JAKARTA,khatulistiwaonline.com
Polisi telah memberi keterangan tentang jumlah korban dalam teror truk di pusat perbelanjaan Drottninggatan, Stockholm, Swedia. Sedikitnya empat orang tewas dan belasan mengalami luka akibat peristiwa itu.
Dilansir Reuters, Sabtu (8/4/2017), polisi menyebut empat orang meninggal dan 15 orang lainnya mengalami luka-luka. Korban luka-luka termasuk supir truk yang mencoba menghentikan pembajakan.
Kejadian itu berlangsung pada pukul 13.00 GMT atau pukul 15.00 waktu setempat. Kejadian itu terjadi di sudut pertokoan dan Drottninggatan, kawasan pejalan kaki terbesar di kota itu dan meninyebabkan warga trauma.
Warga yang berada di lokasi kaget karena tiba-tiba ada truk berkecepatan tinggi menabrak kerumuman pejalan kaki. Terdengar suara ledakan seperti bom dan kepulan asap.
Polisi telah menangkap seseorang yang diduga pelaku aksi teror itu. Polisi juga merilis satu foto terduga pelaku yang berhasil terekam dari CCTV.
Aklibat kejadian itu akses stasiun kereta bawah tanah Stockholm dihentikan sementara. Perdana Menteri Swedia Stefan Lovfen menyebut pihaknya terus memburu pelaku teror itu dan memperketat pengawasan wilayah perbatasan. (RIF)