JAKARTA,KHATULISTIWAONLINE.COM
Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Bambang Brodjonegoro mengatakan masih ada 25 juta orang di Indonesia yang Buang Air Besar Sembarangan (BABS). dan ini harus menjadi perhatian seluruh pihak terkait. masih berperilaku
“Mohon maaf, saat ini di Indonesia, masih ada sekitar 25 juta orang yang masih berperilaku BABS,” kata Bambang Brodjonegoro dalam kuliah umum di Universitas Hasanuddin (Unhas), Makassar, seperti dikuti Antara, Rabu (13/2/2019).
Dia menjelaskan apa yang terjadi saat ini memang harus menjadi perhatian serius. Bambang ingin ada upaya konkret untuk mengatasi persoalan tersebut khususnya untuk Kawasan Timur Indonesia (KTI).
Dalam kesempatan tersebut, Bambang juga menjelaskan keberhasilan Indonesia menekan hingga ratusan juta pelaku BABS. Pada 2015 misalnya, di India angka orang berperilaku BABS itu masih mencapai 500 juta.
Namun pada 2018 lalu, jumlahnya menurun tajam hingga tersisa sekitar 150 juta orang. Ini tentu patut menjadi contoh untuk penanganan perilaku BABS di Tanah Air.
“Angka 150 juta bagi Indonesia itu memang masih begitu tinggi. Tapi jika dilihat dari empat tahun terakhir justru di India bisa berkurang sebanyak 350 juta. SDGs Center Unhas yang baru diluncurkan, kita harapkan bisa ikut mendorong,” jelasnya.
Untuk itu, dirinya juga mengajak seluruh pihak berkepentingan untuk sama-sama bergerak melakukan berbagai inovasi demi menekan perilaku BABS ini.(DON)
JAKARTA,KHATULISTIWAONLINE.COM
Seiring gencarnya perluasan Bandara Soekarno- Hatta, pihak Angkasa Pura II diminta selektif dalam membebaskan atau membeli lahan warga.
Pasalnya, berdasarkan informasi dihimpun khatulistiwaonline, di wilayah Desa Rawarengas, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang masih terdapat beberapa bidang lahan dan telah dikuasai oleh warga yang merupakan tanah bengkok atau tanah desa. “Setelah pembebasan untuk runway Bandara Soekarno Hatta (Soetta) yang pekerjaannya telah dimulai, berdasarkan informasi tidak lama lagi akan ada pembebasan lagi guna kepentingan perluasan bandara.
Jika informasi tersebut benar, kita berharap pihak Angkasa Pura II selaku pengelola Bandara Soekarno Hatta bersama Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Tangerang tidak sampai terperdaya atas ulah oknum tertentu yang diduga telah memperjual belikan tanah desa,” ujar seorang warga yang namanya enggan disebut.
Sebagaimana diberitakan, dugaan tanah desa yang diperjual belikan terdapat di wilayah Desa Rawa Rengas
Lahan seluas 10.000 M2 itu disebut dibeli oleh L A, warga Jakarta Timur pada tahun 1973. Informasi yang berkembang, beberapa waktu lalu tanah tersebut dijual kepada Mr X dengan harga Rp 3.4 Miliar dengan dua kali transaksi di hadapan Notaris berinisial M di Kabupaten Tangerang. Berbagai asumsi timbul dikalangan masyarakat, ada yang bilang pembeli tanah dimaksud terlalu berani dan tanpa mengetahui secara jelas status tanah.
Untuk diketahui, tanah milik LA yang dijual kepada Mr X belum termasuk lahan yang terdampak pembangunan runway 3 Bandara Soetta, namun melihat perkembangan bandara internasional tersebut, kemungkinan dalam waktu yang tidak lama lagi tanah seluas 1.000 meter persegi itu akan dibebaskan juga oleh Angkasa Pura. Oleh Mr. X selaku pembeli, nantinya harga tanah tersebut akan melonjak dan berharap mendapatkan untung besar dengan mengupayakan tanah tersebut seolah olah tidak ada masalah dan melakukan pengurusan kelengkapannya atau legalitas formal agar Angkasa Pura II membeli tanah dimaksud.
