JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Greysia Polii/Apriyani Rahayu meraih emas cabor bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020 nomor ganda putri. Mereka membawa Indonesia menyamai China di pesta olahraga sejagad.
Greysia/Apriyani mampu meraih emas di Olimpiade Tokyo 2020 setelah mengalahkan pasangan China, Chen Qing Chen/Jia Yifan. Di Musashino Forest Sport Plaza, Senin (2/8/2021), Greysia/Apriyani menang 2 gim langsung 21-19 dan 21-15.
Ini menjadi emas pertama dan satu-satunya Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020. Selain itu, ada pencapaian lain dari tim bulutangkis Indonesia dengan emas Greysia/Apriyani.
Indonesia kini sudah memenangi 5 nomor di cabor bulutangkis Olimpiade. Sebelumnya, cuma China yang sudah membukukan itu.
China total sudah mengumpulkan 20 emas dari bulutangkis Olimpiade. Rinciannya, ada 4 emas tunggal putra, 5 emas tunggal putri, 2 emas ganda putra, 5 emas ganda putri, dan 4 emas dari ganda campuran.
Indonesia kini sudah mengumpulkan 8 emas dari bulutangkis Olimpiade. Susy Susanti masih menjadi satu-satunya tunggal putri yang meraih emas. Dia menggapainya di Olimpiade Barcelona 1992.
Di nomor tunggal putra, Alan Budi Kusuma dan Taufik Hidayat peraih emasnya. Dari ganda Putra, Rexy Mainaky/Ricky Subagja, Tony Gunawan/Candra Wijaya, dan Hendra Setiawan/Markis Kido menjadi yang terbaik. Dari ganda campuran, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir meraih emas di Olimpiade Rio de Janeiro 2016.(MAD)