JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Sebuah video memuat informasi adanya warga yang melompat ke Kali Cisadane viral di media sosial. Pelaku disebut melompat dari Jembatan Merah, Tangerang.
Dari video viral itu hanya terdapat sepeda motor korban dengan pelat nomor B-6657-CZI. Perekam video menyebut pemotor itu telah meninggalkan motornya dan terjun melompat ke Kali Cisadane.
Dimintai konfirmasi, Kepala BPBD Kota Tangerang Deni Koeswara membenarkan adanya peristiwa tersebut. Identitas warga yang melompat ke Kali Cisadane telah diketahui.
Korban diketahui bernama Muhammad Dinata (59). Korban bertempat tinggal di daerah Kelurahan Nusa Jaya, Kecamatan Karawaci, Tangerang.
“Sampai saat ini korban belum ditemukan mengingat aliran air Kali Cisadane sedang deras,” ungkap Deni.(DAB)