Madrid –
Real Madrid sedang disorot karena hasil-hasil buruk. Zinedine Zidane meyakini laga melawan Sevilla bisa jadi peluang bagi Madrid untuk bangkit.
Madrid belum lama ini dikalahkan Shakhtar Donetsk dengan skor 0-2 di Liga Champions. Kekalahan itu membuat Los Blancos menghadapi jalan terjal untuk lolos ke babak 16 besar.
Hasil melawan Shakhtar sekaligus merupakan kekalahan kedua yang didapat Madrid secara beruntun di semua kompetisi. Sebelumnya, mereka juga menyerah di tangan Deportivo Alaves.
Madrid kini tercatat tidak menang dalam tiga pertandingan terakhirnya di Liga Spanyol. Karim Benzema dkk terpaku di peringkat keempat klasemen Liga Spanyol dengan 17 poin dari 10 laga, tertinggal tujuh angka dari Real Sociedad yang ada di puncak.
Madrid selanjutnya akan menghadapi Sevilla di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan dalam lanjutan Liga Spanyol, Sabtu (5/12/2020) malam WIB. Zidane menyebut laga ini sebagai kesempatan bagi Madrid untuk memutus tren negatif.
Menilik catatan head to head, Madrid patut percaya diri. Mereka selalu menang atas Sevilla dalam tiga pertemuan terakhir di Liga Spanyol.
“Kami tahu situasinya dan kami ingin bersaing. Ini adalah kesempatan untuk membuka halaman baru dan saya percaya kepada para pemain. Saya tahu situasinya rumit, kami sudah mengalami situasi serupa berkali-kali,” ujar Zidane seperti dilansir Marca.
“Besok yang paling penting adalah mendapat poin. Kami menghadapi laga besar melawan tim yang sangat bagus dan kami suka pertandingan seperti ini.”
Hasil-hasil buruk yang didapat Madrid belakangan ini membuat Zidane disorot tajam. Meski demikian, pelatih asal Prancis itu menolak untuk menyerah.
“Saya sepenuhnya percaya bahwa saya dapat dukungan dari klub. Saya tentu tidak senang ketika kalah, tapi kami tahu posisi kami,” lanjut Zidane.(DAB)