SURABAYA,KHATULISTIWAONLINE.COM
Tidak ada penutupan Bandara Ngurah Rai Bali akibat erupsi Gunung Agung. Meski begitu, Bandara Internasional Juanda tetap menyiapkan 12 parkir pesawat sebagai antisipasi divert pesawat atau pengalihan karena penutupan.
“Kami tetap siapkan antisipasi parkir stand untuk menampung pesawat yang divert atau dialihkan pendaratannya akibat erupsi Gunung Agung,” kata Communication and Legal Section Head Bandara Juanda Yuristo Ardhi, Selasa (3/7/2018).
Ke-12 parkir itu disiapkan untuk dua jenis pesawat, masing masing 6 parkir pesawat wide body dan 6 parkir pesawar narrow body.
Yuris, sapaan akrabnya, memastikan hingga pukul 08.15 WIB, penerbangan dari Bandara Juanda ke Bandara Ngurah Rai tetap normal.
“Baik kedatangan maupun keberangkatan normal tidak ada penundaan maupun pembatalan,” pungkas Yuris. (ARF)
SURABAYA,KHATULISTIWAONLINE.COM
13 Penerbangan dari Bandara Internasional Juanda menuju Bandara I Gusti Ngurah Rai dibatalkan dan 1 penerbangan tujuan Banyuwangi juga dibatalkan. Kebijakan ini diambil sebagai imbas penutupan Bandara I Gusti Ngurah Rai akibat hujan abu Gunung Agung yang terjadi sejak semalam.
“Untuk tujuan Ngurah Rai ada 13 penerbangan dan 1 penerbangan ke Banyuwangi,” kata Communication and Legal Section Head Bandara Juanda Yuristo Ardhi, Jumat (29/6/2018).
Dari 13 penerbangan tersebut, lanjut Yuris, saat ini sudah dalam proses refund atau pengembalian uang pada calon penumpang. “Dari total penerbangan yang dibatalkan, ada 6 maskapai penerbangan,” tambahnya.
Ke-13 penerbangan yang dibatalkan berdasarkan maskapainya antara lain Citilink 4 penerbangan, Lion Air 4, Nam Air 1, Batik Air 1, Sriwijaya Air 1 dan Garuda Indonesia 2 penerbangan.
Yuris menambahkan, pihaknya juga telah menyiapkan fasilitas untuk mengantisipasi penutupan Bandara Ngurah Rai, yaitu menyiapkan parkir pesawat yang divert atau dialihkan.
“Kami juga siapkan fasilitas untuk menampung pesawat yang divert atau dialihkan. 6 parkir untuk pesawat wide body dan 6 parkir pesawar narrow body,” pungkasnya. (ARF)
BANYUWANGI,KHATULISTIWAONLINE.COM
Semburan abu Gunung Agung berdampak pada penerbangan dari Bandara Banyuwangi. Satu penerbangan yang dilayani maskapai Garuda Indonesia dari Surabaya ke Banyuwangi terpaksa dibatalkan.
Dikabarkan, pesawat terpaksa kembali ke Surabaya setelah terbang beberapa saat ke Banyuwangi.
Kendati demikian, Eksekutif General Manager Bandara Banyuwangi, Anton Marthalius mengatakan, belum ada perintah penutupan bandara dari otoritas bandara. Hanya ada perintah siaga.
“Kita sifatnya siaga. Baru ada satu penerbangan Garuda dari Surabaya yang batal ke Banyuwangi pagi ini,” ujarnya , Jumat (29/6/2018).
Untuk itu, lanjut Anton, kondisi Bandara Banyuwangi sejatinya masih normal. Sedangkan keputusan untuk menunda atau membatalkan penerbangan diserahkan kepada maskapai masing-masing.
Anton mencontohkan, jadwal penerbangan dari Jakarta ke Banyuwangi direncanakan masih normal. Seperti halnya maskapai NAM Air yang sudah landing dari Jakarta ke Banyuwangi sekitar pukul 08.00 WIB tadi pagi.
Anton menambahkan, sejatinya kondisi bandara belum terdampak semburan abu vulkanik. Bahkan kondisi landasan pacu masih bersih dari abu sehingga masih layak digunakan untuk pesawat landing atau mendarat.
“Kami sudah laporkan kondisi bandara ke otoritas bandara. Intinya, kondisi masih normal, tapi siaga,” pungkasnya. (ARF)
NDUGA,KHATULISTIWAONLINE.COM
Pesawat Trigana Air ditembak kelompok kriminal sipil bersenjata (KKSB) di Bandara Kenyam. Pesawat itu mengangkut anggota Brimob Polda Papua ke Kabupaten Nduga. Akibatnya, pilot Ahmad Kamil (27) mengalami luka di punggung.
