Singapura –
Indonesia memang berhasil melibas Laos. Tapi, kemenangan itu tak perlu dirayakan lama-lama karena Vietnam sudah menunggu.
Indonesia menghadapi Laos pada laga kedua Grup B Piala AFF 2020, Minggu (12/12/2021) sore WIB. Ada beberapa perubahan di susunan pemain dari laga melawan Kamboja.
Namun, perubahan itu tidak mempengaruhi permainan Indonesia sama sekali. Mereka tetap tampil agresif dengan membuat 23 attempts, sembilan di antaranya mengarah ke gawang.
Indonesia memimpin dua gol lebih dulu lewat Asnawi Mangkualam dan Irfan Jaya. Laos sempat memangkas skori di menit ke-41 lewat Kydavone Souvanny.
Tapi, di babak kedua, Indonesia tiga gol lagi lewat Witan Sulaemen, Ezra Walian, dan ditutup gol Evan Dimas. Indonesia menang 5-1 dan memuncaki klasemen sementara dengan enam poin dari dua laga.(DAB)