JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Italia kembali menghadapi Spanyol di semifinal setelah bertemu di Piala Eropa 2020 lalu. Datang sebagai jawara Eropa, Gli Azzurri tak mau kehilangan muka.
Italia akan menghadapi Spanyol pada semifinal UEFA Nations League di San Siro, Kamis (7/10/2021) dini hari WIB. Ini jadi pertemuan kedua mereka setelah pada semifinal Piala Eropa di bulan Juli lalu.
Kala itu pertandingan berjalan alot, dengan Italia menang adu penalti selepas berimbang 1-1 hingga perpanjangan waktu. Italia pada akhirnya tampil sebagai juara usai mengalahkan Inggris, juga lewat adu penalti, di partai final.
Gelandang Italia Federico Bernadeschi menyebut Spanyol sebagai lawan tersulit sejauh ini. Tapi Italia bertekad membuktikan sekali lagi bahwa mereka lebih baik, sekaligus memenangi trofi lain.
Memenangi UEFA Nations League akan lebih terasa istimewa mengingat finalnya digelar di San Siro. Jika bisa melewati adangan Spanyol, anak-anak asuh Roberto Mancini bakal bertemu pemenang Belgia Vs Prancis.
“Spanyol itu kuat, mereka tim yang paling menyulitkan kami dalam hal permainan. Tapi kami sudah menunjukkan seberapa jauh perkembangan kami selama tiga tahun ini, bukan cuma sejak Piala Eropa 2020 dimulai,” kata Federico Bernardeschi.
“Kami akan siap. Kontinuitas setelah Piala Eropa itu fundamental. Memainkan partai semifinal ini rasanya menyenangkan, tapi akan lebih menyenangkan lagi kalau bisa mengangkat trofi.”(DON)