Madrid –
Atletico Madrid vs Real Madrid akan bertemu di Wanda Metropolitano Stadium pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2024/2025, Kamis (13/5/2025). Pada laga leg pertama, Madrid menang 2-1 di Santiago Bernabeu.
El Real tak sepenuhnya aman dengan modal kemenangan tipis di leg pertama tersebut. Atletico bisa menyingkirkan Madrid jika menang dengan selisih dua gol di leg kedua.
Atletico kerap kali menyulitkan Madrid dalam beberapa pertemuan terakhir. Kedua tim imbang secara rekor pertemuan dalam lima perjumpaan terakhir. Atletico dan Madrid menang sekali, sedangkan tiga laga sisanya imbang.
Atletico punya keuntungan bermain di kandang pada leg kedua. Dukungan publik sendiri bakal jadi suntikan motivasi untuk Atletico tampil menyerang membalikkan ketertinggalan secara agregat. Pilar Madrid, Aurelien Tchouameni, sudah mengantisipasi permainan menyerang Los Rojiblancos.
Meski begitu, Tchouameni menegaskan Madrid takkan bermain bertahan. Mereka tetap akan mengincar kemenangan. Walau hasil imbang di leg kedua sudah cukup untuk membawa Madrid lolos ke perempatfinal.
“Seluruh tim siap untuk besok, kami akan mengerahkan segalanya untuk memenangkan pertandingan. Atleti akan bermain sangat menyerang, tetapi kami tahu apa yang harus kami lakukan. Kami akan mengerahkan segalanya untuk memenangkan pertandingan,” ujar Tchouameni dikutip dari situs UEFA. (VAN)
Barcelona –
Duel Barcelona vs Benfica berlangsung di Stadion Olimpic Lluis Companys pada Rabu (12/3/2025) dinihari WIB. Raphinha bersinar usai menyumbang dua gol, sedangkan Lamine Yamal menciptakan satu gol dan satu assist.
Satu-satunya gol balasan Benfica diciptakan bek tengah veteran, Nicolas Otamendi, di babak pertama.
Barcelona dipastikan akan menghadapi Borussia Dortmund atau Lille di perempatfinal. Kedua tim bermain sama kuat 1-1 di leg pertama, dan akan menjalani laga penentuan pada Kamis (13/3) dinihari WIB.
Barcelona dua kali mengancam dalam enam menit pertama, melalui Pedri dan Lamine Yamal. Anatoliy Turbin masih mudah menangkap bola.
Inigo Martinez melakukan intersepsi krusial untuk memotong umpan silang Benfica dari sayap kiri. Setelahnya sepakan Lewandowski masih terlalu lemah
Barcelona akhirnya mencetak gol pembuka. Di menit ke-11, Raphinha menggetarkan gawang Benfica. Diawali dari liuk-liuk Lamine Yamal, bola membelah pertahanan Benfica sebelum diselesaikan Raphinha dari dekat tiang.
Barcelona 1, Benfica 0.
Keunggulan Barca hanya bertahan sebentar. Benfica langsung menyamakan skor dua menit berselang melalui Nicolas Otamendi.
Sepak pojok Anders Schjelderup dari sayap kiri melambung ke depan gawang Barcelona. Otamendi menyambar dengan sundulan yang menaklukkan Wojciech Szczesny. Skor kini 1-1.
Barcelona akhirnya kembali di depan. Winger muda Barca Lamine Yamal memperbesar skor jadi 2-1 di menit ke-27. Berawal dari tendangan bebas Pedri di sisi kiri, Yamal menguasai bola di sisi kanan lapangan.
Lamine Yamal melewati penjagaan Tomas Araujo, lalu menyelesaikan dengan sepakan kaki kiri dari luar kotak penalti. Bola tak sanggup dijangkau Trubin.
Trubin melakukan penyelamatan gemilang. Sodoran dari area D menemui Robert Lewadowski di tengah kotak penalti. Tembakan Lewandowski berhasil ditangkis.
Barcelona semakin jauh meninggalkan Benfica. Raphinha mencetak gol ketiga Barca untuk mengubah kedudukan jadi 3-1.
