JAKARTA,khatulistiwaonline.com
Ditengah kesibukan yang tinggi dan tekanan akan prestasi yang harus dicapai membuat jiwa dan fisik menjadi lelah. Jika hal ini didiamkan maka akan menimbulkan stress dan depresi serta kehilangan orientasi tentang makna hidup itu sendiri.
Ada baiknya di saat jiwa mulai lamban dan kehilangan arah maka jiwa, raga, dan pikiran perlu disegarkan kembali antara lain dengan cara berdzikir, sholat, dan jika memungkinkan melakukan perjalanan yang menyenangkan.
BNI Syariah memfasilitasi muslim dan muslimah yang ingin mencari ketenangan jiwa, raga, dan pikiran dengan menerapkan gaya hidup BerHasanah melalui paket wisata halal. Bersama beberapa travel rekanan kami menyediakan beberapa penawaran menarik mengenai wisata halal ke berbagai destinasi baik lokal maupun mancanegara seperti wisata halal Korea, Jepang, dan Turki.
Selain itu BNI Syariah juga menawarkan berbagai macam produk untuk merencanakan perjalanan wisata halal tersebut dengan menggunakan Fleksi Umroh iB Hasanah dan apabila menggunakan iB Hasanah Card anda akan mendapatkan kemudahan lainnya dalam bertransaksi dengan jaringan Mastercard di dalam maupun luar negeri.(MAD)