JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Pengesahan itu diselenggarakan pada rapat paripurna, Selasa (12/4), di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta. Rapat dipimpin oleh Ketua DPR RI Puan Maharani.
Diketahui, dari 9 fraksi di DPR, sebanyak 8 fraksi menyetujui. Sedangkan penolakan datang dari Fraksi Demokrat.
“Dengan demikian 9 fraksi telah menyampaikan pendapat fraksinya masing-masing. Kini tiba saatnya kami menanyakan kepada sidang Dewan yang terhormat apakah RUU usul inisiatif Komisi II DPR RI yaitu RUU tentang Pembentukan Provinsi Papua Selatan, RUU tentang Pembentukan Provinsi Papua Tengah, RUU tentang Pembentukan Provinsi Papua Pegunungan Tengah dapat disetujui menjadi RUU usul DPR RI?” kata Puan.
“Setuju,” ujar anggota Dewan yang hadir.
Pernyataan penolakan disampaikan secara lisan oleh Sekretaris Fraksi Demokrat Marwan Cik Asan. Marwan mengatakan pihaknya meminta RUU terkait pemekaran Papua dikembalikan penyusunannya kepada pengusul, yakni Komisi II DPR RI.
“Fraksi PD meminta rancangan undang-undang terkait pemekaran Papua dikembalikan kepada pengusul,” kata Marwan.(DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Pelantikan anggota KPU dan Bawaslu 2022-2027 ini disiarkan langsung di akun YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (12/4/2022). Pelantikan digelar secara terbatas dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan yang ketat.
Pelantikan diawali dengan mengumandangkan lagu Indonesia Raya. Setelah itu, Keppres tentang Pengangkatan Anggota KPU dan Bawaslu dibacakan.
Jokowi kemudian memimpin pembacaan sumpah jabatan. Para anggota KPU dan Bawaslu mengikuti ucapan sumpah jabatan yang dibacakan Jokowi.
“Demi Allah saya bersumpah/Demi Tuhan saya berjanji. Bahwa saya akan memenuhi tugas dan kewajiban saya sebagai anggota Komisi Pemilihan Umum/sebagai anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum dengan sebaik-baiknya sesuai dengan peraturan perundang-undangan dengan berpedoman pada Pancasila dan UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945,” demikian petikan sumpah yang dibacakan Jokowi dan diikuti oleh pejabat yang dilantik.
Berikut daftar anggota KPU dan Bawaslu:
KPU:
1. Betty Epsilon Idroos
2. Hasyim Asy’ari
3. Mochammad Afifuddin
4. Parsadaan Harahap
5. Yulianto Sudrajat
6. Idham Holik
7. August Melaz
Bawaslu:
1. Lolly Suhenty
2. Puadi
3. Rahmat Bagja
4. Totok Haryono
5. Herwyn Jefler H Malonda
Jokowi sebelumnya mengatakan tahapan Pemilu 2024 sudah dimulai tahun ini. Tahapan pemilu 2024 akan dimulai pada pertengahan Juni 2022.
“Tahapan pemilu itu sudah dimulai nanti di bulan Juni 2022. Di pertengahan Juni 2022 sudah dimulai,” kata Jokowi saat memberikan pengantar rapat soal Pemilu dan Pilkada Serentak 2024, seperti ditayangkan di kanal YouTube Sekretariat Presiden, Minggu (10/4).
Jokowi mengatakan tahapan pemilu sudah dimulai 20 bulan sebelum pemungutan suara. Hal ini mengacu pada undang-undang yang berlaku.
“Karena memang ketentuan undang-undangnya 20 bulan sebelum pemungutan suara,” ungkapnya.(DAB)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
“Badan Transportasi Udara Federal Rusia telah mengizinkan maskapai Rusia untuk mengoperasikan ratusan pesawat milik asing tanpa sertifikat kelaikan udara yang sah,” kata Komisaris Transportasi Adina Valean, dikutip dari Reuters, Selasa (12/4/2022).
“Maskapai penerbangan Rusia yang bersangkutan dengan sengaja melakukannya melanggar standar keselamatan internasional yang relevan. Ini … menimbulkan ancaman keamanan langsung,” katanya.