Terkait dugaan bahwa tanah yang dibeli oleh LA adalah tanah desa, pada penghujung tahun 2018 lalu, dari Redaksi Khatulistiwa mengutus Wartawan untuk konfirmasi ke Desa Rawa Rengas tapi saat itu H. Ingkil. SE selaku Kades tidak ada di tempat. (RIF)
JAKARTA,KHATULISTIWAONLINE.COM
Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta M Taufik disebut menginisiasi pertemuan dengan PKS guna membahas hasil fit and proper test cawagub pengganti Sandiaga Uno. PKS mengaku telah mengirim surat meminta waktu untuk bertemu pimpinan Gerindra.
“PKS merasa gembira Bang Taufik menginginkan masalah cawagub DKI bisa selesai pekan ini. Semoga apa yang dikemukakan Bang Taufik menjadi kenyataan,” ujar Juru Bicara Cawagub dari Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta, Achmad Yani, saat dihubungi, Selasa (12/2/2019).
Sementara, Ketua Umum DPW PKS DKI Jakarta Syakir Purnomo mengatakan pertemuan itu sejalan dengan harapan PKS. Mengingat, pada Minggu (10/2), pihaknya juga telah mengirimkan surat untuk mengagendakan pertemuan dengan Gerindra.
“Perlu diketahui bahwa DPW PKS DKI Jakarta telah mengirimkan surat kepada pimpinan Gerindra DKI Jakarta pada hari Minggu (10/2) malam dalam rangka meminta kesiapan waktu pimpinan Gerindra untuk finalisasi 2 (dua) nama cawagub mengingat ada kesepakatan bersama sebelumnya bahwa tanggal 11 Februari 2019 PKS dan Gerindra akan mengirimkan 2 (dua) nama kader PKS sebagai Cawagub kepada Gubernur Anies,” tutur Syakir.
Di sisi lain, Syakir mengatakan, dua nama cawagub itu masih dalam pembahasan dengan Gerindra. Namun, dia menegaskan, rekomendasi dan masukan dari panelis uji kepatutan tetap menjadi pertimbangan utama.
“Saat ini, keputusan dua dari tiga nama terbaik Kader PKS untuk menjadi Cawagub DKI masih dibahas bersama Partai Gerindra. Yang jelas, rekomendasi dan masukan dari panelis saat Fit and Proper Test, FGD, dan pendalaman pada Jumat malam kemarin, menjadi pertimbangan penting kami untuk dibahas bersama Gerindra,” katanya.
“Kita menghormati aspirasi, masukan, dan pertimbangan dari Gerindra terkait nama yang akan diputuskan. Karena Gerindra adalah mitra koalisi strategis, baik di level nasional maupun di Jakarta. Karenanya, pertimbangannya sangat perlu untuk didengar,” imbuh Syakir.
Sebelumnya, M Taufik disebut menginisiasi pertemuan dengan PKS guna membahas hasil fit and proper test cawagub pengganti Sandiaga Uno. Taufik ingin segera menyerahkan nama-nama cawagub kepada Gubernur DKI Anies Baswedan.
“Tadi saya menyaksikan sendiri Pak Taufik yang ambil inisiatif telepon PKS, ‘besok kita ketemuan, deh’. Pak Taufik yang minta ketemuan, segera diselesaikan,” kata Wakil Ketua DPD Gerindra DKI Syarif kepada wartawan sambil mengulas pernyataan Taufik, Senin (11/2/2019).(MAD)
JAKARTA,KHATULISTIWAONLINE.COM
Lembaga survei Charta Politika merilis hasil survei elektabilitas calon anggota DPR di daerah pemilihan DKI Jakarta 1, DKI Jakarta 2, dan DKI Jakarta 3. Sejumlah caleg perkasa pun diprediksi lolos ke Senayan.
Caleg-caleg perkasa itu di antaranya Imam Nahrawi dan Habiburokhman di DKI-I. Hidayat Nur Wahid di DKI-II dan Charles Honoris hingga Haji Lulung di DKI-III.
“Jadi di DKI-I elektabilitas paling tinggi itu ada Imam Nahrawi 15,1 persen. Kemudian nomor 2 ada Habiburokhman (6,8 persen) dan nomor tiga Eko Hendro Purnomo atau Eko Patrio dengan 3,8 persen,” kata Direktur Riset Charta Politika, Muslimin, di restoran Es Teler 77, Jalan Adityawarman, Jakarta Pusat, Senin (11/2/2019).
