JAKARTA,KHATULISTIWAONLINE.COM
DPD RI menyampaikan keprihatinan atas tewasnya puluhan warga akibat kericuhan di sejumlah daerah di Papua. Ketua DPD Oesman Sapta Odang (OSO) menyebut DPD akan memberikan santunan bagi para keluarga korban.
“Mengenai Papua, kita sudah memutuskan tadi malam membantu bagi korban sejumlah Rp 1 miliar. Dan itu langsung nanti akan kita kirim orang yang dari Papua atau nanti didampingi oleh salah satu anggota berangkat ke sana. Itu nanti dibiayai oleh DPD,” kata OSO dalam sidang paripurna DPD terakhir, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (30/9/2019).
Selain Papua, DPD juga memberikan bantuan untuk para korban gempa bumi di Maluku. OSO berharap bantuan itu bisa berguna untuk memenuhi kebutuhan para korban.
“Yang kedua Maluku. Kita juga prihatin dengan kejadian di Maluku. Kita telah menyisihkan dana, tadi malam Rp 500 juta. Memang uang ini tidak ada artinya mungkin. Tapi sebagai keprihatinan kita DPD masa sisa hari ini untuk melakukan yang terbaik untuk anak-anak bangsa kita,” tutur OSO.
Sebelum menutup sidang paripurna, Ketum Partai Hanura itu berterima kasih kepada anggota DPD 2014-2019. Dia juga berpesan agar anggota yang baru bisa memperkuat DPD.
“Bagi yang masih tinggal kami harapkan bisa memperkuat DPD ini seperti apa yang kita harapkan bersama. Jadi kalau umpamanya ada kekurangan dalam pelaksanaan selama ini, itu adalah kesalahan dan kekurangan saya. Tetapi kalau ada kelebihan atau kebolehan yang dicapai oleh DPD pada masa ini, itu adalah berkat saudara-saudara sekalian,” papar OSO.
Seperti diketahui, rapat paripurna DPD hari ini merupakan paripurna terakhir DPD masa jabatan 2014-2019. OSO sendiri tak lagi menjadi senator di periode DPD 2019-2024 yang akan dilantik esok hari, Selasa (1/10).(DON)