Tusukan Alejandro Balde diakhiri dengan sodoran ke sisi kiri lapangan. Raphinha menuntaskan dengan tembakan mendatar yang sukses bersarang di sudut bawah gawang Benfica.
Barcelona hampir menambah golnya lagi selepas turun minum. Kerja sama satu-dua Lamine Yamal dengan Dani Olmo diakhiri dengan umpan matang ke dalam kotak penalti. Namun, Trubin buru-buru keluar dari sarangnya untuk menutup pergerakan Olmo sehingga gagal melakukan penyelesaian.
Barca kembali melewatkan sebuah peluang. Umpan Lamine Yamal kepada Jules Kounde diteruskan dengan umpan silang di depan gawang. Frenkie de Jong menyambar dengan sontekan dari jarak dekat, bola melebar tipis dari gawang Benfica.
Benfica keluar dari tekanan Barcelona untuk menciptakan peluang. Sepakan Samuel Dahl diblok Inigo Martinez, bola jatuh di jalur Zeki Amadouni tapi tembakannya melenceng.
Susunan Pemain
BARCELONA: Szczesny, Araujo, Kounde, Inigo Martinez (Eric Garcia 87′), Balde, Pedri, De Jong (Casado 81′), Lamine Yamal, Dani Olmo (Gavi 70′), Raphinha, Lewandowski (Ferran Torres 70′)
BENFICA: Anatoliy Trubin, Otamendi, Dahl, Antonio Silva, Tomas Araujo, Barreiro (Florentino Luis 70′), Fredrik Aursnes, Orkun Kokcu (Belotti 70′), Schjelderup (Zeki Amdouni 56′), Vangelis Pavlidis, Kerem Akturkoglu (Renato Sanches 56′) (BAS)
Milan –
Inter Milan vs Feyenoord pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions berlangsung di Giuseppe Meazza, Rabu (12/3/2025). Si Ular memulai laga ini dengan keunggulan agregat 2-0 berkat kemenangan di leg pertama.
Inter mencetak gol cepat di menit ke-8 lewat Marcus Thuram. Feyenoord bisa menyetarakan angka dari penalti Jakub Moder di menit ke-42.
La Beneamata yang giliran mendapat hadiah penalti selepas jeda. Hakan Calhanoglu bisa bikin gol lewat titik putih pada menit ke-51.
Inter mengakhiri laga dengan kemenangan 2-1. Hasil ini membawa mereka ke perempatfinal usai unggul agregat 4-1. Inter bakal berjumpa dari Bayern Munich di 8 besar.
Tuan rumah tetap tampil menyerang meski sudah unggul secara agregat. Tekanan Inter sudah mampu berbuah gol di menit ke-8.
Gol!!! Marcus Thuram menusuk dari sisi kiri. Ia lalu melepas sepakan terukur yang bersarang ke pojok kiri gawang Feyenoord.
Inter hampir menggandakan kedudukan lewat sepakan Mehdi Taremi. Namun, Roman Wellenreuther masih bisa menepis bola.
Feyenoord berusaha lepas dari tekanan Inter. Hugo Bueno mencoba lewat sepakan jarak jauh. Yang Sommer masih sigap membendung tembakan Bueno.
Tim tamu mendapatkan hadiah pada menit ke-42. Wasit menunjuk titik putih usai Hakan Calhanoglu melanggar Jakub Moder.
Gol!!! Moder yang mengeksekusi sendiri penalti tersebut mampu menjalankan tugasnya dengan baik. Skor berubah menjadi 1-1.
Skor tersebut bertahan hingga babak pertama tuntas. Inter masih unggul secara agregat 3-1.
Inter langsung menggebrak selepas jeda. Thuram punya peluang, tapi tembakannya masih melambung.
Nerazzurri giliran yang mendapatkan penalti. Taremi dilanggar oleh Thomas Beelen di kotak penalti.
Gol!!! Calhanoglu dengan tenang mengeksekusi bola dari titik putih. Sepakannya memperdayai Wellenreuther di menit ke-51.
Thuram kembali beraksi di menit ke-70. Ia bisa melepas sepakan kencang di depan gawang Feyenoord. Gol urung terjadi karena bola menerpa mistar.