Survei Charta Politika itu dilaksanakan pada 18-25 Januari 2019. Survei dilakukan dengan wawancara tatap muka kepada total 2.400 responden atau 800 responden di tiap dapil. Margin of error di tiap dapil kurang-lebih 3,4 persen. Survei dilakukan di DKI Jakarta karena dianggap sebagai barometer nasional.
Sementara itu, di daerah pemilihan DKI Jakarta-II Hidayat Nur Wahid (PKS) jadi caleg nomor wahid, disusul Eriko Sotarduga (PDIP). Di dapil DKI-II ini, ada 7 kursi yang tersedia. Pendatang baru Tsamara Amany (PSI) masuk lima besar.
“Yang tertinggi ada Hidayat Nur Wahid 7,1 persen, kemudian ada Eriko Sotarduga 7 persen. Ini juga incumbent. Kemudian Biem Triani Benjamin juga ada 6,6 persen. Ini juga incumbent. Kemudian yang pendatang baru ini ada Tsamara Amany 3,3 persen. Ini sebagai pendatang baru cukup populer dan elektabilitasnya cukup tinggi di dapil II,” ujar Muslimin.
Kemudian di dapil DKI Jakarta-III, Charta Politika merilis nama caleg PDIP Charles Honoris yang unggul atas lawan-lawannya, termasuk Abraham ‘Lulung’ Lunggana, yang kini berbaju PAN. Ada 8 kursi DPR RI dari dapil DKI-III. Yusril Ihza Mahendra yang juga masuk di dapil DKI-III, elektabilitasnya hanya 7,5 persen.
“Kalau kita lihat elektabilitas tertinggi ada Charles Honoris 8,6 persen, kemudian ada Lulung 8,0 persen, kemudian ada Yusril Ihza Mahendra 7,5 persen, Darmadi ini juga incumbent 7,4 persen, kemudian Saraswati ini juga pendatang baru, sebelumnya ada di Jawa Tengah ya, 7,4 persen,” kata Muslimin.
Dari survei yang dirilis Charta Politika, caleg-caleg inilah yang diprediksi masuk ke DPR via DKI. Siapa saja mereka yang perkasa ke DPR? Berikut ini daftarnya.
Survei elektabilitas calon anggota DPR RI dapil DKI Jakarta-I:
Imam Nahrawi 15,1%
Habiburokhman 6,8%
Eko Hendro Purnomo 3,8%
Putra Nababan 3,6%
Bambang Atmanto Wiyogo 3,5%
M Yusuf Mujenih 3,5%
Survei elektabilitas calon anggota DPR RI dapil DKI Jakarta-II:
M Hidayat Nur Wahid 7,1%
Eriko Sotarduga 7,0%
Biem Triani Benjamin 6,6%
Himmatul Aliyah 6,3%
Tsamara Amany 3,3%
Masinton Pasaribu 3,1%
Okky Asokawati 3,0%
Survei elektabilitas calon anggota DPR RI dapil DKI Jakarta-III:
Charles Honoris 8,6%
Lulung AL 8,0%
Yusril Ihza Mahendra 7,5%
Darmadi Durianto 7,4%
R Saraswati Djojohadikusumo 7,4%
Adang Daradjatun 5,5%
Ahmad Sahroni 4,0%
Grace Natalie Louisa 3,1%
(DON)
JAKARTA,KHATULISTIWAONLINE.COM
Direktur Utama PT PLN Sofyan Basir hari ini akan bersaksi di sidang kasus suap PLTU Riau-1 dengan terdakwa Idrus Marham. Sebelumnya, Sofyan sudah menjadi saksi sidang dengan terdakwa lainnya.
“Saksi Sofyan Basir, Iwan Supangkat dan Sarmuji,” kata kuasa hukum Idrus Marham, Samsul Huda kepada wartawan, Selasa (12/2/2019).
Selain Sofyan Basir, Direktur Pengadaan Strategis 2 PT PLN Supangkat Iwan dan Wasekjen Partai Golkar Sarmuji juga dijadwalkan bersaksi untuk perkara tersebut. Keduanya sebelumnya juga pernah bersaksi di sidang kasus suap PLTU Riau-1 dengan terdakwa lain.
