Kiev –
Ukraina dan Amerika Serikat (AS) menggelar latihan militer gabungan di Laut Hitam. Latihan gabungan ini dimaksudkan untuk menunjukkan kerja sama negara Barat dengan Ukraina dalam menghadapi Rusia.
Seperti dilansir AFP, Selasa (29/6/2021), latihan ini digelar beberapa hari setelah kapal perang Angkatan Laut Inggris, HMS Defender, melintasi perairan Laut Hitam dekat Crimea yang dicaplok Rusia. Dalam insiden itu, Rusia menyatakan kapal militernya melepas tembakan ke arah kapal perang Inggris untuk mengusirnya.
Rusia menyebut tembakan peringatan dilepaskan karena kapal perang Inggris melanggar wilayah perairannya. Namun, Inggris membantah ada tembakan peringatan yang dilepaskan ke arah kapalnya dan menegaskan kapal perangnya tidak melanggar perairan Rusia.
Latihan gabungan Ukraina dan AS yang diberi nama Sea Breeze digelar mulai Senin (28/6) waktu setempat, dengan melibatkan 5.000 personel militer yang berasal dari 30 negara lebih. Latihan ini telah digelar sebanyak 21 kali sejak tahun 1997.
Latihan ini akan berlangsung selama dua pekan dan melibatkan sekitar 30 kapal termasuk kapal penghancur rudal USS Ross.
Komandan Angkatan Laut Ukraina, Oleksiy Neizhpapa, menyatakan dalam seremoni pembukaan di Odessa bahwa latihan gabungan ini akan memberikan ‘pesan kuat untuk menjaga stabilitas dan perdamaian di kawasan kita’.(DAB)