Liverpool –
Liverpool bakal cuci gudang di bursa transfer musim panas ini. Kabarnya ada 10 pemain yang akan dilepas. Siapa saja?
Liverpool baru mendatangkan satu pemain yakni Kostas Tsimikas dari Olympiakos dengan banderol 13 juta paun, untuk jadi pelapis Andrew Robertson. Tapi, sejatinya The Reds baru mengeluarkan uang 2 juta paun, mengingat mereka mendapat uang 11 juta paun dari penjualan Dejan Lovren ke Zenit St Petersburg.
Kini Liverpool ditunggu aksinya lagi di bursa transfer, karena sebagai juara bertahan, mereka relatif adem ayem di saat klub-klub rival jor-joran. City sudah mendatangkan dua pemain, Arsenal sudah merekrut dua penggawa baru juga, lalu Manchester United sudah membeli Donny van de Beek, dan tentunya Chelsea.
Chelsea bakal menuntaskan transfer Kai Havertz yang jadi pemain keenam di bursa transfer itu. Ketika mereka sudah menghabiskan lebih dari 200 juta paun, Liverpool malah masih coba menawar Thiago Alcantara dari Bayern Munich.
Bayern padahal “cuma” membanderol 26 juta paun untuk jasa pemain asal Spanyol itu. Tapi, mengingat kontrak Thiago tersisa semusim lagi, Liverpool coba terus menawarnya. Apalagi manajemen klub masih menunggu tawaran dari Barcelona untuk Gini Wijnaldum.
Lesunya pergerakan transfer ini sudah membuat fans Liverpool geram, karena mereka berstatus juara bertahan. Meski demikian, di tengah kondisi ekonomi yang tak menentu karena pandemi virus corona, Liverpool mau tak mau menggunakan prinsip “jual dulu, baru beli”.
Bukan tanpa alasan karena skuat Liverpool kini terlalu gemuk terutama di sektor gelandang. Dikutip Liverpool Echo, klub rencananya akan melepas sekitar 10 pemain baik itu secara permanen maupun pinjaman.
Mereka adalah Harry Wilson, Loris Karius, Marko Grujic, Nat Phillips, Yasser Larouci, Ben Woodburn, Taiwo Awoniyi, Sheyi Ojo, Kamil Grabara, dan Rhian Brewster. Liverpool mengharapkan pemasukan besar dari Wilson dan Grujic, yang masing-masing dihargai 20 juta paun.
Sementara itu untuk Karius, Liverpool masih mencari peminatnya. Brewster mungkin cuma dipinjamkan mengingat dia butuh jam terbang.
Dari tim utama, selain Wijnaldum yang digosipkan diincar Barcelona, ada juga Divock Origi dan Xherdan Shaqiri yang juga dibidik beberapa klub Inggris.(NOV)