Idrus Marham didakwa menerima suap Rp 2,25 miliar dari pengusaha Johanes Budisutrisno Kotjo. Duit itu disebut jaksa diterima Idrus untuk bersama-sama mantan Wakil Ketua Komisi VII DPR Eni Maulani Saragih membantu Kotjo mendapatkan proyek di PLN.
Proyek itu sedianya ditangani PT Pembangkitan Jawa Bali Investasi (PJBI) dengan Blackgold Natural Resources Ltd (BNR) dan China Huadian Engineering Company Limited (CHEC Ltd). Kotjo merupakan pemilik BNR yang mengajak perusahaan asal China yaitu CHEC Ltd untuk menggarap proyek itu.
Sekjen Golkar itu ingin menggantikan posisi Setya Novanto sebagai Ketua Umum Partai Golkar. Idrus pun disebut jaksa mengarahkan pemberian suap dari untuk kepentingan Musyawarah Nasional Luas Biasa (Munaslub) Partai Golkar. Ketika itu, Novanto terjerat perkara korupsi proyek e-KTP, posisi Ketua Umum Partai Golkar pun goyang.(DON)
London –
Kekalahan 0-6 dari Manchester City memang meninggalkan luka mendalam untuk Chelsea. Tapi, Si Biru menganggap hasil memalukan itu sebagai pelajaran berharga.
Si Biru benar-benar tak berkutik ketika menghadapi City akhir pekan lalu. Itu menjadi kekalahan terbesar Chelsea di Premier League sekaligus untuk Maurizio Sarri selama karier manajerialnya.
Chelsea pun kini turun ke peringkat keenam klasemen sementara dan suara-suara sumbang mulai bermunculan, yang sebagian besar menyebut mereka sedang krisis. Pasalnya pada laga tandang sebelumnya, Chelsea juga kalah telak 0-4 dari Bournemouth.
Sepanjang musim ini Chelsea sudah enam kali kalah. Sempat bersaing di papan atas pada awal musim, Si Biru untuk pertama kalinya terlempar dari empat besar karena kekalahan ini, jarak dengan Manchester United di posisi keempat cuma satu poin. Chelsea kini punya 50 poin.
Gelandang Chelsea, N’Golo Kante, kecewa berat dengan hasil ini. Tapi dia sadar tak ada gunanya Chelsea berlarut akan kesedihan dan menyuntik semangat rekan-rekannya untuk segera bangkit.
“Ini sulit dijelaskan. Mereka terlalu superior buat kami. Ini adalah kegagalan kolektif. Mereka unggul segala-galanya sedari menit pertama sampai akhir. Mereka membuat perbedaan dari menit awal babak pertama dan sangat sulit bangkit dari kondisi itu,” ujar Kante seperti dikutip situs resmi Chelsea.
“Ini menjadi kekecewaan hebat dan kami harus bangkit. Sangat sulit menerima kekalahan besar, tapi masih banyak laga di depan mata yang bisa membuat kami semangat lagi dan kembali berharap untuk hasil baik di akhir musim.”
“Kami semua pasti pernah merasakan kekecewaan. Tapi, kami harus belajar dari ini dan mudah-mudahan tak akan mengulang kesalahan yang sama di masa depan,” jelas gelandang Prancis itu.(MAD)
JAKARTA,KHATULISTIWAONLINE.COM
Real Madrid masih melaju di Liga Champions. El Real selalu menunjukan performa yang spesial di kasta tertinggi kompetisi antarklub Eropa itu.
Madrid lolos ke babak 16 besar Liga Champions. Ajax yang akan menjadi lawan di perdelapan final. Leg I akan berlangsung di Amsterdam Arena pada 13 Februari. Leg berikutnya digelar awal Maret.
Eks pemain Madrid dan Ajax, Clarence Seedorf, menilai bahwa tim asal ibukota Spanyol itu menjadi unggulan pada duel kali ini.
“Real Madrid merupakan favorit karena mereka merupakan juara bertahan dan mereka mempunyai pengalaman signifikan di Liga Champions,” kata pelatih timnas Kamerin itu.
