Kolombia –
Seperti dilansir AFP, Selasa (18/10/2022), pembunuhan itu terjadi setelah Pemerintah Kolombia menarik detail keamanan dari jurnalis tersebut. Padahal, jurnalis tersebut mendapatkan ancaman pembunuhan oleh seseorang.
Jurnalis bernama Rafael Moreno mengarahkan situs berita Voces de Cordoba di kotamadya utara Montelibano. Dia juga dibunuh di lokasi itu pada Minggu (16/10) malam kemarin.
Di halaman Facebook-nya, situs itu menulis ‘Mereka selamanya membungkam suara kebenaran’.
“Kami tahu bahwa (Moreno) sedang melakukan beberapa penyelidikan atas pengaduan pidana dan disipliner,” kata Yayasan Sosial Cordoberxia, pengawas hak asasi manusia, dalam sebuah pernyataan yang mengumumkan pembunuhan jurnalis tersebut.(dtk/MAD)