilegal sejak 2017 hingga Juni 2024,” tulis OJK di akun Instagram resminya, Selasa (30/7/2024).
OJK kemudian menegaskan bahwa Pinjol ilegal sejatinya adalah musuh bersama yang harus diberantas. Karena itu, mereka mengimbau masyarakat untuk berhati-hati, waspada, dan tidak menggunakan Pinjol Ilegal karena berpotensi merugikan masyarakat, termasuk berisiko menyalahgunakan data pribadi peminjam.
OJK pun meminta masyarakat yang mengetahui informasi tentang penawaran investasi, penghimpunan dan pengelolaan dana yang mencurigakan atau diduga ilegal untuk melapor kepada OJK.
“Seperti memberikan iming-iming untung tinggi yang tidak logis, segera laporkan ke Satgas PASTI melalui email: satgaspasti@ojk.go.id,” tulis OJK. (BAS)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Prabowo menyampaikan terima kasih kepada Putin karena telah menerima kedatangannya.
“Yang Mulia, terima kasih banyak telah menerima kedatangan saya,” katanya dalam keterangan tertulis, Kamis (1/8/2024).
Dalam pertemuan itu, Prabowo menyoroti hubungan persahabatan jangka panjang dan dukungan historis yang diberikan Rusia kepada Indonesia, termasuk infrastruktur dan bantuan militer. Prabowo juga menekankan komitmen Indonesia untuk memperkuat hubungan bilateral dengan Rusia.
Di sisi lain, pembahasan utama kerja sama kedua negara ini di antaranya meliputi ketahanan pangan dan energi. Selain itu dibahas juga bidang pendidikan dan terkait rencana beasiswa bagi pelajar Indonesia untuk belajar ke Rusia, serta peningkatan kolaborasi dalam pemanfaatan energi nuklir dan pengembangan pariwisata.
“Penekanan utama saya, selain ketahanan pangan, ketahanan energi, juga untuk pendidikan, dan saya berencana untuk memulai program beasiswa besar-besaran untuk mengirim siswa kami ke luar Indonesia, terutama untuk pelatihan medis,” ungkap Menhan.
“Jadi kami ingin, jika memungkinkan, mengirim para pemuda dan pemudi kami untuk belajar di universitas dan sekolah tinggi teknik di Rusia,” sambung Menhan.
Selain itu, Prabowo juga menegaskan kembali keinginannya untuk melanjutkan dan memperluas kerja sama antara kedua negara. “Saya ingin mengundang delegasi Rusia ke konferensi pertahanan dan pameran pertahanan kami pada November 2024,” tutupnya. (DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Asisten Gubernur/Kepala Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono mengungkapkan perkembangan tersebut bersumber dari ULN sektor publik, baik pemerintah maupun bank sentral, serta sektor swasta.
Dia mengungkapkan posisi ULN pemerintah pada Mei 2024 tercatat sebesar US$ 191 miliar atau setara dengan Rp 3.084 triliun yang secara tahunan mencatat kontraksi pertumbuhan sebesar 0,8% (yoy), setelah pada April 2024 terkontraksi sebesar 2,6% (yoy).
Berdasarkan Statistik Utang Luar Negeri Indonesia (SULNI) periode Juli 2024 disebutkan perkembangan ULN tersebut terutama dipengaruhi oleh peningkatan aliran masuk modal asing pada Surat Berharga Negara (SBN) internasional dan domestik, seiring dengan sentimen positif kepercayaan investor terhadap prospek perekonomian Indonesia.
“Pemerintah berkomitmen tetap menjaga kredibilitas dengan memenuhi kewajiban pembayaran pokok dan bunga utang secara tepat waktu, serta mengelola ULN secara prudensial, terukur, oportunistik, dan fleksibel untuk mendapatkan pembiayaan yang paling efisien dan optimal,” tulis laporan itu.
Jika dilihat dari negara pemberi pinjaman alias kreditur, Per Mei 2024 tercatat Singapura merupakan pemberi pinjaman paling banyak di antara negara lainnya dengan besaran mencapai US$ 54,851 miliar, bahkan lebih besar dari utang China untuk Indonesia.
Besaran utang Indonesia kepada Singapura ini tercatat mengalami kenaikan dari bulan sebelumnya yang berada di kisaran US$ 54,050 miliar. Barulah setelah itu Indonesia memiliki utang terbesar ke negara lain seperti Amerika Serikat (AS), China, Jepang, dan Hong Kong. (MON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Di tengah perlambatan dan ketidakpastian ekonomi dunia Indonesia harus mampu memanfaatkan semua instrumen dan peluang untuk mengembangkan sektor ekonomi digital.
Menurutnya di 2030 potensi ekonomi digital di Indonesia mencapai Rp 5.800 triliun nilainya. Jumlah itu tumbuh 4 kali lipat daripada saat ini.
“Saya berulang kali sampaikan soal potensi, peluang ekonomi digital Indonesia ke depan. Ekonomi digital Indonesia akan tumbuh 4 kali lipat di tahun 2030. Mencapai US$ 210-360 miliar, kalau dirupiahkan di angka Rp 5.800 triliun,” beber Jokowi dalam pembukaan FEKDIxKKI 2024, di JCC Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (1/8/2024).
Pembayaran digital, kata Jokowi juga akan meningkat 2,5 kali lipat di 2030 menjadi US$ 760 miliar atau Rp 12.300 triliun.
“Sebuah angka yang besar sekali. Kita juga didukung oleh puncak bonus demografi di 2030, 68% penduduk berusia produktif, termasuk di dalamnya gen y, gen z, dan gen alpha,” papar Jokowi. (DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan kepastian hukum menjadi kunci sukses pembentukan family office di Indonesia. Menurutnya, regulasi masih menjadi hambatan pembentukan instrumen tersebut.
“Sekarang kita membahas tentang family office, bisnis keluarga. Kami belajar dari Abu Dhabi, saya pergi ke sana, mempelajari pengalaman, kesalahan, kesuksesan Abu Dhabi. Jadi, persoalannya di sini adalah regulasi,” kata Luhut dalam acara International dan Indonesia Carbon Capture Storage Forum 2024, Jakarta, Rabu (31/7/2024).
Dia menjelaskan penyelesaian sengketa bisnis non litigasi, seperti melalui arbitrase saat ini tengah didiskusikan. Dia mendorong untuk mendatangkan hakim internasional dari Singapura, UEA, hingga Hongkong untuk menyelesaikan sengketa tanpa banding.
“Jadi, yang sedang kita diskusikan saat ini adalah semua masalah arbitrase. Kita bisa mengundang hakim internasional, seperti dari Singapura atau dari Abu Dhabi atau Hong Kong. Begitu mereka memutuskan, tidak ada lagi banding. Jadi, selesai,” terangnya. (DON)