Inter tak mengendurkan serangan meski sudah unggul. Benjamin Pavard yang maju membantu serangan punya ruang. Namun tembakannya masih melambung.
Pasukan Simone Inzaghi gagal menambah gol walau terus menyerang di sisa laga. Inter menutup laga dengan kemenangan 2-1. (DAB)
Liverpool –
Pertandingan Liverpool vs Paris Saint-Germain pada leg kedua 16 besar Liga Champions berlangsung di Anfield, Rabu (12/3/2025) dini hari WIB. Tuan rumah datang ke pertandingan dengan keunggulan 1-0 dari pertemuan pertama.
Tapi keunggulan itu langsung sirna 12 menit laga kali ini berjalan. Ousmane Dembele menyamakan agregat untuk PSG dan skor seimbang ini bertahan sampai 90 menit usai, lalu hingga babak tambahan.
Pemenang kemudian ditentukan lewat adu penalti. Empat penendang PSG sukses, sementara dua eksekutor Liverpool yakni Darwin Nunez dan Curtis Jones gagal. PSG pun lolos ke perempatfinal.
Liverpool coba menggebrak. Tembakan Mohamed Salah menerima umpan dari Alexis Mac Allister masih terhalang oleh Nuno Mendes.
GOL! PSG memimpin pada menit ke-12. Bradley Barcola lolos di kanan dan menyodorkan bola ke Ousmane Dembele. Ibrahima Konate tampak sampai ke bola lebih dulu, tapi kemudian ia gagal mengamankannya dan Dembele menyambar!
Sepakan keras Ibrahima Konate pada menit ke-16 dihalau saja oleh Donnarumma. Semenit berselang PSG balas mengancam, saat Barcola tinggal menghadapi Alisson, tapi gagal menaklukkan kiper Liverpool itu.
PSG punya peluang bagus kala Dembele lolos lagi, kali ini kontrolnya kurang presisi sehingga Alisson bisa menyergap. Sementara sepakan Khvicha Kvaratskhelia pada menit ke-35 dibelokkan Ryan Gravenberch ke atas gawang.
Ancaman lain dari PSG pada menit ke-41. Sepakan Dembele kali ini diganggu Alexis Mac Allister, sehingga berakhir melebar. Babak pertama berakhir untuk keunggulan PSG.
Liverpool menaikkan intensitas tekanannya di babak kedua. Mereka sempat cetak gol pada menit ke-53 lewat Szoboszlai, tapi dianulir karena Diaz lebih dulu offside.
Sundulan Diaz lima menit berselang memanfaatkan sepak pojok belum membuahkan hasil. Bola masih bisa ditepis oleh Donnarumma.
Dua situasi bola mati jadi peluang buat Liverpool. Sundulan Jarell Quansah pada menit ke-75 melebar, sundulan lainnya empat menit kemudian membentur tiang. Namun untuk yang kedua, belakangan diketahui telah terjadi offside lebih dulu.
Tak ada gol lain di sisa waktu normal, laga dilanjutkan ke babak tambahan. PSG memulai babak tambahan dengan ancaman dari Desire Doue, yang tembakannya cuma bergulir tipis ke kiri gawang.
Liverpool lebih banyak menguasai bola, tapi PSG kembali mengancam. Kali ini dari Dembele, yang tembakannya dihalau oleh Alisson.
Skor agregat tak juga berubah setelah 120 menit. Pemenang lantas lewat adu penalti.
PSG
Vitinha – Gol
Ramos – Gol
Dembele – Gol
Doue – GOl
Liverpool
Salah – Gol
Nunez – Gagal
Jones – Gagal
Susunan pemain
Liverpool: Alisson, Alexander-Arnold (Quansah 73′), Konate, Van Dijk, Robertson, Gravenberch, Mac Allister (Jones 90′), Salah, Szoboszlai (Elliott 105′), Diaz (Gakpo 102′), Jota (Nunez 73′)
Paris Saint-Germain: Donnarumma, Hakimi, Marquinhos (Beraldo 92′), Pacho, Mendes, Neves (Ramos 120′), Ruiz (Zaire-Emery 90′), Vitinha, Barcola (Doue 73′), Kvaratskhelia (Lee 102′), Dembele
(MAD)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Penggeledahan ini berawal dari sidak yang dilakukan Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman di Pasar Lenteng Agung, Jakarta Selatan. Di sana, ia menemukan penjualan Minyakita yang harganya di atas Harga Eceran Tertinggi (HET).
