Jakarta, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Korea Masters 2023, turnamen BWF World Tour Super 300, akan berlangsung 7-12 November di Gwangju. Di luar dari enam wakil Indonesia yang juga turut tampil di ajang bulutangkis tersebut, Kevin/Rahmat dijadwalkan langsung main di babak utama. Kevin/Rahmat akan bertanding menghadapi wakil tuan rumah, Jin Yong/Ki Dong Ju.
Rahmat dipilih sebagai partner baru Kevin untuk mengisi kekosongan Marcus Fernaldi Gideon, pasangan resmi Kevin, yang masih dalam pemulihan setelah operasi tumit kaki.
“Saya sudah bicara dengan Kevin. Saya kasih pilihan, ternyata dia milihnya Rahmat,” kata Herry IP, sebelum ia dipindahtugaskan menjadi pelatih ganda campuran.
Sementara Rahmat sebelumnya berpasangan dengan Muhammad Rayhan Nur Fadillah. Ia sempat pula dipasangkan dengan Pramudya Kusumawardana di beberapa turnamen tahun lalu, menyusul cederanya Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. Pramudya/Rahmat menyabet dua gelar di ajang Indonesia International Challenge 2022 dan Indonesia Masters 2022 Super 100. (BAS)