TANGSEL, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Kapolsek Pondok Aren Kompol Bambang Askar Sodiq menjelaskan mayat tersebut ditemukan sekitar pukul 18.30 WIB. Jasad korban ditemukan di dalam toren air di Gang Samid Sian RT 003 RW 001 Kelurahan Pondok Aren, Kecamatan Pondok Aren, Tangsel.
“Identitas korban belum diketahui,” kata Bambang dalam keterangannya, Senin (27/5/2024).
Penemuan mayat ini terungkap setelah saksi mencium aroma tak sedap di kamar mandi rumahnya. Saksi yang juga pemilik rumah merasa curiga lantaran airnya keruh dan berbusa.
“Karena curiga, air di kamar mandi di rumah saksi airnya keruh dan berbusa, serta menimbulkan aroma yang tidak sedap (bau),” katanya. (HAN)