“Dan dilakukan pengecekan diuji untuk ukuran isi dalam kemasan botol dan pouch, ternyata isinya hanya 700 ml sampai 800 ml, berbeda dengan yang tertera di kemasan 1 liter atau 1000 ml,” ujar Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dirtipideksus) Bareskrim Polri Brigjen Helfi Assegaf dalam konferensi pers, Selasa (11/3/2025).
Selanjutnya, dari temuan tersebut, Satgas Pangan Polri menyelidiki produsen yang memproduksi minyak tersebut. Pada Minggu (9/3), Tim Satgas menemukan lokasinya di Jalan Tole Iskandar nomor 75, Sukamaju, Cilodong, Depok, Jawa Barat.
“Kita melakukan konfirm kepada karyawan yang ada di situ memastikan apakah benar ini lokasi PT AG kemudian dipastikan bahwa lokasi itu tepat, dan setelah kita lakukan pengecekan di dalam, pengelola lokasi tersebut sudah berubah perusahaannya menjadi PT AN,” sambungnya.
Polisi kemudian menggeledah tempat tersebut. “Ditemukan barang bukti di sana berupa Minyakita yang diproduksi, dokumen-dokumen terkait penjualan Minyakita tersebut. Berdasarkan hasil penggeledahan di TKP, tim mendapatkan fakta bahwa tempat tersebut memang menyimpan dan memproduksi Minyakita kemasan dalam bentuk kemasan botol dan pouch, dengan isi yang ukurannya berbeda dengan yang tertera di label pada kemasan tersebut,” ujar Helfi.
“Dirtipideksus Bareskrim Polri selaku Satgas Pangan Polri atas perintah Bapak Kapolri akan terus melakukan upaya penegakan hukum dan pencegahan tindak pidana untuk mendukung serta mensukseskan program Asta Cita Bapak Presiden RI dalam melindungi masyarakat Indonesia sebagai konsumen serta perekonomian negara dari kerugian yang diakibatkan oleh pelaku kejahatan,” lanjutnya. (BAS)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Hal ini sebagai tindaklanjut Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 19 Tahun 2025 tentang Investasi Pemerintah pada Perum Bulog dalam pengadaan Cadangan Beras Pemerintah. Aturan mulai berlaku pada saat diundangkan 6 Maret 2025.
“@kemenkeuri telah menerbitkan PMK No.19/2025 dengan menunjuk @perum.bulog sebagai pengelola Cadangan Beras Pemerintah (CBP). Rp 16,6 triliun dari APBN #UangKita dalam bentuk investasi ke Bulog untuk membeli beras/gabah dari petani dalam negeri pada tingkat harga yang telah ditetapkan sekaligus untuk menjaga CBP,” tulis unggahan di Instagram resmi @smindrawati, Selasa (11/3/2025).
Sri Mulyani menyebut keputusan ini diambil berdasarkan hasil ratas awal tahun 2025, di mana Presiden Prabowo Subianto menginstruksikan agar ketersediaan pangan cukup menjelang Lebaran Idul Fitri. Selain itu, kesejahteraan petani juga harus ditingkatkan dengan menjaga harga beras/gabah di tingkat petani maupun konsumen.
“Peran Bulog menjadi sangat penting dan strategis,” tutur Sri Mulyani.
Sri Mulyani melanjutkan, sesuai arahan Prabowo, dana investasi di Bulog harus dikelola secara tepat, profesional dan bebas korupsi untuk menjamin kesejahteraan petani dan menjaga ketersediaan hingga keterjangkauan harga pangan nasional.
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyuntikkan Rp 16,6 triliun dana investasi untuk Perusahaan Umum (Perum) Bulog. Dana tersebut berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) untuk membeli gabah/beras petani hasil produksi dalam negeri dan meningkatkan Cadangan Beras Pemerintah (CBP).
