JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Mengutip Reuters, Sabtu (13/7/2024) menurut laporan Bloomberg sumbangan untuk tim sukses Donald Trump diberikan kepada sebuah kelompok bernama America PAC. PAC merupakan sebuah kelompok yang dapat menerima kontribusi tak terbatas untuk aktivitas politik.
Sebelumnya, pada Maret, Trump bertemu dengan Elon Musk. Kabarnya pertemuan itu juga diiringi sumbangan Musk kepada Trump.
Namun, menanggapi laporan pertemuan tersebut, Musk membantah dukungan kepada siapapun calon Presiden AS. Ia menyampaikan bantahan melalui akun X pribadinya.
“Untuk lebih jelasnya, saya tidak menyumbangkan uang kepada salah satu calon Presiden AS,” tulis dia.
Menanggapi kabar Musk mendukung Trump, Juru bicara kampanye Biden, James Singer mengatakan bahwa Musk tahu Trump adalah orang yang tidak cukup kompeten.
“(Trump) orang bodoh yang akan menjual Amerika, memotong pajaknya sambil menaikkan pajak kelas menengah sebesar US$ 2.500,” tambahnya. (DON)