JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menerima kunjungan kehormatan US Under Secretary of Defense for Policy, James H. Anderson. Dalam pertemuan itu, dibahas kerjasama yang selama ini telah terjalin.
Pertemuan itu dilakukan di Jakarta, Kamis (17/9) dengan menggunakan protokol kesehatan pencegahan virus Corona (COVID-19). Dalam kunjungan tersebut, Dr. James H. Anderson didampingi oleh Deputy Chief of Mission Heather Variava, DASD Reed Werner dan Acting Athan Capt (N) Stacey Prescott.
Menurut keterangan dari Puspen TNI, yang diterima detikcom, Kamis (17/9/2020), Hadi dan Anderson juga membahas penanganan pandemi COVID-19. Kedua pejabat berharap pandemi dapat segera berakhir, sehingga berbagai kegiatan bilateral dapat kembali dilanjutkan.
Terkait kawasan, keduanya sepakat Laut China Selatan memiliki nilai strategis, bagi dunia internasional. Maka permasalahan di wilayah tersebut hendaknya diselesaikan dengan mengedepankan pendekatan perdamaian berdasarkan prinsip saling menghormati dan saling percaya.(DAB)