JAKARTA, KHATULISTIWAONLINE.COM –
“Mulai 15 Agustus 2022 Tebet Eco Park kembali dibuka,” demikian keterangan yang disampaikan Instagram @tebetecopark, seperti dilihat, Minggu (14/8/2022).
Asa sejumlah kebijakan yang diterapkan Pemprov DKI terkait dibukanya kembali Tebet Eco Park. Salah satunya membatasi jumlah pengunjung harian demi mengantisipasi terjadinya penumpukan di area taman.
Kapasitas maksimum untuk hari Senin-Jumat sebanyak 4.000 pengunjung. Sedangkan kapasitas pada akhir pekan sebanyak 5.000 pengunjung.
Operasional taman juga dibagi menjadi dua sesi yakni sesi pertama pukul 07.00-11.00 WIB, lalu sesi kedua pukul 13.00-17.00 WIB. Pengunjung wajib mendaftarkan diri terlebih dahulu melalui aplikasi JAKI.
Pemprov DKI juga mengatur tata tertib pengunjung di kawasan Tebet Eco Park. Di antaranya pengunjung dilarang merokok, dilarang bermain skateboard, dilarang membawa minuman beralkohol, dan dilarang merusak fasilitas taman.
Pengunjung juga tak diperkenankan bersepeda, dilarang menduduki patung, dilarang berenang di sungai, dilarang membawa hewan peliharaan selain ke pet park, serta dilarang bersandar pada railing/pagar jembatan.(dtk/DAB)