SUBANG, KHATULISTIWAONLINE.COM
Para atlit Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat dari cabor taekwondo, karate, handball serta manajer dan officialnya dijamu makan malam oleh Ketua KONI Subang, Asep Rochmah Dimiyati (ARD) di Cafe Vallet miliknya, Senin malam (7)11/2022).
Jamuan makan malam ini, menurut pria yang telah memimpin KONI Subang kurang lebih dua tahun itu sebagai ajang refreshing agar saat bertanding para atlit bisa tampil rilex dan tanpa beban.
“Mudah-mudahan dengan tampil lepas, mereka para atlit bisa mempersembahkan hasil maksimal dan sekaligus mampu mengharumkan Kabupaten Subang. Khususnya dalam bidang olahraga,” beber ARD, saat ditanya disela-sela acara.
Lebih jauh ARD menerangkan, kontingen Subang menargetkan masuk delapan besar dalam Porprov Jabar XIV 2022 ini.
Target ini bukan tanpa alasan. Pasalnya, menurut pria supel dalam bergaul ini, pihaknya memiliki cabor unggulan yang diyakini mampu mendulang medali emas dari cabor beladiri, baik itu Taekwondo, Karate maupun Muathai.
“Dari cabor taekwondo dan karate kami targetkan mampu mendulang 10 emas. Kemudian Muathai sekitar 7 emas dan Gatball 6 sampai 7 emas. Jika target ini tercapai, saya rasa akan mampu mendongkrak posisi kontingen Porprov Kabupaten Subang masuk delapan besar. Tentu saja ini bakal jadi sejarah dan prestasi besar, karena pada Porprov sebelumnya kita hanya menempati posisi ke-23,” ungkap ARD.
Di lain pihak, salah seorang atlit taekwondo yang berhasil diwawancarai, mengaku sangat berterimakasih atas kepemimpinan ARD di KONI Subang. Dia menilai leadershif dan dukungannya terhadap para atlit begitu besar.
“Pak ARD itu sangat memperhatikan setiap detil tentang keperluan para atlit. Dengan demikian, saya beserta atlit-atlit lainnya juga harus menjawab kepercayaannya itu dengan cara bertanding penuh semangat, serta berusaha mengerahkan kemampuan sekuat tenaga agar tidak mengecewakannya, ” ungkapnya.
” Yang lebih utama, kami bertekad untuk mengharumkan nama Kabupaten Subang,” tutupnya. (EDY)
SUBANG, KHATULISTIWAONLINE.COM
Kabupaten Subang menjadi salah satu tuan rumah pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) XIV Jawa Barat (Jabar) yang digelar sejak minggu lalu.
Keberhasilan Subang dipercaya menjadi tuan rumah PORPROV Jabar kali ini tak lepas dari kesigapan serta kepemimpinan Asep Rochman Dimyati, SH., MH (ARD) selaku Ketua KONI, selain tentu saja dukungan pemerintah daerah setempat.
Salah satu bukti kesuksesan ARD dalam pelaksanaan PORPROV XIV Jabar tersebut adalah tersedianya venue-venue yang telah siap untuk mempertandingkan semua cabang olahraga (Cabor). Diantaranya adalah olahraga Bola Volly dan Handball.
ARD berharap, semua pertandingan olahraga yang dilaksanakan di Kota Subang bisa berjalan lancar dan sukses. Baik itu prestasi maupun dalam hal penyelenggaraannya.
“Mudah-mudahan PORPROV XIV di Kota Subang tidak mendapatkan halangan atau kendala apapun. Lantaran, saya sangat berharap para tamu-tamu dari 26 kabupaten mendapat kesan yang baik ketika pulang nanti ke daerahnya masing-masing,” beber ARD, Senin 7/11.
Pada kesempatan yang sama, ARD juga berharap, masyarakat Kota Subang juga bisa mendukung dan mendoakan semua tim kontingen Cabor Subang agar mampu membawa nama baik daerah dalam kegiatan Porprov ini. Bahkan, bisa lanjut ke level nasional,” tutupnya.
Selain meraih kesuksesan di bidang olahraga, Ketua Umum KONI Kabupaten Subang, Asep Rochman Dimyati juga mencanangkan target lain, yaitu Porprov XIV tahun 2022 ini juga bisa memberikan dampak signifikan terhadap perekonomian masyarakat Subang pasca pandemi Covid-19.
Terget ini menurut ARD bukan tanpa alasan. Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) yang digadang-gadang bakal mencalonkan diri pada Pilkada Subang 2024 ini melihat hasil hasil penelitian yang dilakukan KONI Kabupaten Subang saat pelaksanaan tuan rumah Babak Kualifikasi (BK) sejumlah Cabang Olahraga pada Tahun 2021.