Kejadian itu terjadi Senin (26/6) sekitar pukul 09.45 WIT. “Benar. Pesawat Trigana twin other yang mengangkut personil pengamanan Pilkada ke Kabupaten Nduga saat mendarat ditembak kelompok KKSB,” ujar Kepala Penerangan Kodam XVII/Cenderawasih, Kolonel Inf. Muh Aidi saat dikonfirmasi, Senin (25/6/2018)
Menurut Aidi, akibat penembakan itu, pilot Ahmad Kamil mengalami luka di punggung.
“Korban sudah dirawat dan rencana akan dievakuasi ke Wamena,” ujarnya.
Lebih jauh dijelaskan, pesawat Trigana jenis Twin Other terbang dari Wamena menuju Nduga dengan membawa personil Brimob dan logistik pemilu. Saat akan mendarat mendapat tembakan dari kelompok tidak dikenal yang diduga KKSB.
” Pesawat dapat mendarat dengan selamat, meskipun pilot dalam kondisi tertembak,” tambahnya.
Ditambahkan, saat ini pilot yang mengalami luka di punggung sudah dirawat di Puskesmas Kenyam. (ADI)
JAKARTA,KHATULISTIWAONLINE.COM
Bercanda soal bom di dalam pesawat kembali terjadi. Kali ini dilakukan seorang warga negara (WN) asal Portugal berinisial MR (52) di Bandara Internasional Komodo di Nusa Tenggara Timur (NTT).
Peristiwa terjadi pada hari ini, Kamis (21/6/2018) pukul 16.45 Wita. Pesawat itu hendak terbang dari Manggarai Barat menuju Denpasar, Bali.
Kabid Humas Polda NTT Kombes Jules Abraham Abast mengatakan pada saat boarding, penumpang pria berkebangsaan Inggris berinisial JR membawa boks besar berwarna kuning. Saat ditanya pramugari, JR menjawab kotak yang dibawanya berisi alat-alat kamera.
“Namun secara spontan salah satu WNA wanita atas nama MR yang duduk di belakangnya menyebut ‘BOMBS’. Pernyataan tersebut juga didengar oleh ground staff atas nama Arifin Karno,” ujar Jules lewat keterangan tertulisnya, Kamis (21/6/2018).
Kemudian kapten pesawat memerintahkan semua penumpang diturunkan untuk dilakukan pemeriksaan barang bawaan kabin dan bagasi, serta melakukan body check secara manual.
Hasil pemeriksaan sementara oleh pihak Bandara Komodo yang disaksikan petugas KP3 Udara Bandara Komodo Polres Manggarai Barat, koper tersebut berisi peralatan kamera. Penumpang yang terlibat lalu dibawa ke kantor polisi untuk pemeriksaan lebih lanjut bersama penyidik khusus yang diberi wewenang sesuai UU/1 tahun 2009 tentang Penerbangan.
“Sudah dibawa ke Polres Manggarai Barat. Masih akan dilakukan pemeriksaan sambil menunggu Penyidik PPNS dari Kementrian Perhubungan,” ujar Jules. (ADI)
JAKARTA,KHATULISTIWAONLINE.COM
Pesawat Garuda Indonesia rute Jakarta-Medan dengan nomor penerbangan GA-190 mengalami pecah ban saat mendarat Bandara Kualanamu, Deli Serdang. Tak ada korban akibat insiden itu.
“Penerbangan GA-190 Rute Jakarta-Medan mengalami pecah ban belakang sebelah kiri di landasan Bandara Kualanamu, Medan, sesaat setelah mendarat dengan normal pada pukul 17.30 WIB,” kata VP Corporate Secretary Hengki Heriandono dalam keterangan tertulisnya, Senin (11/6/2018).
Hengki mengatakan, setelah mengalami pecah ban, pesawat berhenti di taxy way. Para penumpang lalu dievakuasi menggunakan tangga.
“Pesawat berhenti di taxi way dan petugas ground handling melakukan proses penurunan penumpang dengan menggunakan tangga. Adapun seluruh penumpang diturunkan dalam keadaan selamat dan tanpa kendala apa pun,” ujarnya.
Penerbangan GA-190 rute Jakarta-Medan itu membawa 162 penumpang yang terdiri atas 12 penumpang bisnis dan 150 ekonomi. Pesawat diberangkatkan dari Jakarta pada pukul 15.05 WIB.
