JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.OCM –
Ribuan demonstran anti-lockdown mengabaikan larangan aksi demo yang diperintahkan pengadilan pada hari Minggu (1/8) waktu setempat, dan berkumpul di jalan-jalan di Berlin, Jerman.
Akibatnya, bentrokan dengan polisi pun tak terhindarkan.
Seperti diberitakan kantor berita AFP, Senin (2/8/2021), polisi Berlin mengatakan beberapa pengunjuk rasa telah “melecehkan dan menyerang” petugas dan mengabaikan penghalang jalan, mengganggu lalu lintas di beberapa bagian ibu kota Jerman tersebut.
Polisi menyebutkan bahwa para demonstran mencoba menerobos rantai polisi, sehingga polisi pun menggunakan kekerasan terhadap para demonstran.
Seorang juru bicara polisi mengatakan sekitar 5.000 pengunjuk rasa ikut dalam aksi protes tersebut. Lebih dari 600 orang ditahan.(DAB)