JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Data Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat nilai impor ikan Indonesia mencapai US$ 130,039 juta atau Rp 1,99 triliun (kurs Rp 15.334) pada periode Januari-Agustus. Nilai itu setara dengan 56,80 juta kilogram (kg).
“Nilai impor ikan Januari-Agustus 2024 sebesar US$ 130 juta. Volume impor ikannya dari Januari-Agustus 2024 sebesar 56,80 juta kg,” kata Deputi Bidang Distribusi dan Jasa BPS Pudji Ismartini dalam konferensi pers, Selasa (17/9/2024).
Nilai itu naik dibandingkan periode yang sama tahun lalu senilai US$ 216,88 juta. Peningkatan nilai juga terjadi secara bulanan, di mana Agustus 2024 nilainya US$ 19,23 juta atau lebih besar dari Juli 2024 yang senilai US$ 15,63 juta.
Negara asal impor ikan Indonesia yakni dari Norwegia, China, Rusia, Korea Selatan dan Amerika Serikat. Jenis ikan yang diimpor bervariasi mulai dari ikan makarel pasifik, ikan beku, trout, tuna skipjack, hingga salem Atlantik. (DON)