“Bulog harus mengelola investasi ini secara tepat, profesional dan bebas korupsi,” tutur Sri Mulyani. (MON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Anggota Komisi IX DPR dari Fraksi NasDem Irma Suryani meminta Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Yassierli mengawasi perusahaan swasta dalam pencairan THR.
“Untuk perusahaan swasta pengawasan wajib dilakukan oleh para pengawas ketenagakerjaan c/q (dalam hal ini) Menteri Tenaga Kerja agar tidak ada perusahaan yang main-main dan membayar THR setelah tanggal tersebut,” ujar Irma.
Menurut Irma, instruksi Prabowo soal pencairan THR paling lambat 7 hari sebelum lebaran sudah tepat. Artinya, THR harus sudah diterima sebelum tanggal 24 Maret 2025.
“Namun untuk BUMN dan BUMD juga ASN artinya Kemenkeu juga harus menyediakan anggarannya segera agar sebelum tanggal tersebut THR sudah bisa diterima,” katanya.
Sebelumnya, Prabowo memerintahkan THR diberikan kepada pekerja swasta, BUMN, dan BUMD paling lambat H-7 lebaran. Diperkirakan lebaran Idul Fitri jatuh pada 31 Maret 2025, sesuai prediksi Menteri Agama Nasaruddin Umar.
“Jadi saya sampaikan sebagai berikut yang pertama, saya minta agar pemberian THR bagi pekerja swasta, BUMN, BUMD diberi paling lambat tujuh hari sebelum hari raya Idul Fitri,” kata Prabowo di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (10/3).
Terkait besaran dan mekanismenya, Prabowo mengatakan akan disampaikan oleh Menaker Yassierli. Aturan itu akan disampaikan rinci melalui surat edaran.
“Besaran dan mekanismenya nanti disampaikan Menaker melalui surat edaran,” ujarnya.
Pada saat yang sama, Prabowo juga resmi mengumumkan pemberian bonus hari raya (BHR) Lebaran 2025 kepada pengemudi ojek online dan kurir online. Bonus itu berupa uang tunai dan diberikan berdasarkan keaktifan pengemudi dan kurir online. (DON)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
KPK sedang mengusut kasus dugaan korupsi pada Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten (BJB). Dugaan rasuah di Bank BJB yang diusut berkaitan dengan pengadaan iklan.
“Terkait dugaan korupsi pengadaan iklan,” kata Wakil Ketua KPK Fitroh Rohcahyanto saat dihubungi Selasa (11/3/2025).
KPK menyatakan ada lima orang tersangka dalam kasus korupsi di Bank BJB. Kelima tersangka itu terdiri dari dua klaster.
“Sudah tersangkanya, sekitar lima orang. Ada dari penyelenggara negara dan ada dari swastanya,” kata Jubir KPK Tessa Mahardhika di gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Senin (10/3).
Tessa belum memerinci identitas para tersangka. KPK menjanjikan akan membuka duduk perkara kasus korupsi di Bank BJB pekan ini.
“Belum bisa dibuka, nanti. Ya nanti, jelasnya pada saat hari Kamis atau hari Jumat. Ya nanti, pastinya rekan-rekan akan tahu pada saat perkara ini dirilis di hari Kamis atau hari Jumat nanti,” katanya.
Dalam kasus ini, KPK juga telah melakukan penggeledahan sejumlah lokasi di Bandung, Jawa Barat. Salah satu lokasi yang digeledah ialah kediaman dari Mantan Gubernu Jawa Barat Ridwan Kamil (RK).
RK juga telah buka suara terkait penggeledahan di rumahnya. RK mengaku siap mendukung proses hukum yang dijalankan KPK.
“Bahwa benar kami didatangi oleh tim KPK terkait perkara di BJB,” kata Ridwan Kamil dalam keterangan tertulis, dilansir detikJabar.
“Tim KPK sudah menunjukkan surat tugas resmi, dan kami selaku warga negara yang baik sangat kooperatif dan sepenuhnya mendukung dan membantu tim KPK secara profesional,” sambung RK. (BAS)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Hendra Setiawan mengungkapkan alasan menerima tawaran menjadi pelatih Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani. Salah satunya, Hendra paham soal tantangan menjadi pemain profesional.
