BANDUNG,khatulistiwaonline.com
Kapolda Jawa Barat Irjen Agung Budi Maryoto meminta para driver transportasi online dan konvensional untuk tetap tenang serta tetap menggelorakan sikap damai. Agung meminta para pengemudi untuk bersabar sambil menunggu keputusan regulasi yang dibahas di tingkat pusat.
“Janganlah mencari keributan. Sekarang formulasinya sedang dibicarakan,” ucap Agung di Mapolda Jabar, Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung, Kamis (12/10/2017).
Agung menyatakan polisi juga sama – sama tengah menunggu keputusan dari tingkat pusat terkait aturan transportasi berbasis online tersebut. Polisi akan mendukung segala keputusan yang diambil pemerintah pusat.
“Kita mendukung hasil rapat tingkat pusat, kita mendukung apa pun hasil keputusannya,” tuturnya.
Agung meminta agar kedua belah pihak baik pengemudi online maupun konvensional tidak menciptakan hal-hal yang dapat merugikan masyarakat.
“Tentunya saling menjaga sesama warga Jawa Barat. Kita utamakan kepentingan masyarakat yang lebih besar,” kata Agung. (NGO)