“Sekarang bukan berarti bahwa mereka akan 100 persen menang, tapi Real Madrid selalu spesial di Liga Champions,” dia menambahkan.
Madrid merupakan juara bertahan dalam tiga musim terkahir. Semua gelar itu diraih di bawah arahan Zinedine Zidane.(RIF)
Kuala Lumpur –
Persidangan skandal korupsi yang menjerat mantan Perdana Menteri (PM) Malaysia Najib Razak yang dijadwalkan Selasa (12/2) besok ditunda oleh pengadilan setempat. Penundaan ini berlaku hingga waktu yang tak ditentukan.
Penyebab penundaan adalah pengacara Najib mengajukan banding untuk urusan teknis terkait dakwaan-dakwaan yang dijeratkan kepada kliennya.
Seperti dilansir AFP dan Reuters, Senin (11/2/2019), Najib seharusnya mulai disidang untuk pertama kalinya pada Selasa (12/2) besok terkait rentetan kasus korupsi terkait perusahaan investasi negara 1Malaysia Development Berhad (1MDB) yang menjeratnya.
Ada tujuh dakwaan berlapis terdiri atas pelanggaran kepercayaan, pencucian uang dan penyalahgunaan wewenang, yang menjerat Najib untuk sidang perdananya. Dakwaan-dakwaan itu terkait dugaan aliran dana sebesar 42 juta Ringgit dari SRC International, bekas unit perusahaan 1MDB ke rekening pribadi Najib.
Pekan lalu, pengacara Najib mengajukan permohonan untuk menunda sidang perdana kliennya, karena menunggu proses gugatan banding yang diajukan terhadap putusan pengadilan negeri setempat yang mentransfer sejumlah dakwaan ke Pengadilan Tinggi Kuala Lumpur.
Salah satu pengacara Najib, Harvinderjit Singh, menuturkan kepada Reuters bahwa Pengadilan Banding pada Senin (11/2) memutuskan sepakat untuk menunda sidang perdana Najib yang seharusnya digelar Selasa (12/2) besok. Penundaan ini tidak disebut batasan waktunya.
Informasi senada juga disampaikan V Sithambaram, pengacara kriminal yang bergabung dengan tim jaksa kasus Najib. “Tidak akan ditunda terlalu lama,” sebut Sithambaram kepada AFP, sembari menyebut penundaan hanya akan berlangsung sekitar satu atau dua pekan.
Diketahui bahwa sejak pertengahan tahun lalu, Najib mulai dijerat serentetan dakwaan mulai dari pencucian uang, gratifikasi, penyalahgunaan kekuasaan dan pelanggaran kepercayaan, yang kebanyakan terkait 1MDB dan SRC International. Sejauh ini total ada 42 dakwaan pidana terkait 1MDB yang menjerat Najib.
Terhadap semua dakwaan itu, Najib bersikeras mengaku tak bersalah. Selain sidang perdana yang awalnya akan digelar pada Selasa (12/2) besok, terdapat tiga sidang kasus Najib lainnya yang dijadwalkan akan digelar tahun ini.
Menanggapi penundaan ini, pengamat Malaysia pada University Tasmania, James Chin, menyebutnya sebagai ‘kemunduran besar’ bagi pemerintahan PM Mahathir Mohamad. “Mereka membutuhkan persidangan ini untuk mendapatkan dukungan dari publik,” sebut Chin kepada AFP.
Namun pengamat Asia Tenggara dari John Cabot University, Bridget Welsh, menyebut penundaan sidang semacam ini hanyalah taktik belaka yang wajar dalam proses hukum dan diduga akan diterapkan oleh tim pengacara Najib.(ADI)
Madrid –
Pemerintah Spanyol berencana menyetujui dekrit yang memerintahkan pemindahan jasad diktator Francisco Franco dari monumen Valle de los CaĆdos atau Valley of The Fallen. Rencana pemindahan itu sebelumnya telah tertunda karena penolakan dari keluarga Franco.
Dilansir dari Reuters, Selasa (12/2/2019), setelah pemindahan disetujui, Perdana Menteri Pedro Sanchez memberi keluarga Franco 15 hari untuk memilih tempat bagi jasad diktator untuk dimakamkan kembali. Lebih dari 40 tahun setelah dia meninggal, era Franco masih menjadi subjek yang sensitif di Spanyol.
