JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Amali membuka sambutannya dengan menceritakan pertama kali ia bergabung dengan keluarga Kemenpora. Tepatnya tiga tahun silam.
Zainudin Amali memutuskan mundur dari jabatannya sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI). Di hadapan para pegawainya, ia permisi undur diri.
Hal itu diungkapkan politisi Golkar tersebut setelah melakukan kegiatan senam bersama di halaman Kemenpora, Jakarta, pada Jumat (10/3/2023).
Zainudin Amali sah menduduki posisi sebagai Menpora pada saat Serah Terima Jabatan (Sertijab) pada 24 Oktober 2019 dengan Pelaksana tugas Menpora Hanif Dhakiri. (DAB)