TANAH PASER, KHATULISTIWAONLINE.COM
Gunung Boga menjadi salah satu destinasi wisata alam yang digandrungi oleh masyarakat Paser, Kalimantan Timur.
Terlebih, beberapa waktu lalu Gunung Boga atau yang biasa disebut Gunung Embun ini sempat viral di media sosial karena menjadi spot take off paralayang yang belum pernah ada sebelumnya di Kalimantan Timur.
Gunung Boga yang terletak di Desa Luan, Kecamatan Muara Samu, Kabupaten Paser, Kalimantan Timur sebelumnya masuk dalam nominasi Anugerah Pesona Indonesia (API Award) kategori dataran tinggi terpopuler, sebuah penghargaan yang digagas Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
Kini Gunung Boga menjadi tujuan destinasi yang mulai dikembangkan oleh pemerintah setempat setelah mendapatkan persetujuan dan penyerahan lahan Gunung Boga oleh PT Anugrah Abadi Multi Usaha (AAMU) kepada Pemkab Paser seluas 10 hektar dari usulan Hak Guna Usaha (HGU) AAMU.
Dihubungi Khatulistiwa online, Senin, (19/4) Kadisporapar Kabupaten Paser HM. Yusuf Sumako, SH,M.Hum mengatakan, dalam ajang API Anugerah Pesona Indonesia Gunung Boga masuk 5 besar dari kurang lebih 400 Kabupaten Kota se- Indonesia.
Saat ini dalam proses pembenahan setelah PT Anugrah Abadi Multi Usaha (AAMU) menyerahkan lahan HGU ( Hak Guna Usaha ) seluas 10 hektar kepada Pemkab Paser.
Dalam pembenahan tersebut telah dibangun seperti Mushola, tempat wudhu, toilet dan tempat parkir papar Yusuf Sumako.
Bank Indonesia telah melakukan survey dan berjanji akan menyumbang aliran listrik karena di daerah tersebut masih belum masuk aliran listrik dan juga akan disediakan tempat sampah.
Masih menurut Yusuf di lokasi tersebut Cabang olah raga Paralayang PGPI (Persatuan Gantole dan Paralayang) sudah di tetapkan menjadi agenda tahunan, baik Kejuaraan Nasional maupun Internasional.
Sampai berita ini diturunkan, pihak perwakilan Bank Indonesia di Balikpapan belum berhasil dihubungi.
Terkait hal tersebut Wakil Ketua DPP Lembaga Adat Paser tokoh masyarakat Paser Zulkifli SH mengatakan, Gunung Boga layak di bangun fasilitas, terutama akses jalan menuju objek wisata gunung serta fasilitas pendukung lainnya yang tujuannya juga memperindah kawasan ungkapnya .
Dengan adanya destinasi wisata Gunung Embun atau “Negeri Atas Awan” ini dapat mendorong dan meningkatkan UKM (Usaha Kecil dan Menengah) masyarakat setempat serta kita patut bangga dan bersyukur dengan anugerah yang diberikan Allah Swt, kata Zulkifli. (ONE)
One Comment
Reyhan
Semoga Paser ku semakin maju dan Ekonomi masyarakat meningkat