CILEGON,KHATULISTIWAONLINE.COM
Puncak arus mudik di Pelabuhan Merak, Banten, terjadi saat memasuki h-2 Lebaran. Puncak arus mudik diwarnai dengan kepadatan di tiap dermaga.
Pantauan di lapangan, puluhan ribu pemudik motor memadati dermaga 6, sepeda motor menyemut hampir meluber ke luar dermaga. Antrean di loket tiket pun tak terhindarkan. Bahkan, loket sempat ditutup untuk mengurai kepadatan.
“Iya ini puncaknya H-3, tadi rata-rata perjam itu rata-rata 1.200-1.300 lah yang paling puncak. Tadi ini lebih puncak lagi karena tadi sempat tersendat, tadi sebelum loket itu sudah ngantre tadi loket sempat ditutup sementara,” kata Kepala Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah VIII Banten Jhony Siagian di Merak, Rabu (13/6/2018).
Tak hanya kendaraan roda dua, kantong-kantong dermaga lain dipenuhi kendaraan pribadi dan bus. Namun, kendaraan pribadi mendominasi kepadatan di pelabuhan.
Kepadatan terjadi hampir di tiap dermaga, begitu juga di loket tiket memasuki dermaga, antrean terpantau cukup panjang. Rekayasa lalu lintas diberlakukan untuk mengurai kepadatan.
“Tadi kita lihat geser ke dermaga 1, satu blok itu berkisar 130-150 (unit),” kata dia.
Selain di dalam pelabuhan, kepadatan juga terjadi di tol Tangerang-Merak. Bahkan, di Cikuasa Atas polisi sudah memberlakukan buka tutup jalan untuk menghindari kepadatan di dalam pelabuhan. (MAD)