Ottawa –
Istri Perdana Menteri (PM) Kanada Justin Trudeau yang terinfeksi virus corona, telah dinyatakan sembuh dari penyakit mematikan itu. Namun sang PM Kanada menyatakan bahwa dirinya masih akan terus melakukan karantina mandiri hingga 14 hari lagi.
PM Trudeau mengatakan, meskipun sang istri, Sophie Gregoire Trudeau telah dinyatakan sembuh oleh para dokter pada Sabtu (28/3) waktu setempat, dan dirinya tidak mengalami gejala sakit, namun dia “telah tinggal seatap dengan seseorang yang dites positif COVID-19.”
“Saya harus terus dalam isolasi untuk memastikan bahwa kami mengikuti semua protokol dan rekomendasi oleh Kesehatan Kanada,” kata Trudeau seperti dilansir kantor berita AFP, Senin (30/3/2020).
Trudeau mengatakan, dikarenakan para dokter tidak tahu pasti kapan istrinya bebas dari virus corona, maka sang PM mengatakan bahwa dirinya akan terus menjalani isolasi diri hingga 14 hari ke depan.
PM Trudeau telah menjalani karantina mandiri sejak istrinya dinyatakan positif coronavirus pada 12 Maret lalu usai perjalanan ke London, Inggris.
Menurut data dari Johns Hopkins University, hingga Minggu (29/3) waktu setempat, sebanyak 6.243 warga Kanada dinyatakan positif coronavirus, dengan 64 orang meninggal.(DAB)