JAKARTA,khatulistiwaonline.com
Ini adalah hari ketiga Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud berada di Jakarta. Pada hari terakhir rangkaian kunjungan kenegaraan Raja Salman, dia diagendakan akan menemui para tokoh lintas agama.
“Setelah salat Jumat dengan tokoh lintas agama. Kalau nggak di sini (Istana Negara) di Hotel Raffles. Tapi tetap Bapak Presiden sebagai host sebagai pengundangnya,” kata Menag Lukman Hakim Saifuddin kepada wartawan usai pertemuan Raja Salman dengan Presiden Jokowi dan para pimpinan Ormas Islam di Istana Negara, Jakarta, kemarin (2/3/2017).
Pertemuan dengan tokoh lintas agama ini memang diupayakan oleh pemerintah. Sehingga bisa terwujud sikap saling toleransi antarumat beragama.
Nantinya Presiden Jokowi yang akan bertindak sebagai moderator dalam pertemuan tersebut. Hal yang sama juga dilakukan oleh Jokowi dalam pertemuan dengan ormas Islam di Istana Merdeka, Jakarta Pusat.
Sebelum itu kabarnya Raja Salman juga akan menjamu Presiden Jokowi. Tempatnya kemungkinan adalah di hotel tempat Raja Salman menginap, Hotel Raffles.
Namun hingga kini belum ada keterangan resmi di mana Raja Salman akan menunaikan salat Jumat. Meski demikian, pengurus Masjid Istiqlal menyatakan kesiapannya untuk menyambut Raja Salman. (MAD)