Menurut ARD, di Kabupaten Subang ada tiga sektor usaha penting yang bisa didongkrak. Yakni, naiknya omset para pemilik perhotelan, kuliner dan wisata. Hal ini belum termasuk dari sektor UMKM.
“Kalau dihitung nilainya bisa menghasilkan ratusan miliar rupiah. Apalagi pada pelaksanaan Porprov sebenarnya, saya kira sektor ekonomi diprediksi bakal menghasilkan jauh lebih besar,” pungkasnya. (EDY)
SUMEDANG, KHATULISTIWAONLINE.COM
Dandim 0610/Sumedang, Letkol Inf. Hendrix Fahlevi Rangkuti mendatangi ruang belajar Paket C Yayasan Al-Sabiq di Tanjungsari, Kabupaten Sumedang, Minggu (6/11/2022).
Saat mendatangi ruangan kelas, para peserta didik dengan beragam usia itu duduk rapi dan sedikit kepanikan karena tiba-tiba sejumlah orang berseragam Tentara Nasional Indonesia (TNI) masuk kedalam kelas.
Setelah mengucapkan salam dan meminta sebentar waktu untuk berbicara, Letkol Inf. Hendrix Fahlevi Rangkuti kemudian berbicara tentang kejadian baru-baru ini terkait tawuran pelajar.
Dandim kemudian melihat catatan di ponselnya, lalu menyebutkan nama M Arif Rahman, seolah-olah pelajar tersebut terlibat dalam suatu aksi tawuran.
“Dua hari kemarin ke mana?” kata Dandim kepada Arif. “Kemarin saya di Cileunyi, Pak, di rumah Uwak.”
“Yang di foto ini bukan kamu?” kata Dandim sambil memperlihatkan foto siswa yang dicarinya.
“Bukan, Pak, saya tak pernah tawuran. “Kalau yang di berita ini siapa?” tanya Dandim meminta Arif membaca sebuah judul berita. “Kisah Arif Rahman, Siswa Paket C, Gigih Biayai Sekolah dengan Jualan Camilan Berjalan Kaki.”
“Betul ini saya, Pak,” jawab Arif. Suasana sedikit mencair setelah semua orang di dalam kelas dapat menebak apa maksud kedatangan Dandim yang sebenarnya.
Benar Dandim sengaja datang untuk menemui Arif. Dia memberikan santunan kepada Arif karena terkesima dengan kegigihannya sekolah biaya sendiri sambil berjualan tak henti.
Kunjungan Dandim yang sebenarnya itu lantas disambut riuh tepuk tangan teman-teman Arif di ruang kelas tersebut.
“Saya mendengar, melihat, dan membaca, salah satu dari siswa di sini begitu gigih.” Ucap Dandim.
“Saya terharu dengan kegigihan Muhammad Arif Rahman, harus sekolah dan mengisi waktu untuk berjualan,” katanya.

Menurut Dandim, model-model pemuda seperti M Arif Rahman harus menjadi inspirasi bagi kaum muda lainnya.
Sebab, kata Dandim, Arif memiliki visi yang jauh di tengah segala keterbatasan.
Dandim kemudian memberikan sejumlah bingkisan dan uang santunan kepada Arif agar pelajar kelas 11, setara SMA, itu bisa tetap semangat bersekolah.
Arif adalah pelajar yang hidup dari jualan camilan dalam bungkus kecil Rp2.000-an. Dia sudah berjualan sejak duduk di bangku SMP, setidaknya telah 4 tahun dia berjualan untuk tetap bisa sekolah.
Dia menjajakan dagangannya dengan berjalan kaki. Dari Tanjungsari, dia berjalan ke Jatinangor atau ke Rancaekek, Kabupaten Bandung.
Dandim berharap dari kegigihannya menjadi role model bagi para pelajar lainnya untuk tidak pantang menyerah dan memiliki kegigihan dalam menempuh ilmu di sekolah. (EDY)
SUMEDANG, KHATULISTIWAONLINE.COM
Didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Sumedang Herman Suryatman, Gubernur Jawa Barat M Ridwan Kamil meninjau pembangunan Menara Kujang Sapasang yang berlokasi di Panenjoan, Desa Jemah, KecamatanJatigede, Jum’at (4/11).
Gubernur mengawali kunjungannya dengan berjamaah Salat Jumat di Mesjid Al-Kamil. Oleh karena itu, kehadirannya menarik jemaah yang hadir sehingga tidak menyia – nyiakan waktu tersebut dan warga memanfaatkan momen tersebut ingin berfoto dengan orang nomor satu di Jawa Barat itu.