Sebelum terbang ke Medan, pesawat sudah melewati pemeriksaan. Saat ini pihak maskapai masih melakukan investigasi terkait penyebab pecah ban itu.
“Saat ini Garuda Indonesia bersama seluruh pemangku kepentingan terkait di Bandara Internasional Kualanamu, Medan, tengah melakukan investigasi lebih lanjut perihal penyebab pecah ban tersebut,” pungkasnya. (MAD)
TANGERANG,KHATULISTIWAONLINE.COM
Dua ratus enam puluh sembilan pengemudi angkutan umum dan airport helper di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, menjalani tes kesehatan termasuk narkoba. Tes ini untuk mengantisipasi kecelakaan angkutan mudik 2018.
Tes yang diawali dengan pendaftaran itu digelar di pengendapan taksi di Perimeter Selatan, Bandara Soetta, sejak pukul 09.00 WIB, Senin (11/6/2018). Pengemudi yang ikut tes mulai taksi, Bus Damri, dan Primajasa.
“Jadi acara ini dalam rangka pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis, serta pemeriksaan kadar alkohol dan narkoba untuk pengemudi angkutan umum serta airport helper di Bandara Soekarno-Hatta,” kata Wakapolres Kota Bandara Soekarno-Hatta AKBP Siwi Erma Andriani di lokasi.
Selain itu, ada juga tes tambahan HIV/AID. Tes ini merupakan terobosan dri Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Bandara Soetta untuk sosialisasi bahaya AIDS dan pengobatannya.
“Tujuan dari kegiatan ini adalah dalam rangka menekan angka kecelakaan lalu lintas yang disebabkan oleh human error, khususnya oleh driver angkutan umum yang berada di sekitar Bandara Soekarno-Hatta serta memberi kenyamanan dan keamanan bagi pengguna jasa angkutan umum di Soekarno Hatta,” ujarnya.
Tes ini merupakan kerja sama Angkasa Pura II, Jasa Raharja, Polres Bandara Soetta, dan KKP Kelas 1A Bandara Soetta. Proses tes selesai pada pukul 12.15 WIB.
“Hasilnya akan langsung diketahui tapi itu rahasia, yang mengetahui hanya kita, bagian kesehatan” kata Kasi Matra perwakilan Kesehatan Pelabuhan Bandara Soekarno-Hatta Dokter Budi Hendrawan. (ADI)
TANGERANG,KHATULISTIWAONLINE.COM
Geliat arus mudik warga yang memilih jasa transportasi udara sudah tampak di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten. Aktivitas itu terlihat dari banyaknya penumpang yang mengantre sejak di pintu masuk terminal.
Pantauan khatulistiwa di Gate 5, Terminal 3 Ultimate, pukul 05.00 WIB, Sabtu (9/6/2018), panjang antrean pada mesin x-ray mencapai 10 meter. Hanya satu mesin yang digunakan untuk memindai barang bawaan dan tubuh penumpang.
Di dalam terminal, antrean check in counter mencapai panjang sama dengan antrean mesin xray. 13 Counter untuk check in, layanan penumpang yang transit dan bantuan khusus milik maskapai Garuda Indonesia dipenuhi penumpang.
Penumpang sebagian besar membawa banyak barang seperti koper besar, kardus. Salah satu pemudik, Yusuf (27), mengaku terpaksa sempat kehabisan tiket saat hendak pulang ke kampung halaman di Medan, Sumatera Utara dengan pesawat terbang.
“Akhirnya beli Garuda yang business class. Harganya memang jauh dari harga tiket biasa (kelas ekonomi). Tapi mau gimana lagi,” kata Yusuf. (ADI)
DENPASAR,KHATULISTIWAONLINE.COM
Mengantisipasi lonjakan penumpang selama arus mudik hari raya Idul Fitri 1439 Hijriah, Angkasa Pura I mendirikan Posko Angkutan Lebaran Lebaran 2018. Posko resmi beroperasi mulai tanggal 7-24 Juni 2018.
Posko ini dibuka langsung oleh General Manager Bandara I Gusti Ngurah Rai, Yanus Suprayogi pada Rabu (6/6). Penempatan posko ini berada di lokasi yang strategis dan mudah diakses oleh seluruh penumpang karena berada diantara terminal keberangkatan dan kedatangan domestik.
