BANDUNG,khatulistiwaonline.com
Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti, memberi kuliah umum bertajuk ‘Prioritas Pembangunan Keluatan dan Perikanan di Indonesia’ di Aula Barat Institut Teknologi Bandung (ITB), Jalan Ganeca, Kota Bandung, Jumat (3/2/2017).
Kuliah umum itu dihadiri ribuah mahasiswa dari berbagai universitas. Aula Barat ITB tampak disesaki mahasiswa yang ingin mengikuti kuliah umum Menteri Susi. Saking penuhnya, banyak mahasiswa yang terpaksa berdiri.
Rektor ITB, Kadarsah Suryadi, mengatakan kabar Menteri Susi memberikan kuliah umum hari ini sangat menarik perhatian mahasiswa. Mereka berbondong-bondong datang ingin mendengarkan pemaparan dari menteri berpenampilan nyentrik ini.
“Sepertinya ini kuliah umum terpenuh sepanjang sejarah ITB,” kata Kadarsah dalam sambutannya.
Susi datang ke Aula Barat ITB dengan berbusana biru gelap tampak dipandu moderator langsung Dosen Teknik Kelautan ITB Irsan Sumantri Bojonegoro. Dalam pembukaanya, Susi mengaku, keberatan disebut kuliah umum.
“Kuliah itu harus sistematis, akademik. Tapi saya sendiri cuma mau share dalam benak dan rencana-rencana sebagai menteri, sebagai pejabat negara,” ucap Susi. (DON)