Setelah meninjau langsung detail kemajuan pembangunan Menara Kujang Kembar Sepasang, Gubernur Ridwan Kamil mengatakan, menara tersebut merupakan kebanggaan Jawa Barat yang akan berdiri megah dengan pemandangan Waduk Jatigede.
“Menara Kujang akan menjadi ikon Jawa Barat. Kalau Jakarta mempunyai Monumen Nasional (Monas), Sumedang mempunyai Menara Kujang Sepasang dan Mesjid Al-Kamil,” tuturnya.
Ia bersyukur bahwa pembangunan mesjid telah selesai, bahkan sudah digunakan oleh umat untuk beribadah “Alhamdulilah Mesjid Al-Kamil sudah bisa dipergunakan. Kurang lebihnya nanti kita sempurnakan. Intinya mudah-mudahan kalau sering digunakan tempatnya pun akan terpelihara, selamat, barokah,” ujarnya.
Ia juga berharap khususnya kepada warga yang terkena dampak pembangunan Waduk Jatigede dapat mengambil manfaat dengan hadirnya ikon wisata Jatigede tersebut.
“Mudah-mudahan warga di sini yang dulu terpindahkan karena program sekarang kembali ke sini punya kebanggaan. Warga lokal yang akan menerina manfaat nomor satunya. Nomor sekiannya boleh dari wilayah-wilayah lain,” kata Gubernur.
Gubernur mengabarkan, Jawa Barat sedang berada di kondisi baik, dalam kesehatan dan perekonomiannya sehingga harus tetap dipertahankan menghadapi resesi global.
“Dunia akan gelap oleh resesi. Oleh karena itu, tidak ada aktivitas ekonomi. Negara lain boleh gelap, Indonesia harus tetap terang. Kita jaga komunikasi. Kalau ada apa-apa umaro dan masyarakat saling musyawarah,” katanya.
Ia mengungkapkan, Menara Kujang Sapasang rencananya akan diresmikan awal Tahun 2023.
“Mudah-mudahan awal tahun akan diresmikan. Setelah itu silakan dimanfaatkan dengan baik,” katanya.
Sementara itu, Sekda Herman Suryatman mengatakan, kedatangan Gubernur Jawa Barat dalam rangka menjaga kualitas Menara Kujang Sapasang sehingga ia banyak memberikan direktif (arahan) kepada para pelaksana di lapangan.
“Jadi yang melakukan monitoringnya juga bukan hanya tingkat kabupaten. Tapi langsung oleh Pak Gubernur, nongkrongin, untuk memastikan Menara Kujang Sapasang sesuai harapan,” ucapnya.
Dikatakan Sekda, Gubernur bahkan memperhatikan sampai hal-hal yang kecil seperti pada ornamen di Jembatan dan Kujang Sapasang.
“Tentu tugas kita di Kabupaten Sumedang melalui Dinas PUPR dan Perkim bisa menindaklanjuti apa yang sudah diarahkan Gubernur dengan mengawal pekerjaan kontraktor,” ujarnya.
Sekda melihat, Kedatangan Gubernur untuk melihat semata-mata menjamin kualitas dari Menara Kujang Sapasang ini.
Sebagaimana harapan Gubernur, Sekda pun menginginkan agar nantinya Menara Kujang Sapasang bisa menjadi kebanggan Sumedang dan Jawa Barat serta menjadi destinasi wisata Jawa Barat bahkan nasional.
“Menara Kujang Sapasang merupakan Legacy yang luar biasa dari Pak Gubernur Pak Bupati dan Pak Wakil Bupati. Ini salah satu bentuk perhatian Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Kabupaten Sumedang kepada warga masyarakat di Jatigede,” katanya.
Ia mengatakan, warga yang terkena dampak pembangunan pada waktu lalu akhirnya diberikan peluang untuk mengelola sektor pariwisata. “Tentu di dalamnya akan berkembang UKM sebagai penunjang dari pariwisata. Multiplier effect-lah insyaallah,” ucapnya.(EDY)
KAB. BOGOR, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Kainduk PJR AKP Budi mengatakan peristiwa itu terjadi pada pukul 16.40 WIB sore tadi. Pengendara kendaraan ketiga dilaporkan mengalami luka berat dalam kecelakaan itu.
“Jumlah korban satu orang luka berat pengemudi kendaraan Toyota Fortuner bernopol F-470-N,” kata Budi melalui keterangannya, Kamis (3/11/2022).