“Dengan adanya posko ini sudah barang tentu ada peningkatan keseriusan dalam melakukan pelaksanaan pelayanan maupun pengamanan. Kita tahu sendiri bahwa adanya posko ini untuk mengantisipasi lonjakan penumpang yg di luar biasanya,” kata Yanus usai acara pembukaan simbolis Posko Terpadu Angkutan Lebaran, Rabu (6/6/2018) petang.
Posko angkutan lebaran ini melibatkan sejumlah komunitas bandara. Di antaranya, Otoritas Bandara (Organ) wilayah IV, TNI AU, Polda Bali, Kepolisian Kawasan Udara Ngurah Rai, Kantor Kesehatan Pelabuhan, Basarnas, Airline dan Ground Handling. Dengan total Sember daya manusia sebanyak 1.456 personil. Posko ini akan beroperasi selama 24 jam dan terbagi menjadi 3 shift.
“Saya mewakili manajemen memohon bantuan kepada instansi terkait untuk membantu kelancaran posko terutama dalam hal pengamanan,” tandasnya.
Yanus juga menghimbau kepada para pengguna jasa bandara untuk bisa bekerjasama dengan melaporkan hal-hal yang mencurigakan kepada petugas keamanan di bandara.
“Demi keamanan bersama, partisipasi semua pihak sangat penting. Tentu saja untuk kelancaran dan kenyamanan selama di bandara,” pungkasnya. (ARF)
SEMARANG,KHATULISTIWAONLINE.COM
Bandara baru Ahmad Yani Semarang mulai hari ini beroperasi untuk pertama kalinya. Para penumpang pertama yang berangkat maupun pergi dikalungi bunga oleh duta Angkasa Pura.
Kesibukan sudah terlihat sejak subuh dimana para penumpang mulai berdatangan. Pemindaian penumpang sudah terlihat di pintu masuk hall terminal baru tersebut.
Sejumlah duta Angkasa Pura berpakaian adat berada di beberapa titik untuk mengarahkan penumpang ke lokasi check in.
Di Gate 3A, terlihat penumpang dikalungi rangkaian bunga sebagai bentuk apresiasi kepada penumpang pertama yang menggunakan bandara baru itu. Penerbangan pertama dilakukan oleh Garuda Indonesia jurusan Jakata dengan nomor GA 231 keberangkatan pukul 06.00 WIB.
Tidak hanya itu, penumpang pertama yang datang pun juga dikalungkan rangkaian bunga. Mereka datang dengan maskapai Citilink QG 140 dari Jakarta dan tiba di Semarang pukul 06.20 WIB.
“Kita beri apresiasi kepada penumpang pertama dengan pengalungan bunga,” kata Direktur Pemasaran dan Pelayanan Angkasa Pura I, Devy Suradji, Rabu (6/6/2018).
Devy mengatakan keberadaan bandara tersebut cukup membanggakan bahkan menarik perhatian banyak orang. Dari informasi yang ia terima ada juga warga yang sengaja datang malam kemarin hanya untuk melihat bandara baru.
“Banyak penumpang yang amazing. Bahkan ada yang datang malam-malam untuk cek bandara,” tandansya.
Salah satu warga Semarang, Luhut Sagala merasa bangga dengan adanya bandara itu. Namun menurutnya perlu evaluasi contohnya pada panjang eskalator di jalan menanjak menuju ruang tunggu yang dirasa kurang.
“Untuk penumpang lanjut usia cukup sulit. Eskalatornya kurang panjang, ya. Sama toilet tadi urinoirnya masih sedikit. Tapi secara keseluruhan bagus, terimakasih untuk pemerintah,” kata Luhut sebelum masuk ke pesawat Garuda.
Sementara itu salah satu penumpang pertama yang datang, Retno mengaku terkejut karena saat berangkat ke Jakarta dirinya masih lewat bandara yang kecil, dan ketika pulang langsung disambut bandara yang luasnya 9 kali lebih besar.
“Bagus ini, lebih megah dari sebelumnya,” ujar Retno.
Dalam pengoperasian pertama hari ini, banyak petugas yang bersiaga untuk membantu para penumpang mulai dari parkir hingga masuk ke pesawat.
Antusias penumpang dan pengunjung memang cukup terlihat. Beberapa diantara penumpang sibuk memotret dan berselfie. Selain lokasi yang sudah jauh lebih bagus dari bandara lama, hal yang berbeda yaitu pengumuman yang disiarkan ada yang menggunakan bahasa Jawa.
Rencananya hari Kamis (7/6) besok terminal baru Bandara Ahmad Yani Semarang akan diresmikan oleh Presiden Joko Widodo. (ARF)