“Iya, untuk All England dan Swiss ini saya mendampingi Sabar/Reza di-support sama Waroeng Steak,” kata Hendra saat dikonfirmasi detikSport, Senin (10/3/2025).
Legenda hidup bulutangkis itu mengaku punya pertimbangan sampai akhirnya menerima tawaran menjadi pelatih Sabar/Reza.
“Pertama mereka minta saya bantu. Kebetulan mereka juga enggak ada pelatih. Saya juga paham jadi pemain profesional enggak gampang, jadi ya saya senang bisa bantu-bantu mereka juga, dan dari mereka juga semangat selama persiapan ke Eropa ini,” Hendra menjelaskan.
Selama 35 tahun berkarier, Hendra Setiawan sudah pernah menjadi pemain pelatnas maupun nonpelatnas. Ketika keluar dari pelatnas, Hendra dihadapkan pada urusan mengatur biaya untuk mengikuti turnamen ke luar negeri hingga tak jarang tanpa pendampingan pelatih selama mengikuti turnamen.
Meski begitu, Hendra sukses mencetak beragam prestasi dari mulai BWF World Tour hingga kejuaraan beregu, termasuk di multievent. Nah, dalam peran barunya sebagai pelatih, Hendra menyatakan tak memiliki target untuk Sabar/Reza, khususnya di All England 2025?
“Enggak (ada target). Ini pertama kali mereka (Sabar/Reza main di sini (All England) jadi ya semoga bisa main maksimal saja,” kata Hendra Setiawan, yang pernah dua kali memenangi All England di 2014 dan 2019 ini. (MAD)
JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
MotoGP sudah mulai bergulir pada pekan lalu. Chang International Circuit, Buriram, menjadi sirkuit yang membuka persaingan musim ini dalam seri MotoGP Thailand 2025.
Marc Marquez tampil dominan dalam seri pembuka tersebut. MM93 bukan cuma berjaya merebut pole position dalam kualifikasi tapi sekaligus merebut kemenangan MotoGP Thailand 2025 dalam sprint dan race utama.
Dengan hasil tersebut, rider baru tim pabrikan Ducati itu kini memuncaki klasemen MotoGP 2025 untuk sementara dengan raihan sempurna. Marc Marquez untuk sementara mengungguli adiknya sendiri, Alex Marquez.
Dalam sprint race dan race utama di Buriram, Alex Marquez harus rela diasapi kakaknya sendiri. Ia menjadi runner-up dalam kedua sesi tersebut.
Sementara itu Francesco ‘Pecco’ Bagnaia, rekan setim Marc Marquez yang musim lalu juga menjadi runner-up kejuaraan dunia, harus rela menyudahi kedua sesi balapan di posisi ketiga.
Jorge Martin, juara dunia MotoGP 2024, belum bisa ikut serta dalam balapan seri pembuka musim 2025 tersebut. Ia masih memulihkan diri dari cedera dan tampaknya masih harus menepi pada seri kedua.
Selepas MotoGP Thailand 2025, berikutnya ada MotoGP Argentina 2025. Aktivitas balap seri itu akan digelar pada 14-16 Maret waktu setempat.
Menilik perbedaan waktu, sprint race dan race utama MotoGP Argentina 2025 akan digelar menjelang waktu sahur di zona Waktu Indonesia Barat alias WIB.
Jadwal MotoGP Argentina 2025
Jumat (14/3/2025)
20:45-21:30 WIB MotoGP Free Practice 1
Sabtu (15/3/2025) WIB
01:00-02:00 WIB MotoGP Practice
20:10-20:40 WIB MotoGP Free Practice 2
20:50-21:05 WIB MotoGP Qualifying 1
21:15-21:30 WIB MotoGP Qualifying 2
Minggu (16/3/2025) WIB
01:00 WIB MotoGP Sprint Race – 12 Laps
20:40-20:50 WIB MotoGP Warm Up
21:00-21:40 WIB MotoGP Rider Fan Parade
Senin (17/3/2025) WIB
01:00 WIB MotoGP Grand Prix – 25 Laps
(MAD)