Kecelakaan diduga diakibatkan pengendara kendaraan ketiga kurang konsentrasi. Kecelakaan bermula saat ketiga kendaraan melaju dari arah Jakarta menuju Ciawi, Kabupaten Bogor.
“Setiba di tempat kejadian perkara (TKP) pengemudi, kendaraan ketiga diduga kurang konsentrasi lanjut oleng ke kiri lajur 1,” ucapnya. (MAD)
MAJALENGKA, KHATULISTIWAONLINE.COM
Ganjar Pranowo untuk Presiden 2024 terus digaungkan di wilayah Jawa Barat. Kali ini, Koordinator Wilayah (Korwil) Mak Ganjar Jawa Barat, Nurapsi mengajak emak-emak di Majalengka untuk menjawab tantangan besar di masa depan, yaitu tentang kemandirian bangsa, khususnya di bidang kesehatan, terutama isu stunting di Indonesia.
Pesan itu disampaikan Nurapsi saat menggelar agenda lanjutan konsolidasi Ganjar Pranowo untuk Presiden 2024 dengan tajuk ‘Dzikir dan Doa Bersama Untuk Negeri Bersama Mak Ganjar’ di Desa Cidenok, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.
“Dalam balutan dzikir dan doa bersama untuk negeri, kita mengajak seluruh emak-emak di Majalengka untuk peduli mengatasi persoalan bangsa, salah satunya adalah stunting,” kata Nurapsi, Kamis (3/11/2022).
Majalengka dipilih sebagai tempat konsolidasi Ganjar Pranowo, sebab Nurapsi menilai, mayoritas masyarakat antusias terhadap sosok Ganjar Pranowo, yang terlihat dari ribuan warga dari kalangan emak-emak yang hadir.
“Mayoritas emak-emak di sini sudah mengenal sosok Pak Ganjar, dan mereka berharap besar kepada Pak Ganjar untuk dapat memimpin bangsa ini lebih baik lagi,” tambah Nurapsi.
Senada dengan Nurapsi, Hambali selaku tokoh masyarakat di Desa Cidenok tidak meragukan lagi kinerja Ganjar Pranowo dalam memimpin Jawa Tengah selama dua periode.
“Kinerjanya yang mendukung dan membela masyarakat kecil, yang programnya sampai dengan ke lapisan bawah, yang tadi saya lihat seperti jogo tonggo yang menjamin kesehatan dan keamanan masyarakatnya, program yang tidak saya rasakan di Desa Cidenok.Saya harap, program jogo tonggo seperti itu bisa diaplikasikan di seluruh Indonesia,” ujar Hambali. (EDY)
GARUT, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Rohimah dibebaskan warga dari rumah majikannya berinisial J dan L di Perumahan Bukit Permata, Cilame,Ngamprah, Bandung Barat, pada Sabtu (29/10/2022) lalu. Aksi dramatis saat petugas bersama masyarakat menyelamatkan Rohimah dengan membuka paksa pintu rumah, terekam dalam rekaman video amatir yang tersebar di media sosial.
Asep Muhidin, kuasa hukum Rohimah mengungkapkan, jika sebenarnya warga setempat sudah curiga ada yang tak beres di rumah tempat Rohimah bekerja sejak lama. “Jadi Bu Rohimah ini, sudah kerja di rumah itu lima bulan. Pengakuannya, mengalami kekerasan sejak dua bulan terakhir,” ucap Asep kepada wartawan, Senin (31/10/2022).
Kecurigaan warga itu, terjadi sekitar dua bulan lalu. Asep mengatakan, ada warga yang sempat melihat Rohimah hujan-hujanan beberapa kali di malam hari. “Selain itu, ada juga anak kecil yang ketakutan. Anak itu ngadu ke mama-nya. Kenapa si bibi itu, mukanya seperti pocong,” kata Asep.
Asep menjelaskan, hal tersebut karena wajah Rohimah babak belur. Terdapat luka lebam di bagian wajahnya. Untuk menutupi itu, Rohimah menggunakan bedak, agar terlihat samar. Namun, rupanya terlihat seperti pocong sehingga membuat anak kecil tersebut ketakutan.
“Nah dari situ, warga mulai mengawasi. Mereka juga sempat mendengar sering ada suara jeritan dan tangisan di malam hari, dari rumah tersebut,” katanya. (MAD)
KAB. BOGOR, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Seorang remaja diduga anggota geng motor berinisial F (16) diamankan warga di Kampung Cikaret, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor. Dia ditangkap setelah sebelumnya sempat berteriak-teriak memprovokasi warga setempat.
