JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Anggota DPR RI dari Fraksi Gerindra Fadli Zon mengkritik keras pernyataan Menko PMK Muhadjir Effendy, yang menyebut kondisi saat ini darurat militer. Fadli Zon menyebut pernyataan Muhadjir itu ngawur.
“Pernyataan ini ngawur! Kok bisa mengatakan sekarang darurat militer. Mana militernya?” ujar Fadli dalam akun Twitter-nya, Sabtu (17/7/2021).
Dia menilai pernyataan Muhadjir menambah daftar kurangnya konsep pemerintah dalam menangani COVID-19. Dia juga menilai Muhadjir kurang memiliki pengetahuan.
“Sirkus pernyataan ini hanya menambah daftar kurangnya konsep dan pengetahuan elementer plus koordinasi penanganan COVID,” tuturnya.(DON)