Dia menerangkan bahwa keputusan untuk melarang maskapai penerbangan bersertifikat di Rusia, termasuk Aeroflot bukanlah sanksi lain terhadap Moskow atas invasinya ke Ukraina, tetapi tindakan yang diambil hanya berdasarkan alasan teknis dan keselamatan.
Komisi Eropa mengatakan bahwa setelah penambahan 21 maskapai Rusia, daftar hitam maskapai yang dilarang terbang di UE sekarang berisi 117 perusahaan.(VAN)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Selain itu pengusaha dan Presiden juga membahas terkait situasi ekonomi nasional yang menemui hal tak terduga. Seperti rencana pemulihan ekonomi yang terkendala akibat perang Rusia dan Ukraina.
“Beliau menyarankan kepada pengusah muda Hipmi untuk selalu beradaptasi dengan situasi yang tidak terduga yang penting pembangunan inovasi untuk anak muda harus terus jalan konsisten seperti yang beliau laksanakan,” kata dia.
Dia menyebut salah satunya dulu nikel yang sempat hanya mengirim bahan baku. Namun sekaramg mengirim bahan setengah jadi atau bahan baku baterai dan itu akan berlanjut ke mineral lain dan juga menyerap pekerjaan bagi masyarakat Indonesia yang harusnya disambut sama pengusaha muda Indonesia khususnya di HIPMI agar bisa berjalan apalagi dalam menyambut bonus demografi 2030 yang sebentar lagi dihadapi Indonesia.(DAB)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Rahmad Darmawan bukan nama baru di Rans karena pernah menangani tim ini saat masih berlaga di Liga 2 2021. Setelah Liga 2 berakhir, Rahmad Darmawan sempat melipir ke Barito Putera di sisa musim BRI Liga 1 2021.
Kini Rans sudah promosi ke Liga 1 2022 setelah menjadi runner-up Liga 2 musim lalu. Manajemen tim pun memutuskan kembali menunjuk Rahmad Darmawan.
Tim kepelatihan diisi oleh beberapa nama terdahulu seperti Mohammad Nasuha dan Bayu Eka Sari sebagai Asisten Pelatih, Nurcholis sebagai Pelatih Fisik, Yanuar Hermansyah sebagai Pelatih Kiper. Ada juga dua nama baru dalam staf kepelatihan yakni Muchammad Ulil Abror sebagai Video Analyst dan satu nama yang masih dalam tahap pembicaraan manajemen Rans.
“Terima kasih kepada Rans yang membuat saya mencetak sejarah menjadi pelatih pertama klub di Liga 1. Mudah-mudahan keberadaan saya bisa mengisi puzzle, saya tak bisa bekerja sendiri. Butuh semua support dari semua pihak,” kata Rahmad Darmawan saat memberikan keterangan pers, Senin (11/4/2022).
“Materi pemain 50-50 dari skuad lama ditambah pemain baru. Kalau nanti ada penambahan bisa saja terjadi, saat ini masih proses penjajakan dengan pemain,” ujarnya menambahkan.
Chairman Rans Raffi Ahmad menyebut bahwa penunjukkan Rahmad Darmawan adalah pilihan tepat. Faktor pengalaman pernah menangani Rans juga menjadi salah satu pertimbangan utama.
Dengan penunjukkan ini, pekerjaan rumah Rans tinggal mencari pemain. Pemain berkualitas tengah dibidik untuk memenuhi target menembus lima besar Liga 1.(DAB)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
“Jadi tes tahapan berikutnya yaitu wawancara, kami akan selenggarakan mulai hari Rabu, bertempat di KPK,” kata Ketua Tim Pansel Dwi Wahyu Atmaji di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Senin (11/4/2022).
Dwi mengatakan, dari 64 kandidat yang ikut tahap kompetensi manajerial dan sosial kultural ini, semua lolos. Para peserta mendapatkan nilai di atas kategori kurang memenuhi syarat (KMS).
“Nah hasil yang dicapai oleh para peserta seleksi kami sampaikan bahwa seluruh peserta seleksi tidak ada yang mendapatkan kategori kurang memenuhi syarat,” katanya.