“Jadi dia bersama beberapa temannya kurang lebih 3 motor itu pada Minggu (30/10) sekitar jam 00.30 WIB berteriak-teriak mencoba memprovokasi warga,” kata Kapolsek Cibinong AKP Adhimas Sriyono Putra kepada wartawan, Senin (31/10/2022).
Kemudian warga mengejar gerombolan remaja anggota geng motor tersebut. Karena dikejar warga, gerombolan geng motor itu kabur dan panik hingga salah satu anggotanya terjatuh. Setelah jatuh, dia berhasil diamankan oleh warga setempat.
“Mendapat respons dari warga yang poskamling, kabur mereka dan salah satu anak jatuhlah setelah panik, akhirnya diamankan sama warga,” ucapnya.
Pelaku kemudian diamankan di Mapolsek Cibinong untuk dimintai keterangan lebih lanjut. Polisi sedang mengembangkan kepada anggota-anggota geng motor lainnya.
“Sementara sudah kita amankan, kita sedang berupaya untuk mengembangkan. Karena memang terduga ini sudah A1 salah satu anggota geng motor. Kita sedang kembangkan lagi kita telusuri ke teman-temannya yang lain,” pungkasnya.(MAD)
SUMEDANG, KHATULISTIWA ONLINE.COM
Polres Sumedang melaksanakan upacara peringatan Sumpah Pemuda ke 94 di halaman Mapolres, Jumat (28/10/2022).
Mengusung tema Bersatu Membangun Bangsa, upacara peringatan Sumpah Pemuda di Mapolres Sumedang dipimpin oleh Waka Polres Kompol Endar Supriyatna, S.I.K.
Wakapolres Sumedang mengatakan, bahwa upacara peringatan Sumpah Pemuda ke 94 ini dilaksanakan untuk mengenang akan jasa pemuda dan pemudi bangsa dalam memerdekakan Indonesia.

“Momentum peringatan hari Sumpah Pemuda ini agar meningkatkan semangat kita semua sebagai pemuda bangsa dalam membangun Indonesia ke arah lebih baik,” ujar Endar.
“Sebagai Polri kita harus meningkatkan semangat, dalam mewujudkan pelayanan yang lebih baik terhadap masyarakat,” tambahnya.
Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda diikuti oleh seluruh personil Polres Sumedang dan berjalan dengan tertib.(EDY)
SUMEDANG, KHATULISTIWA ONLINE.COM
Rotasi dan mutasi bagi aparatur sipil negara (ASN) adalah hal biasa, yang salah satu tujuannya dalam rangka penyegaran.
“Selamat datang dan bertugas kepada Kepala Puskesmas Tanjungkerta yang baru dr. Dewi Nurmalasari Aryanti, M.M.KES yang merupakan kampung kelahirannya dan sebelumnya bertugas di Puskesmas Buahdua,” ujar Camat Tanjungkerta, Asep Taufik dalam sambutannya.
“Dengan kecintaan di wilayahnya sendiri, penanganan pelayanan kesehatan bisa bertambah lebih baik, selain itu program edukasi secara dekat kepada masyarakat menjadi luarbiasa maksimal,” tambah Camat.
Sementara dr. Dewi Nurmalasari Aryanti mengatakan, setelah berkeliling menjalankan tugas sebagai ASN, dia harus siap ditempatkan dimana saja.

“Alhamdulillah, saya ini ditugaskan di tempat asal dilahirkan saya, walau pun sebelumnya tidak begitu jauh dari daerah sekarang ini,” katanya kepada Khatulistiwaonline.com Jumat (28/10/2022).
“Hampir sepekan ditugaskan di Tanjungkerta, tentu ini merupakan tantangan kerja harus lebih baik apa lagi di daerah sendiri,” sambungnya seraya menyebutkan walau dimanapun kerja tentu harus penuh kesungguhan dan saat ini masih tahap evaluasi terkait program yang sudah berjalan seperti apa,” tambahannya.
“InsyaAllah, dengan program stunting dan pelayanan kesehatan akan dimaksimalkan juga beberapa inovasi seperti bimwilkes sehingga bisa dekat pada masyarakat dibantu kader,” terangnya.
Adapun tentang stunting mungkin tidak bisa zero tapi setidaknya bagaimana dapat menurun.
Kepala Desa Cipanas, Moh Asep Lantipan, sebagai perwakilan desa mengatakan, menyambut baik kedatangan dr. Dewi.
“Harapan kedepan semoga dengan kedatangan beliau pelayanan kesehatan bisa lebih maksimal, baik di Puskesmas maupun langsung ke masyarakat. (EDY)