Selama pemerintahan Franco pada 1939-1975, puluhan ribu lawannya tewas dan dipenjara dalam kampanye untuk menghapus perbedaan pendapat. Sebanyak 500.000 pejuang dan warga sipil tewas dalam perang saudara.
Mengubah Valley of The Fallen, yang ditandai dengan salib setinggi 152 meter, dari monumen yang mengingatkan kepemimpinan fasis menjadi monumen rekonsiliasi untuk memeringati korban kebrutalan perang sipil, merupakan ambisi dari Partai Sosialis.
Janji Sanchez untuk memindahkan jasad Franco sebelum masa jabatannya berakhir adalah salah satu dari beberapa tindakan penting yang ditujukan untuk menarik pemilih sayap kiri, di samping menyebutkan kabinet mayoritas perempuan dan pada awalnya menerima lebih banyak migran yang diselamatkan di Mediterania.
Rencana untuk menyetujui keputusan itu muncul ketika spekulasi berkembang bahwa Sanchez mungkin akan mengadakan pemilihan awal jika pemerintahannya, yang mengendalikan kurang dari seperempat kursi di parlemen, gagal membujuk para anggota parlemen untuk mendukung anggarannya pada hari Rabu.
Keluarga Franco mengatakan bahwa jika jasad sang diktator itu disingkirkan, maka harus dipindahkan kembali di Katedral Katolik Roma Almudena di Madrid pusat. Tempat putrinya dimakamkan dan di mana keluarga memiliki ruang pemakaman. Tetapi sebuah laporan pemerintah Desember lalu menyimpulkan bahwa katedral itu tidak cocok sebagai tempat pemakaman karena alasan keamanan.
Keturunan Franco bermaksud untuk mengajukan banding atas keputusan apa pun untuk memindahkan jasad Franco.(ARF)
JAKARTA,KHATULISTIWAONLINE.COM
Komisi X DPR RI menyayangkan sikap murid SMP di Gresik, Jawa Timur yang menantang gurunya. Komisi X mengingatkan pentingnya fungsi Bimbingan dan Konseling (BK) dalam membimbing muridnya.
“Kalau hanya anak tertentu yang berperilaku negatif seperti merokok di kelas secara demonstratif itu. Maka lembaga Bimbingan dan Konseling siswa harus dihidupkan baik sarprasnya sampai dengan SDM gurunya yang berkompeten. Adapun sampai menantang gurunya berkelahi, berarti tujuan pendidikan di sekolah itu gagal, maka bisa diselesaikan di sekolah tersebut secara konperehensif dan sistematis,” kata Wakil Ketua Komisi X DPR RI Abdul Fikri Faqih melalui keterangan tertulisnya, Senin (11/2/2019).
Abdul mengatakan sekolah tersebut pantas diawasi agar perilaku serupa tidak terulang. Dia meminta Dinas Pendidikan untuk ikut bertanggung jawab atas kejadian tersebut.
“Secara kelembagaan sistem KBM (kegiatan belajar mengajar) di sekolah itu pantas disupervisi statusnya. Karena SMP maka Dinas Pendidikan ikut bertanggung jawab,” jelas Abdul.
Polisi sudah melakukan mediasi antara siswa dengan guru yang ditantangnya. Guru bernama Nur Kalim (30) memaafkan perbuatan murid menantangnya.
“Saya telah memaafkannya. Jangan diperpanjang lagi masalah ini,” kata Nur Kalim kepada wartawan di Polsek Wringinanom, Minggu (10/2).
Nur Kalim merupakan guru honorer yang mengampu mata pelajaran IPS. Gajinya nya pun terbilang kecil untuk ukuran pendapatan saat ini, hanya Rp 450 ribu per bulan.
Namun Nur Kalim tak berkecil hati. Ia tetap mengajar di SMP tersebut. Dan tahun ini adalah tahun kelima Nur Kalim mengajar di SMP PGRI Wringinanom Gresik. Untuk menambah pendapatannya, Nur Kalim juga mengajar di sekolah lain.
“Saya juga mengajar di SMP lain dan punya bimbingan belajar (bimbel) juga,” kata Nur Kalim. (DON)