Jakarta, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengatakan perlunya menyelaraskan peran Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Bank Indonesia (BI), hingga himpunan milik negara (Himbara).
Hal ini dilakukan agar pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) dapat kemudahan mengakses pendanaan. Sebelumnya, Jokowi meminta adanya perbaikan regulasi agar penyaluran kredit meningkat.
Regulasi yang perlu diperbaiki ini terkait dengan syarat agunan atau jaminan. Untuk itu, dia mendorong agar perbankan tidak hanya melihat dari agunan saja, tetapi melihat prospek dari UMKM itu sendiri.
“Tadi yang disampaikan oleh Pak Presiden juga akses pasar. Kalau Pak Presiden bisa melihat prospek artinya kan market-nya ada. Nah benar-benar ini salah satunya mempertemukan tadi buyers dan UMKM,” kata Erick dalam acara Pembukaan UMKM EXPO(RT) Brilianpreneur 2023, di JCC Senayan, Jakarta, Kamis (7/12/2023). (MAD)