Selanjutnya, Dwi memaparkan bahwa sesuai peraturan Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN), terdapat kategori dalam tahap seleksi. Pertama, memenuhi syarat (MS); kedua, masih memenuhi syarat (MMS); dan terakhir, kurang memenuhi syarat (KMS).
“Dengan rentang nilai mereka yang MS itu adalah nilainya lebih besar atau sama dengan 80 persen, kemudian masih memenuhi syarat itu rentang nilainya 68 sampai di bawah 80 atau sampai 79 koma sekian. Ketiga, kurang memenuhi syarat itu bila lebih kecil dari 68 persen,” katanya.
“Jadi seluruh peserta sebanyak 64 peserta, kan ada 10 jabatan masing-masing 6 dan 1 jabatan isinya 4 jadi totalnya ada 64. Jadi seluruh 64 peserta ini mengikuti tes tahapan berikutnya,” tambahnya.(DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Kami tidak ada rencana menyesuaikan tarif jelang Lebaran. Dan penegasan kami penyesuaian tarif itu suatu hal yang reguler,” papar Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga, Dwimawan Heru Santoso, saat jumpa pers di Kantor Jasa Marga, Senin (11/4/2022).
Heru mengatakan kenaikan tarif yang terjadi pada Maret 2022 sudah termasuk dalam rencana bisnis jangka dua tahun Jasa Marga. Hal ini menepis kenaikan lantaran menjelang perayaan hari besar.
“Karena kita melakukan penyesuaian itu bukan mau Lebaran, mau Nataru, kan nggak. Tapi sudah ada dalam business plan. Setiap 2 tahun kita ajukan,” sambungnya.
Ia pun meminta kenaikan tarif tak disangkutpautkan dengan perayaan Idul Fitri. Pasalnya sebulan sebelumnya, tarif pun sudah disesuaikan mengikuti laju inflasi.
“Jadi tolong tidak mengaitkan penyesuaian tarif dengan kebutuhan Lebaran. (Kenaikan) disesuaikan business plan laju inflasi tiap dua tahun agar tetap menjaga tingkat kelayakan bisnis jalan tol,” kata Heru.(DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
“Alhamdulillah tadi pukul 17.00 WIB situasi di depan DPR terkendali, lalu lintas bisa berjalan dengan lancar,” kata Fadil di gedung DPR/MPR, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (11/4/2022).
Fadil kemudian menjelaskan suasana terkini di Patung Kuda, Jakarta Pusat. Dia mengatakan demo 11 April di lokasi tersebut berjalan kondusif.
“Untuk lokasi di depan Istana di seputar patung kuda berjalan dengan sangat kondusif, aman, tidak ada insiden yang berarti. Sekarang juga lalu lintas sudah aman, lancar, dan normal kembali,” sebutnya.
Fadil mengimbau warga yang hendak melakukan demo agar selalu memberikan surat pemberitahuan kepada polisi. Atas pemberitahuan itu, kata Fadil, polisi bisa melakukan pengamanan dan pelayanan.
“Harapan kami selanjutnya jika ada unjuk rasa, inilah pentingnya pemberitahuan karena dengan pemberitahuan kami bisa memberi tahu elemen yang akan turun, jumlahnya, kemudian tuntutannya,” tuturnya.(DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
“Kondisi Ade Armando cukup memprihatinkan,” kata Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran dalam konferensi pers di gedung DPR RI, Senin (11/4/2022).
Kapolda menyebut Ade Armando terluka di bagian kepala. Ade Armando sudah mendapat pertolongan dari dokter rumah sakit.
“Beliau terluka di bagian kepala. Sekarang tim dokter PMJ sudah membawa beliau ke rumah sakit dan sudah mendapat pertolongan tim dokter rumah sakit,” katanya.
Ade Armando saat ini dirawat di rumah sakit. “Ade Armando dirawat di RS Siloam Semanggi,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Zulpan.
Ade Armando menjadi korban pengeroyokan di tengah-tengah aksi demo 11 April di Jalan Gatot Subroto, Jakarta. Dia mengalami luka cukup parah.
“Ade Armando benar jadi korban pemukulan di dalam aksi demo tadi. Yang pertama dipukulnya bukan petugas, tetapi oleh sesama massa aksi,” ujar Zulpan.